Piala Presiden 2025
Hasil Piala Presiden 2025: Kalahkan Liga Indonesia All Stars, Dewa United Banten FC Jadi Peringkat Ketiga Terbaik
BolaSkor.com -Dewa United Banten FC berhasil merebut posisi tempat ketiga terbaik Piala Presiden 2025.
Kepastian ini didapat usai Banten Warriors menang 2-0 atas Liga Indonesia All Stars di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Sabtu (12/7) malam WIB.
Dalam laga tersebut, Dewa United bermain dominan, berkali-kali mengancam gawang Liga Indonesia All Stars.
Stefano Lilipaly mendapatkan peluang emas di menit awal, sayang bola sepakannya masih melebar.
Begitupun Alex Martins belum bisa menembus pertahanan lawan.
Baca Juga:
Tampil Spartan di Piala Presiden 2025, Profesionalisme Ole Romeny Jadi Contoh
Hasil Piala Presiden 2025: Ole Romeny Cetak Gol, Oxford United Bertemu Port FC di Final
View this post on Instagram
Di babak kedua, Dewa United memecah kebuntuan lewat sepakan Taisei Marukawa pada menit ke-60.
Bola hasil tendangan kaki kanannya meluncur deras ke gawang Liga Indonesia All Stars.
Sebetulnya, bola bisa ditangkap Reza Arya, namun sudah melewati garis.
Wasit sempat berkonsultasi dengan VAR (Video Assistant Referee) untuk mengecek dugaan pelanggaran sebelum gol terjadi.
Namun, setelah melakukan tinjauan, sang pengadil akhirnya mengesahkan gol Taisei Marukawa.
Skor 1-0 untuk Dewa United.
Pada menit ke-68, Dewa United menggandakan keunggulan melalui Alex Martins.
Dirinya memanfaatkan bola umpan dari Alexis Messidoro.
Skor 2-0 untuk Dewa United FC bertahan.
Tengku Sufiyanto
17.882
Berita Terkait
Siap Hadapi Arsenal, Liam Rosenior Yakin Chelsea Punya Modal untuk Raih Kemenangan
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
John Herdman Akan Keliling Eropa Akhir Januari, Bertemu Diaspora Sekaligus Cari Pemain Naturalisasi Baru
John Herdman Ungkap Alasan Pilih Tangani Timnas Indonesia, Percaya Bisa Tembus Piala Dunia
Ikut John Herdman ke Timnas Indonesia, Alasan Cesar Meylan Bukan Sekadar Melanjutkan Kisah 15 Tahun Bersama
Bung Ferry Diterima dengan Baik di GBLA, Ketum The Jakmania Berterima Kasih kepada Bobotoh
Dewa United Banten FC Pastikan Belum Ada Tawaran dari Persija untuk Ricky Kambuaya dan Jaja
Newcastle United vs Manchester City: Pep Guardiola Waspadai Ancaman Gol Telat
Hasil Drawing Putaran Keempat Piala FA: Arsenal Ditantang Wigan, Liverpool Bertemu Brighton
Prediksi dan Statistik Newcastle United vs Manchester City: The Magpies Jago di Kandang