Super League
Dewa United Banten FC Tidak Akan Kontrak 11 Pemain Asing untuk Hadapi Dua Kompetisi Musim Depan
BolaSkor.com - Dewa United Banten FC terbuka untuk menambah pemain asing setelah adanya perubahan regulasi pilar impor di Super League musim depan.
Namun, jumlahnya tidak akan mencapai 11 pemain, seperti regulasi terbaru.
Saat ini Dewa United Banten FC sudah mengontrak 8 legiun impor.
Lima di antaranya merupakan pilar musim lalu, yakni Sonny Stevens, Hugo Gomes atau Jaja, Alexis Messidoro, Taisei Marukawa, dan Alex Martins Ferreira.
Baca Juga:
Jan Olde Riekerink Yakinkan Rafael Struick Gabung Dewa United Banten FC
Dewa United Banten FC Segera Umumkan Rafael Struick, Dikontrak 3 Tahun
Lihat postingan ini di Instagram
Tiga lainnya adalah pemain baru, di antaranya Nick Kuipers, Cassio Scheid, dan Privat Mbarga.
Tim kebanggaan Anak Dewa juga berhasil mendapatkan tanda tangan pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Rafael Struick.
"Habis selesai Piala Presiden 2025 ini kami duduk bareng lagi sama coach (Jan Olde Riekerink)," kata Presiden Dewa United Banten FC, Ardian Satya Negara.
"Tetapi kemungkinan sih enggak sampai 11 lah," ujar Ardian menambahkan.
Taisei Marukawa Anggap 8 Pemain Cukup bagi Dewa United Banten FC
Rizqi Ariandi
7.757
Berita Terkait
Bawa Manchester United Menang Derby dan Tekuk Arsenal, Michael Carrick Jawab Peluang Dipermanenkan
Klasemen Terkini LaLiga: Barcelona Ogah Terlalu Lama di Belakang Real Madrid
Massimiliano Allegri Bersyukur Milan Mampu Menahan Roma
Klasemen Terkini Premier League: Manchester United Tembus Empat Besar, Manchester City Dekati Arsenal
Klasemen Terkini Serie A: Milan Imbang, Inter Mulai Menjauh
Kaesang dan Aga Thohir Datang, Sinyal Persis Solo Bakal Belanja Pemain Lagi
Rapor Pemain Arsenal vs Manchester United: Kiper dan Striker Setan Merah Gemilang, The Gunners Banyak di Bawah Standar
Hasil Serie A: AS Roma dan AC Milan Berbagi Poin, Juventus Permalukan Napoli
Hasil LaLiga: Bungkam Oviedo, Barcelona Kembali ke Puncak Klasemen
Hasil Premier League: Dibungkam Manchester United 3-2, Arsenal Akhirnya Tumbang di Kandang