Detail Kesepakatan Antonio Rudiger dengan Real Madrid

Nantinya, eks AS Roma itu mendapatkan upah 11 juta euro per musim.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Senin, 25 April 2022
Detail Kesepakatan Antonio Rudiger dengan Real Madrid
Antonio Rudiger (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Bek Chelsea, Antonio Rudiger, dikabarkan mencapai kesepakatan personal dengan Real Madrid. Sang bek akan bergabung dengan status bebas transfer.

Masa depan Antonio Rudiger sudah menjadi buah bibir dalam beberapa bulan terakhir. Alasannya, kontrak bek asal Jerman itu akan berakhir pada musim ini. Sementara itu, negosiasi dengan Chelsea menemui jalan berliku.

Awalnya, Rudiger memilih menunggu tawaran anyar dari Chelsea. Namun, kareka sanksi yang dijatuhkan pemerintah Inggris, negosiasi menjadi buntu. Merasa tak ada pilihan selain angkat kaki, Rudiger mengutarakan niatnya.

Baca Juga:

5 Jebolan Serie A yang Kini Meraih Kesuksesan di Premier League

Real Madrid Tak Kenal Lelah Kejar Rudiger

Ronald Araujo Perpanjang Kontrak, Pintu Barcelona Datangkan Antonio Rudiger Tertutup

"Dia ingin meninggalkan klub. Rudiger berbicara dengan saya secara personal. Kami mencoba melakukan segalanya. Namun, kami tidak bisa berjuang lagi karena mendapatkan sanksi," terang Thomas Tuchel.

Akhirnya, teka-teki pun mulai terjawab. Fabrizio Romano selaku pakar bursa transfer mengabarkan Rudiger akan merapat ke Real Madrid.

Fabrizio Romano mengabarkan, sejauh ini belum ada dokumen yang diteken. Namun, kedua pihak telah mencapai kesepakatan secara lisan. Rudiger diprakirakan akan meneken kontrak berdurasi jangka panjang.

Sementara itu, Nicolo Schira, mengabarkan kesepakatan Rudiger dengan Madrid dengan lebih detail. Pakar bursa transfer yang juga berasal dari Italia itu menyebut Madrid dan Rudiger sepakat dengan kontrak empat tahun.

Nantinya, eks AS Roma itu mendapatkan upah 11 juta euro per musim. Dalam kontrak Rudiger juga ada opsi perpanjangan kontrak satu musim.

Real Madrid memenangi persaingan dengan sejumlah raksasa Inggris. Selain itu, Paris Saint-Germain dikabarkan juga memburu Rudiger.

Bagi Chelsea, kehilangan Rudiger tentu merupakan pukulan telak. Rudiger menjadi kunci kesuksesan Chelsea dalam beberapa musim terakhir, termasuk meraih trofi Liga Champions musim lalu. Apalagi, Chelsea dikabarkan juga akan kehilangan Andreas Christensen secara cuma-cuma. Sang bek memilih melanjutkan karier di Barcelona.

Antonio Rudiger Chelsea Breaking News Real Madrid
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.754

Berita Terkait

Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Timnas Indonesia U-17 Diminta Tampil Lepas Lawan Honduras
Kemenangan atas Honduras U-17 tidak otomatis membuat Timnas Indonesia U-17 lolos ke 32 besar.
Rizqi Ariandi - Senin, 10 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Timnas Indonesia U-17 Diminta Tampil Lepas Lawan Honduras
Spanyol
Setelah Ibrahima Konate, Kini Real Madrid Coba Goda Pemain Liverpool Lain
Real Madrid kembali dikabarkan membidik pemain yang memperkuat Liverpool.
Yusuf Abdillah - Senin, 10 November 2025
Setelah Ibrahima Konate, Kini Real Madrid Coba Goda Pemain Liverpool Lain
Inggris
Secara Statistik, Sunderland Merupakan Klub Premier League dengan Performa Terbaik
Hingga pekan ke-11, Sunderland masih bertahan di empat besar klasemen sementara Premier League.
Yusuf Abdillah - Senin, 10 November 2025
Secara Statistik, Sunderland Merupakan Klub Premier League dengan Performa Terbaik
Timnas
Lolos atau Tidak ke 32 Besar Piala Dunia U-17 2025, Nova Arianto Minta Timnas Indonesia U-17 Menang atas Honduras
Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi Honduras malam nanti.
Rizqi Ariandi - Senin, 10 November 2025
Lolos atau Tidak ke 32 Besar Piala Dunia U-17 2025, Nova Arianto Minta Timnas Indonesia U-17 Menang atas Honduras
Italia
Inter Milan dan AC Milan Jajaki Kesepakatan Penamaan Stadion Baru
Inter Milan dan AC Milan dikabarkan mulai melakukan penjajakan kesepakatan hak penamaan stadion baru mereka.
Yusuf Abdillah - Senin, 10 November 2025
Inter Milan dan AC Milan Jajaki Kesepakatan Penamaan Stadion Baru
Spanyol
Dua Laga Beruntun Tanpa Gol, Real Madrid Kehilangan Ketajaman?
Real Madrid untuk pertama kalinya sejak awal musim gagal mencetak gol di LaLiga.
Yusuf Abdillah - Senin, 10 November 2025
Dua Laga Beruntun Tanpa Gol, Real Madrid Kehilangan Ketajaman?
Timnas
Cara dan Hitung-hitungan Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Babak 32 Besar Piala Dunia U-17 2025
Skuad Garuda menantang Honduras U-17, pada laga pamungkas Grup H di Aspire Zone - Picth 7, Qatar, Senin (10/11) pukul 21.45 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Senin, 10 November 2025
Cara dan Hitung-hitungan Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Babak 32 Besar Piala Dunia U-17 2025
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Indonesia vs Honduras di Piala Dunia U-17 2025 10 November 2025 dan Cara Menontonnya
Skuad Garuda Muda menghadapi laga hidup mati melawan Honduras U-17 di Aspire Zone - Picth 7, Qatar, Senin (10/11) pukul 21.45 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Senin, 10 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Indonesia vs Honduras di Piala Dunia U-17 2025 10 November 2025 dan Cara Menontonnya
Inggris
Legenda Manchester United Klaim Liverpool Sudah Keluar dari Daftar Kandidat Juara
Roy Keane menilai Liverpool tidak layak disebut kandidat juara Premier League 2025/2026 setelah kalah 0-3 dari Manchester City. Keane menyebut The Reds sedang dalam masa krisis. Simak selengkapnya.
Johan Kristiandi - Senin, 10 November 2025
Legenda Manchester United Klaim Liverpool Sudah Keluar dari Daftar Kandidat Juara
Spanyol
Rayo Vallecano Jadi Lawan yang Menyebalkan untuk Real Madrid
Xabi Alonso mengakui Real Madrid selalu kesulitan saat menghadapi Rayo Vallecano. Laga di Vallecas kembali berakhir tanpa kemenangan bagi Los Blancos. Simak penjelasan lengkapnya.
Johan Kristiandi - Senin, 10 November 2025
Rayo Vallecano Jadi Lawan yang Menyebalkan untuk Real Madrid
Bagikan