Direktur Utama Persib Ungkap Ada Klub Luar Negeri yang Ingin Beli Essien
BolaSkor.com - Nasib Michael Essien bersama Persib Bandung masih tanda tanya, setelah tidak masuk ke dalam skuat Persib Bandung di Liga 1 2018. Hal itu terjadi lantaran regulasi pemain asing yang diterapkan operator kompetisi Liga 1 2018, PT Liga Indonesia Baru (LIB).
Di mana, setiap klub hanya diperbolehkan memiliki tiga pemain asing non-Asia dan satu dari negara Asia. Persib sudah mendaftarkan Jonathan Bauman (Argentina), Ezechiel N'Douassel (Chad), dan Bojan Malisic (Serbia) sebagai pemain asing non-Asia. Satu slot Asia dihuni Oh In Kyun yang berasal dari Korea Selatan.
Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez, lebih memilih Jonathan Bauman untuk menambah daya gedor lini serang tim Maung Bandung, ketimbang mempertahankan Essien.
Meski begitu, mantan pemain Real Madrid dan Chelsea itu masih berstatus pemain Persib Bandung. Ia masih menerima gaji selama kontrak satu tahun yang telah disepakatinya bersama manajemen tim Maung Bandung, akhir tahun lalu. Saat itu, Essien melakukan perpanjangan kontrak bersama Persib Bandung.
"Essien statusnya masih pemain Persib, karena dia sudah dikontrak (satu tahun). Kita tetap memberikan gaji kepadanya meski dia tidak bermain di Liga 1 2018. Kita masih berdiskusi terkait masa depan Essien selanjutnya bagaimana," kata Direktur Utama PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Glenn Sugita di Hotel Sultan, Jumat (23/3).
Namun, manajemen Persib Bandung bisa saja menjual atau meminjamkan sang pemain ke klub lain. Sejauh ini, ada klub luar negeri yang sudah memberikan penawaran untuk membeli Essien.
"Bisa saja Essien kita dipinjamkan ke klub lain, atau ada penawaran dari klub lain untuk membeli Essien. Tapi, sejauh ini baru ada klub yang menawar Essien dari luar negeri," lanjut Glenn Sugita, sambil tidak mau menyebutkan klub luar negeri yang dimaksud.
Tengku Sufiyanto
17.864
Berita Terkait
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta