Diincar Banyak Klub, Gelandang Lazio Luis Alberto Bisa Datangkan Keuntungan buat Liverpool

Pemain tengah Lazio Luis Alberto bakal memberikan keuntungan buat Liverpool jika dijual pada akhir musim ini.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Kamis, 30 Juli 2020
Diincar Banyak Klub, Gelandang Lazio Luis Alberto Bisa Datangkan Keuntungan buat Liverpool
Luis Alberto (zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pemain tengah Lazio Luis Alberto bakal memberikan keuntungan buat Liverpool jika dijual pada akhir musim ini.

Luis Alberto dilepas Liverpool ke Lazio pada 2016 dengan benderol 4,3 juta poundsterling. Saat itu Alberto dilepas karena dinilai kesulitan bersaing masuk skuat utama.

Baca Juga:

4 Duet Bek Sayap Terbaik Sepanjang Sejarah

Punya Ikatan Kuat, 4 Pemain Skotlandia Pernah Memenangi Titel Liga Bersama Liverpool

Cerita Andrew Robertson: Dibuat Kewalahan oleh Hazard, Menyesal Acak-acak Rambut Messi

Di Italia, Alberto berkembang pesat dan kini menjelma pilar di lini tengah Lazio. Alberto menjadi salah satu faktor meningkatnya performa Lazio.

Pemain Spanyol berusia 27 tahun ini menjadi ruh permainan Lazio asuhan Simone Inzaghi hingga mampu kembali bersaing di papan atas Serie A. Tak pelak lagi, performa apik membuat Luis Alberto menjadi incaran banyak klub Eropa.

Dengan banyaknya peminat, otomatis nilai jual pemain yang menawali karier di Sevilla dan pernah memperkuat Barcelona B itu melonjak.

Seperti dilansir Mirror, Liverpool diuntungkan dengan performa apik sang pemain. Hal ini dikarenakan The Reds bakal dapat keuntungan sebesar 30 persen dari harga jual Alberto yang kini diperkirakan mencapai 70 juta poundterling.

Hal itu sesuai klausul kesepakatan transfer yang menyebutkan Liverpool bisa mendapatkan dana dari hasil penjualan Alberto ke klub lain.

Dengan kata lain, Liverpool akan mendapatkan dana segar 20 juta poundsterling jika Lazio menjual Alberto sesuai dengan harga yang diperkirakan. Dana ini tentu saja bisa digunakan The Reds untuk melengkapi skuat menghadapi kompetisi musim depan.

Menariknya, salah satu klub yang sangat berminat adalah Everton, rival sekota Liverpool. Media Inggris sempat mengabarkan Everton siap membayar 70 juta poundsterling kepada Lazio, sekaligus menjadikan Luis Alberto sebagai pembelian termahal sepanjang masa The Toffees.

Armada Jurgen Klopp sendiri memang membutuhkan dana untuk memboyong pemain anyar karena finansial klub yang tidak terlalu bagus akibat pandemi virus corona.

Bursa transfer Lazio Liverpool Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

10.050

Berita Terkait

Liga Indonesia
Adaptasi Bagus, Shayne Pattynama Berpeluang Debut untuk Persija saat Lawan Persita
Shayne Pattynama berpeluang debut untuk Persija saat pekan ke-19 Super League 2025/2026 melawan Persita Tangerang, Jumat (30/1).
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Adaptasi Bagus, Shayne Pattynama Berpeluang Debut untuk Persija saat Lawan Persita
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Qarabag, Live Sebentar Lagi
Siaran langsung Liverpool vs Qarabag di Liga Champions 2025/2026 tayang dini hari ini. Cek jadwal kick-off, link streaming resmi, statistik, dan prediksi laga krusial The Reds di Anfield.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Qarabag, Live Sebentar Lagi
Inggris
Masa Depan Harry Maguire Bergantung kepada Nasib Michael Carrick
Masa depan Harry Maguire di Manchester United masih abu-abu. Kontrak, gaji, dan faktor pelatih disebut jadi penentu apakah bek Inggris itu bertahan di Old Trafford musim depan.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Masa Depan Harry Maguire Bergantung kepada Nasib Michael Carrick
Italia
AC Milan Mulai Misi Rekrut Dua Pemain Manchester City
AC Milan dikabarkan mulai bergerak memburu dua pemain Manchester City. Nathan Ake dan Mateo Kovacic jadi target utama Rossoneri di bursa transfer. Mungkinkah terwujud?
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
AC Milan Mulai Misi Rekrut Dua Pemain Manchester City
Liga Indonesia
Diaspora Banjiri Super League, Shayne Pattynama Beri Jawaban Menohok untuk Pengkritik
Shayne Pattynama menjawab kritik pihak yang tidak senang pemain diaspora melanjutkan karier di Indonesia. Super League tengah dibanjiri para pemain diaspora.
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Diaspora Banjiri Super League, Shayne Pattynama Beri Jawaban Menohok untuk Pengkritik
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Barcelona vs FC Copenhagen: Blaugrana Menang Telak
Superkomputer Opta memprediksi hasil Barcelona vs FC Copenhagen di Liga Champions 2025/2026. Peluang menang Blaugrana sangat besar meski posisi belum aman.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Barcelona vs FC Copenhagen: Blaugrana Menang Telak
Timnas
Pemain Muda Persija dan Hokky Caraka Curi Perhatian Pelatih Timnas Indonesia
John Herdman mulai menemukan pemain-pemain yang akan menjadi pilihannya. John sejauh ini menyebut dua nama, Dony Tri Pamungkas dan Hokky Caraka.
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Pemain Muda Persija dan Hokky Caraka Curi Perhatian Pelatih Timnas Indonesia
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Borussia Dortmund vs Inter Milan: Nerazzurri Unggul Tipis
Superkomputer Opta memprediksi hasil Borussia Dortmund vs Inter Milan di Liga Champions 2025/2026. Kans menang Nerazzurri tipis, laga diprediksi berjalan sengit!
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Borussia Dortmund vs Inter Milan: Nerazzurri Unggul Tipis
Liga Indonesia
Pelatih Persija Puji Cara John Herdman Membangun Komunikasi dengan Klub
John Herdman berkunjung ke Persija Training Center dan mendapatkan sambutan hangat di sana. Pelatih Persija Mauricio Souza turut mendoakan John Herdman.
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Pelatih Persija Puji Cara John Herdman Membangun Komunikasi dengan Klub
Inggris
Isu Cole Palmer Gabung Manchester United Berembus Kencang, Pelatih Chelsea Buka Suara
Rumor Cole Palmer hengkang dari Chelsea kian kencang. Manchester United disebut paling berpeluang. Bagaimana respons pelatih The Blues soal masa depan sang bintang?
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Isu Cole Palmer Gabung Manchester United Berembus Kencang, Pelatih Chelsea Buka Suara
Bagikan