Dengar Cerita Bagus soal AC Milan, Benjamin Pavard Beri Indikasi Main di Serie A

Agen Olivier Giroud bekerja rayu Benjamin Pavard.
Arief HadiArief Hadi - Rabu, 16 November 2022
Dengar Cerita Bagus soal AC Milan, Benjamin Pavard Beri Indikasi Main di Serie A
Benjamin Pavard (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Dalam skuad timnas Prancis di Piala Dunia 2022 ada tiga pemain yang bermain di Serie A, yakni Adrien Rabiot (Juventus) dan duo AC Milan, Theo Hernandez serta Olivier Giroud. Sisanya didominasi pemain yang bermain di Jerman, Spanyol, dan Inggris.

Prancis berada di grup D bersama Australia, Tunisia, dan Denmark dan berstatus juara bertahan. Piala Dunia 2022 ini juga unik karena terjadi di tengah bergulirnya musim kompetisi 2022-2023 di Eropa, apalagi itu juga dihelat jelang bursa transfer musim dingin (Januari 2023).

Tak ayal ajang Piala Dunia 2022 dapat menjadi momen kala pemandu bakat memantau pemain untuk jadi incaran klub, tidak hanya itu dalam skuad timnas juga ada beberapa pemain yang dapat menjadi 'agen'.

Itu dilakukan oleh Giroud kepada pemain Bayern Munchen, Benjamin Pavard. Pemain berusia 26 tahun salah satu pemain yang tampil mencolok ketika Prancis juara Piala Dunia 2018 hingga ia diboyong Bayern Munchen dari Stuttgart.

Baca Juga:

Ketika Olivier Giroud Selebrasi Melepas Jersey, tetapi Lupa Sudah Mengantongi Kartu Kuning

Milan Pertimbangkan Tebus Sergino Dest dari Barcelona

Didier Deschamps Enggan Garansi Tempat Olivier Giroud di Piala Dunia 2022

Pavard dapat bermain sebagai full-back dan juga bek tengah dengan catatan dua gol dari 46 caps bersama Prancis. Mendengar cerita bagus mengenai sepak bola Italia dari Giroud, Pavard pun memberi indikasi akan bermain di Serie A dan mencari tantangan baru.

"Saya telah bermain di Jerman selama tujuh tahun, saya memiliki banyak teman di Stuttgart dan saya telah memenangkan segalanya bersama Bayern. Saya bermain untuk menang dan saya terbuka untuk mempertimbangkan proyek baru sebagai bek tengah," ucap Pavard kepada La Gazzetta dello Sport.

“Olivier selalu mengatakan kepada saya bahwa Italia adalah negara yang 100 persen hidup untuk sepak bola. Dia telah memberi tahu saya tentang keajaiban dalam derby dan perayaan besar untuk kemenangan gelar Milan."

"Saya ingin bermain dengannya karena dia adalah teman baik saya, mari kita lihat nanti. Tidak pernah mudah untuk menang, tapi Serie A sangat menarik, bukan hanya untuk bek seperti saya. Ini sangat terbuka seperti yang selalu dikatakan teman saya Giroud, Theo Hernandez dan Adrien Rabiot kepada saya."

Pavard sudah ada di Bayern sejak 2019 dan sudah memainkan 140 penampilan. Kontraknya di sana berakhir pada 2024. Milan sedianya belum menunjukkan ketertarikan kepada Pavard, yang di masa lalu pernah jadi incaran Manchester United.

Milan AC Milan Serie a Benjamin Pavard Isu Transfer Piala dunia 2022
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.234

Berita Terkait

Italia
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Mike Maignan tampil luar biasa dengan berhasil mengamankan tujuh dari delapan tembakan on target Como.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Italia
AC Milan Kesulitan Kalahkan Como, Allegri Beberapa Kali Ubah Taktik
AC Milan harus bekerja keras untuk bisa mengalahkan Como 3-1 pada laga lanjutan Serie A, Jumat (16/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
AC Milan Kesulitan Kalahkan Como, Allegri Beberapa Kali Ubah Taktik
Hasil akhir
Hasil Serie A: Kalahkan Como 3-1, AC Milan Jaga Rekor Tandang
AC Milan memetik kemenangan 3-1 saat dijamu Como di Stadio Giuseppe Sinigaglia pada laga tunda giornata ke-16 Serie A 2025-2026, Jumat (16/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Hasil Serie A: Kalahkan Como 3-1, AC Milan Jaga Rekor Tandang
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Como vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Link streaming dan jadwal siaran langsung Como vs AC Milan di laga tunda Serie A. Kick-off 02.45 WIB, jangan sampai terlewat!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Como vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Italia
Bersedia Balikan dengan Inter Milan, Ivan Perisic Punya Satu Misi Khusus
Ivan Perisic dikabarkan siap kembali ke Inter Milan. Winger berpengalaman itu punya misi khusus demi membantu Nerazzurri bersaing di Serie A musim ini.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Bersedia Balikan dengan Inter Milan, Ivan Perisic Punya Satu Misi Khusus
Italia
Akhirnya Uang yang Berbicara, Mike Maignan Punya Kabar Baik untuk AC Milan
AC Milan akhirnya menaikkan tawaran kontrak untuk Mike Maignan. Negosiasi yang sempat alot kini mendekati kata sepakat. Kabar baik untuk Rossoneri!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Akhirnya Uang yang Berbicara, Mike Maignan Punya Kabar Baik untuk AC Milan
Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Como vs AC Milan: Perbedaan Peluang Menang Sangat Tipis
Superkomputer Opta memprediksi hasil Como vs AC Milan di Serie A 2025/2026. Peluang menang kedua tim nyaris seimbang, siapa bakal keluar sebagai pemenang?
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Como vs AC Milan: Perbedaan Peluang Menang Sangat Tipis
Italia
Rekor Positif AC Milan Diuji Como, Max Allegri Bicara Perubahan Taktik
Massimiliano Allegri mengakui AC Milan tengah mencari solusi, mencari alternatif dari taktik tiga bek yang mulai dibaca lawan di Serie A.
Arief Hadi - Kamis, 15 Januari 2026
Rekor Positif AC Milan Diuji Como, Max Allegri Bicara Perubahan Taktik
Italia
Juara Paruh Musim Tak Berarti Banyak untuk Inter Milan
Inter Milan menang 1-0 atas Lecce pada laga tunda Serie A dan memastikan status juara paruh musim. Namun, Cristian Chivu tak terlalu memikirkannya.
Arief Hadi - Kamis, 15 Januari 2026
Juara Paruh Musim Tak Berarti Banyak untuk Inter Milan
Prediksi
Prediksi dan Statistik Laga Serie A Como vs AC Milan: Adu Rekor Kandang dan Tandang
Prediksi dan statistik dari laga tunda Serie A antara Como vs AC Milan di Stadio Giuseppe Sinigaglia.
Arief Hadi - Kamis, 15 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Laga Serie A Como vs AC Milan: Adu Rekor Kandang dan Tandang
Bagikan