Juara DFB Pokal Target Realistis Dortmund

BolaSkorBolaSkor - Selasa, 11 Februari 2014
Juara DFB Pokal Target Realistis Dortmund
Juara DFB Pokal Target Realistis Dortmund
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Dortmund – Jelang perempat-final DFB Pokal lawan Frankurt, pelatih Borussia Dortmund Jurgen Klopp menegaskan timnya bakal menganggap partai ini layaknya sebuah final.

Bagi Klopp musim ini Dortmund harus meraih Piala Jerman atau DFB Pokal, karena pada ajang Bundesliga Bayern Muencen terlalu sulit dikejar. Sejauh ini Die Borussen berada di peringkat tiga dengan selisih 17 poin dari FC Hollywood.

Menghadapi Eintracht Frankfurt di kandangnya, Klopp yakin bisa meraih hasil positif demi mengejar target meraih trofi yang terakhir kali mereka raih pada tahun 2012 itu.

“Kami bertarung di DFB Pokal untuk memenangkannya. Frankfurt memainkan sepak bola dengan sangat baik di paruh pertama musim. Kini mereka kembali,” ujar Klopp dilansir Goal.

“Kami mempersiapkan diri lawan tim kuat seperti Frankfurt. Bagi kami, ini sebuah final.”

Dortmund sedang dihantui cedera pemain, sebut saja Mats Hummels, Neven Subotic, Ilkay Gundogan dan Jakub Blaszczykowski.

Meski begitu Klopp menegaskan Marco Reus siap tampil, walaupun sempat diganti lantaran cedera saat Dortmund menang 1-5 di kandang Werder Bremen, Sabtu (9/2). Sementara itu pemain baru Milos Jojic agaknya tidak diikut sertakan lawan Frankfurt.

“Kami punya sejumlah pemain cedera tapi kami baik-baik saja. Saya bawa Marco Reus, saya tidak melihat ada cedera serius padanya, kemarin dia tetap merakit dua gol,” tambah Klopp.

“Milos Jojic berlatih sangat baik pada Minggu pagi. Dia terlihat bagus dan mengoper bola dengan baik, tapi dia tetap butuh waktu untuk nyetel dengan gaya kami,” demikian pelatih berusia 46 tahun tersebut.

DFB Pokal Marco Reus Bundesliga Frankfurt Borussia Dortmund Jurgen Klopp Bayern Muenchen Joseph guardiola
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com
Posts

11.190

Berita Terkait

Spanyol
Diisukan Gantikan Xabi Alonso di Real Madrid, Jurgen Klopp Angkat Bicara
Eks pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, bicara soal isu melatih Real Madrid menggantikan Xabi Alonso.
Arief Hadi - Selasa, 13 Januari 2026
Diisukan Gantikan Xabi Alonso di Real Madrid, Jurgen Klopp Angkat Bicara
Inggris
Mantan Pelatih Liverpool Dinilai Cocok Gantikan Enzo Maresca di Chelsea
Mantan pemain Chelsea, Joe Cole, memberikan ide 'gila' untuk The Blues merekrut Jurgen Klopp sebagai pelatih baru Chelsea.
Arief Hadi - Minggu, 04 Januari 2026
Mantan Pelatih Liverpool Dinilai Cocok Gantikan Enzo Maresca di Chelsea
Jadwal
Jadwal Live Streaming Liga Champions Barcelona vs Eintracht Frankfurt, Tayang Rabu (10/12) Pukul 03.00 WIB
Link live streaming serta jadwal siaran langsung laga Liga Champions antara Barcelona vs Eintracht Frankfurt di Camp Nou.
Arief Hadi - Selasa, 09 Desember 2025
Jadwal Live Streaming Liga Champions Barcelona vs Eintracht Frankfurt, Tayang Rabu (10/12) Pukul 03.00 WIB
Spanyol
Xabi Alonso di Ujung Tanduk, Jurgen Klopp dan Zinedine Zidane Jadi Kandidat Pengganti
Kursi Xabi Alonso di Real Madrid makin panas! Setelah kalah 0-2 dari Celta Vigo, muncul dua nama besar: Jurgen Klopp dan Zinedine Zidane yang siap menggantikan. Siapa pilihan Los Blancos?
Johan Kristiandi - Senin, 08 Desember 2025
Xabi Alonso di Ujung Tanduk, Jurgen Klopp dan Zinedine Zidane Jadi Kandidat Pengganti
Inggris
Alasan Jurgen Klopp Tidak Tertarik Kembali ke Liverpool
Spekulasi kembalinya Jurgen Klopp ke Liverpool memanas di tengah goyahnya posisi Arne Slot. Namun laporan terbaru justru menyebut Klopp punya rencana mengejutkan yang jauh dari Anfield!
Johan Kristiandi - Senin, 01 Desember 2025
Alasan Jurgen Klopp Tidak Tertarik Kembali ke Liverpool
Ragam
5 Pelatih yang Masuk Bursa Kandidat Pengganti Arne Slot di Liverpool
Posisi Arne Slot di Liverpool makin terancam setelah rangkaian hasil buruk. Lima nama pelatih top disebut masuk bursa pengganti, termasuk kandidat kejutan yang memancing reaksi fans. Siapa saja sosoknya?
Johan Kristiandi - Jumat, 28 November 2025
5 Pelatih yang Masuk Bursa Kandidat Pengganti Arne Slot di Liverpool
Ragam
4 Alasan Keterpurukan Liverpool di Musim Kedua Arne Slot Melatih
Dari juara bertahan Premier League, Liverpool tengah terpuruk saat ini, apa yang terjadi?
Arief Hadi - Kamis, 27 November 2025
4 Alasan Keterpurukan Liverpool di Musim Kedua Arne Slot Melatih
Inggris
Arne Slot di Ujung Tanduk, Isu Jurgen Klopp Kembali ke Liverpool Terus Berembus
Superkomputer merilis prediksi hasil duel Manchester United vs Everton pada pekan ke-12 Premier League 2025/2026. Siapa yang lebih diunggulkan? Temukan jawabannya di sini!
Johan Kristiandi - Senin, 24 November 2025
Arne Slot di Ujung Tanduk, Isu Jurgen Klopp Kembali ke Liverpool Terus Berembus
Italia
Ketika Klub Sepak Bola Jerman Menerapkan Catenaccio ala Italia
Perkataan menarik muncul dari mulut pelatih Napoli, Antonio Conte, setelah menghadapi Eintracht Frankfurt di Liga Champions.
Arief Hadi - Kamis, 06 November 2025
Ketika Klub Sepak Bola Jerman Menerapkan Catenaccio ala Italia
Jadwal
Jadwal Live Streaming Liga Champions Manchester City vs Borussia Dortmund, Kamis 6 November 2025
Link live streaming serta jadwal siaran langsung laga Liga Champions Manchester City vs Borussia Dortmund di Etihad Stadium.
Arief Hadi - Rabu, 05 November 2025
Jadwal Live Streaming Liga Champions Manchester City vs Borussia Dortmund, Kamis 6 November 2025
Bagikan