Dewa United FC Waspadai Kecepatan Lini Depan Persebaya
BolaSkor.com - Dewa United FC bertekad menutup putaran pertama Liga 1 2022/2023 dengan hasil maksimal. Tim dengan julukan Tangsel Warriors itu tidak mau kehilangan poin lagi saat menghadapi Persebaya pada pekan ke-17 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (24/12) sore WIB.
Namun, mencuri poin dari Persebaya tentu bukan perkara mudah. Tim kebanggaan Bonek itu memang gagal meraih kemenangan di tiga laga terakhirnya, tapi bukan berarti Persebaya boleh diremehkan.
"Dari apa yang terlihat di pertandingan terakhir, Persebaya bermain dengan kekompakan tim. Mereka juga bermain dengan penguasaan bola yang bagus," kata bek Dewa United FC, Risto Mitrevski.
Baca Juga:
Tak Beruntung Lawan Persija, Dewa United FC Bertekad Bangkit Kontra Persebaya
Selain itu, menurut Mitrevksi, Persebaya diperkuat para pemain yang cukup cepat, seperti Sho Yamamoto, Higor Vidal, Silvio Rodrigues sampai Ahmad Nufiandani yang kerap menjadi supersub. Jika pemain Dewa United FC lengah dalam menjaga pergerakan mereka, maka petaka bisa terjadi.
"Khusus untuk para penyerang Persebaya, tentunya mereka adalah pemain yang sangat berbahaya. Mereka sangat cepat dan punya teknik bagus. Tapi tentunya kami akan mencoba untuk menghentikan mereka."
"Kami akan mencoba memberikan yang terbaik seperti laga sebelumnya. Saat ini tim dalam kondisi bagus dan memiliki waktu istirahat yang cukup. Sekarang saatnya kami membuktikan untuk bisa ada di posisi (klasemen) yang lebih baik," sambungnya.
Rizqi Ariandi
7.660
Berita Terkait
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri