Dibekuk Villarreal, Real Madrid Janji Bangkit Kontra Chelsea
BolaSkor.com - Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, menegaskan tekad bangkit dari kekalahan melawan Villarreal. Los Blancos menargetkan kemenangan pada laga selanjutnya kontra Chelsea.
Real Madrid mengakui keunggulan Villarreal usai kalah 3-2 pada laga lanjutan LaLiga 2022-2023, di Stadion Santiago Bernabeu, Minggu (9/4) dini hari WIB. Padahal, El Real sempat memimpin dua kali pada duel tersebut.
Kekalahan itu menjadi pukulan telak dalam upaya Madrid juara LaLiga musim ini. Sebab, jika menang, Barcelona yang berada di puncak klasemen akan membuat jarak menjadi 15 poin dari Madrid.
Baca Juga:
Deretan Pelatih Premier League yang Masih Kebal dari Pemecatan: Erik Ten Hag Tembus 10 Besar
Pernah Alami Krisis Kepercayaan Diri, Marcus Rashford Sempat Ingin Jadi Gelandang Bertahan
Hasil Pertandingan: Real Madrid Semakin Sulit Kejar Barcelona, Juventus Terkapar di Markas Lazio
Akan tetapi, Madrid tidak bisa terlalu lama meratapi kekalahan melawan Villarreal. Sebab, pada tengah pekan (13/4), Luka Modric dan kawan-kawan akan menjamu Chelsea pada leg pertama perempat final Liga Champions 2022-2023.
Bagi Ancelotti, laga melawan Chelsea adalah momentum paling tepat untuk bangkit. Ia meyakini Madrid akan bermain dengan wajah yang berbeda dibanding kali ini.
"Sulit bagi kami untuk 100 persen termotivasi. Namun, jika tidak 100 persen, Anda harus tetap lebih baik di lapangan," jelas Carlo Ancelotti kepada Marca.
"Akan tetapi, pada Rabu adalah cerita lain. Suhunya sedikit turun, tetapi pada Rabu kami akan berada dalam kondisi terbaik," imbuh sang pelatih.
Ini adalah ketiga kalinya Madrid dan Chelsea saling berhadapan pada babak gugur Liga Champions. Sebelumnya, kedua tim saling mengalahkan.
Johan Kristiandi
17.865
Berita Terkait
Anomali Inter Milan, Loyo di Laga Besar
Menpora Beri Target Perak, PSSI Justru Ingin Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Emas di SEA Games 2025
Klasemen Terbaru Liga Champions 2025-2026: Arsenal Berlari Sendirian, Liverpool Hancur Lebur
Presiden Prabowo Instruksikan Tiga Langkah Besar untuk Kesejahteraan Atlet Indonesia
On Fire, Arsenal Tak Terbendung dan Akhiri Rekor Bagus Bayern Munchen
Kalah, Liverpool Kebobolan 10 Gol dari Tiga Pertandingan Terakhir
Hasil Liga Champions: Madrid Menang Tipis, Inter Milan Kalah, Arsenal Bantai Bayern, Liverpool Dipermalukan di Anfield
Waketum PSSI Akui Salah Satu Calon Pelatih Timnas Indonesia Berasal dari Belanda
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Persib Kalah di Singapura
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi