Euro 2024
Denmark Vs Inggris: Gareth Southgate Legawa Banyak Mendapat Kritik
BolaSkor.com - Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, menerima kritik dengan lapang dada setelah bermain imbang 1-1 melawan Denmark pada matchday 2 Grup C Euro 2024, di Deutsche Bank Park, Kamis (20/6) malam. Menurutnya, The Three Lions memang pantas mendapatkan kritik.
Inggris kembali tidak menunjukkan performa meyakinkan di Euro 2024. Unggul terlebih dahulu melalui gol Harry Kane pada menit ke-18, Inggris kebobolan lewat gol cantik Morten Hjulmand pada menit ke-34. Skor 1-1 bertahan hingga peluit panjang.
Hasil tersebut membuat Inggris mendapatkan sejumlah cemoohan dari suporter yang datang langsung ke stadion. Apalagi, Inggris tidak punya peluang lebih banyak dari Denmark dengan jumlah 16 berbanding 12.
Baca Juga:
Menilik Alasan Phil Foden Meredup di Timnas Inggris
Jarrad Branthwaite Kemahalan, Manchester United Alihkan Fokus ke Bek Timnas Inggris
Fans Timnas Inggris: Tertidur di Stadion, Bangun Jam Empat Pagi
Meski demikian, Gareth Southgate memahami kekecewaan para suporter Inggris. Ia menegaskan jika para pemainnya sudah berupaya mengejar kemenangan.
"Saya benar-benar bisa memahami rasa frustrasi suporter terhadap cara kami bermain. Namun, apa yang ingin saya sampaikan adalah para pemain tidak pernah kurang berusaha," ujar Southgate menurut laporan abcnews.
"Saya tidak akan menghindar untuk bertemu suporter pada akhir pertandingan. Kami menghadapinya secara langsung dan apa yang akan dilakukan adalah bermain lebih baik plus menunjukkan kepada orang-orang apa yang sebenarnya bisa kami lakukan."
Saat ini, Inggris masih berada di puncak klasemen setelah mengoleksi empat poin dari dua laga. Pertandingan melawan Slovenia pada laga pemungkas jadi kunci apakah Inggris akan keluar sebagai juara grup atau tidak.
"Ini bukan berarti para pemain tidak mencoba. Namun, kami harus menemukan cara bermain yang lebih baik. Kami harus menemukan kualitas yang lebih baik dalam hal apa yang dilakukan," kata sang manajer.
View this post on Instagram
"Kami harus menemukan cara yang tepat untuk mendapatkan keseimbangan," timpal Southgate.
Sebelumnya, Gareth Southgate mendapatkan sejumlah kritik setelah memboyong 12 pemain yang belum pernah tampil di turnamen besar ke Jerman. Sementara itu, nama-nama langganan timnas, seperti Jordan Henderson dan Marcus Rashford, tidak masuk daftar skuad.
Johan Kristiandi
17.732
Berita Terkait
Rentetan Kemenangan Beruntun Arsenal Diprediksi Akan Terhenti di Markas Sunderland
Santiago Gimenez Belum Cetak Gol, AC Milan Masukkan Dua Penyerang dalam Daftar Incaran
Manchester United Kembali Dikritik Cristiano Ronaldo, Ini Jawaban Ruben Amorim
Hasil Liga Europa: Calvin Verdonk dan Dean James Kompak Telan Kekalahan
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Pertandingan Liga Europa Pekan Ini, Jumat 7 November 2025
Manuver Real Madrid untuk Rekrut Dayot Upamecano Secara Gratis
Hasil Super League 2025/2026: Catatan Mentereng Persita di 8 Laga Terakhir Dihentikan PSBS Biak
AC Milan Cari Bek Baru, Lima Pemain Masuk dalam Radar
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Gol Adam Alis Bawa Persib Comeback di Kandang Selangor
Soal Piala Dunia, Lionel Messi Berbeda Pandangan dengan Cristiano Ronaldo