Digelar Dua Kali, Berikut Jadwal FIFA Matchday Timnas Indonesia Vs Burundi
BolaSkor.com - Timnas Indonesia dipastikan ambil bagian dalam FIFA Matchday bulan Maret 2023. Tim yang akan dihadapi oleh Skuat Garuda adalah
Pertandingan tersebut akan berlangsung dua kali pada 25 dan 28 Maret di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.
Karena sudah memasuki bulan Ramadan, maka kick off pertandingan berlangsung setelah buka puasa.
Dua laga Timnas Indonesia melawan Burundi rencananya akan dimulai pukul 20.30 WIB dan disiarkan langsung oleh Indosiar dan Vidio.com.
Untuk menghadapi Burundi kali ini pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memanggil 28 pemain, termasuk Elkan Baggott, Shayne Pattynama, dan Jordi Amat.
Namun, belakangan Pattynama dikabarkan batal bergabung karena proses perpindahan federasi dari KNVB (federasi sepak bola Belanda) ke PSSI di FIFA belum selesai.
Baca Juga:
Perkuat Timnas Indonesia, Riko Simanjuntak seperti Terlahir Kembali
Elkan Baggott Senang Perkuat Timnas Indonesia Lagi, Ungkap Dua Target Kontra Burundi
Adapun Timnas Indonesia menggelar persiapan sejak Senin (20/3) di Jakarta. Sesi latihan berlangsung di Stadion PTIK dan lapangan latihan Jakarta International Stadium (JIS).
Sementara itu, lawan Timnas Indonesia, Burundi, membawa 25 pemain dan sudah tiba di Tanah Air pada Selasa (21/3) pukul 18.05 WIB. Mereka juga berlatih di lapangan luar JIS.
Burundi saat ini menempati peringkat 141 FIFA, berjarak 10 posisi dari Timnas Indonesia di tempat ke 151.
Jika bisa meraih kemenangan atas Burundi, maka peringkat Timnas Indonesia besar kemungkinan akan kembali naik.
Berikut Jadwal FIFA Matchday Timnas Indonesia Vs Burundi:
Laga pertama: Sabtu (25/3) di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, pukul 20.30 WIB, Live Indosiar dan VIDIO
Laga kedua: Selasa (28/3) di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, pukul 20.30 WIB, Live Indosiar dan VIDIO.
Rizqi Ariandi
7.673
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal