PON XXI 2024

Debut di PON 2024 Aceh-Sumut, IWbA Berkomitmen Buat Woodball Indonesia 'Go To SEA Games 2025'

Hal ini dikatakan Ketua Umum Indonesia Woodball Association (IWbA), Aang Sunadji.
Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Jumat, 20 September 2024
Debut di PON 2024 Aceh-Sumut, IWbA Berkomitmen Buat Woodball Indonesia 'Go To SEA Games 2025'
Ketua Umum Indonesia Woodball Association (IWbA), Aang Sunadji saat penyerahan medali cabor Woodball PON 2024. (Media IWbA)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Cabang olahraga (cabor) woodball sukses menjadi debutan di Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI-2024 Aceh-Sumatra Utara (Sumut). Ada 114 atlet dari 16 provinsi yang turun di dalam tujuh nomor perlombaan, yakni tim fairway putra-putri, double mix fairway, single stroke putra-putri serta double stroke putra-putri.

Pertandingan cabor woodball berlangsung di Lapangan Golf Lampuuk, Kecamatan Lhoknga, Aceh Besar 14-19 September 2024. Hasilnya, Jawa Tengah menjadi juara umum dengan perolehan tiga medali emas dan empat perunggu.

Baca Juga:

Woodball Indonesia Toreh Prestasi Gemilang di Taiwan International Cup 2023, Raih Emas dan Perak

Terpilih Jadi Vice President Asian Woodball Federation, Aang Sunadji Punya Banyak Ide Segar

Pertandingan woodball di PON 2024. (Media IWbA)

Disusul Banten di peringkat kedua lewat dua emas dua perak dan satu perunggu, serta Aceh di urutan ketiga lewat dua medali emas. Peringkat keempat direbut Bali dengan raihan dua perak dan satu perunggu.

Jawa Barat menutup lima besar klasemen perolehan medali cabang olahraga woodball PON 2024 dengan perolehan satu perak dan satu perunggu. Posisi keenam dan ketujuh klasemen diduduki Jawa Timur dan DKI Jakarta yang sama-sama memperoleh satu perak.

Ketua Umum Indonesia Woodball Association (IWbA), Aang Sunadji saat memantau pertandingan cabor Woodball PON 2024. (Media IWbA)

Ketua Umum Indonesia Woodball Association (IWbA), Aang Sunadji, berterima kasih kepada semua pihak yang mewujudkan woodball bisa dipertandingkan di PON 2024.

“Penyelenggaraan woodball di PON ini bukan hanya sebagai debut, tapi juga menjadi catatan sejarah buat olahraga ini. Semoga ini bisa menjadi motivasi buat masyarakat woodball di Indonesia untuk terus memperkenalkan olahraga ini lebih luas dan memberikan prestasi tertinggi buat Indonesia di kancah dunia,” kata Aang Sunadji.

“Saya juga harus memberikan apresiasi tinggi untuk semua pihak yang membuat debut woodball di PON berlangsung sukses, atlet, pelatih, wasit juri, panitia pelaksana dan tentunya KONI Pusat yang sudah memberikan kesempatan kepada kami untuk bisa menyelenggarakan ini dengan baik,” imbuhnya.

Ketua Umum Indonesia Woodball Association (IWbA), Aang Sunadji (bawah tengah) saat penyerahan medali cabor Woodball PON 2024. (Media IWbA)

Lebih lanjut, Aang mengatakan, IWbA masih akan terus mengusahakan supaya woodball bisa kembali dipertandingkan di PON XXII-2028 NTT-NTB dan SEA Games 2025. Butuh komitmen dan kerja keras dari seluruh pihak untuk bisa mewujudkan hal tersebut.

“Semoga bukan hanya di PON, tapi woodball juga bisa menjadi cabang olahraga yang dipertandingkan di SEA Games 2025 Thailand dan tentunya kalau itu terjadi woodball bisa memberikan prestasi terbaik buat Indonesia,” ujar Aang.

Aang Sunadji Woodball Breaking News PON
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

The author is a senior journalist who has specialized in Indonesian football issues for the past 10 years. Before focusing on sports, the author was also involved in covering political and economic issues. They have covered numerous national and international events, including the 2023 U-17 World Cup, the 2018 Asian Games, and various SEA Games tournaments. Additionally, the author was previously active in the PSSI Pers organization.
Posts

17.585

Berita Terkait

Klasemen
Klasemen Terkini LaLiga 2025/2026: Real Madrid Semakin Meninggalkan Barcelona
Real Madrid terus melaju di puncak klasemen LaLiga 2025/2026! Usai El Clasico, Barcelona makin jauh tertinggal dari rival abadinya itu.
Johan Kristiandi - Senin, 27 Oktober 2025
Klasemen Terkini LaLiga 2025/2026: Real Madrid Semakin Meninggalkan Barcelona
Spanyol
Bukan Sekadar Gosip, Dani Carvajal Coba Konfrontasi Lamine Yamal di El Clasico
Dani Carvajal tak tahan emosi! Usai El Clasico, bek Real Madrid itu benar-benar mengonfrontasi Lamine Yamal seperti yang digosipkan sebelumnya.
Johan Kristiandi - Senin, 27 Oktober 2025
Bukan Sekadar Gosip, Dani Carvajal Coba Konfrontasi Lamine Yamal di El Clasico
Hasil akhir
Hasil Serie A: Ditumbangkan Lazio 1-0, Catatan Negatif Juventus Berlanjut
Juventus belum juga bangkit! Skuad Igor Tudor kembali tumbang 1-0 dari Lazio di Stadio Olimpico. Catatan buruk Juve makin panjang!
Johan Kristiandi - Senin, 27 Oktober 2025
Hasil Serie A: Ditumbangkan Lazio 1-0, Catatan Negatif Juventus Berlanjut
Hasil akhir
Hasil LaLiga: Real Madrid Kalahkan Barcelona 2-1, Jude Bellingham Jadi Pembeda di El Clasico
Kemenangan Real Madrid pada El Clasico kali ini tidak lepas dari performa apik Jude Bellingham.
Yusuf Abdillah - Senin, 27 Oktober 2025
Hasil LaLiga: Real Madrid Kalahkan Barcelona 2-1, Jude Bellingham Jadi Pembeda di El Clasico
Lainnya
Jakarta Juara Umum PON Bela Diri Kudus 2025: Menyalip di Tikungan Terakhir
DKI Jakarta mengungguli rival terdekatnya, Jawa Barat.
Rizqi Ariandi - Minggu, 26 Oktober 2025
Jakarta Juara Umum PON Bela Diri Kudus 2025: Menyalip di Tikungan Terakhir
Hasil akhir
Hasil Premier League: Arsenal Menang, Manchester City Tumbang
Gol tunggal Eberechi Eze membawa Arsenal menang 1-0 atas Crystal Palace,
Yusuf Abdillah - Minggu, 26 Oktober 2025
Hasil Premier League: Arsenal Menang, Manchester City Tumbang
Italia
Lazio vs Juventus: Nikmati Tantangan, Igor Tudor Tidak Takut Dipecat
Juventus yang dilatih Igor Tudor saat ini berada dalam tekanan besar akibat performa mereka yang terus menurun.
Yusuf Abdillah - Minggu, 26 Oktober 2025
Lazio vs Juventus: Nikmati Tantangan, Igor Tudor Tidak Takut Dipecat
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Borneo FC Raih 8 Kemenangan Beruntun, Malut United Kalahkan Semen Padang
Borneo FC masih belum terkalahkan hingga laga kedelapannya musim ini.
Rizqi Ariandi - Minggu, 26 Oktober 2025
Hasil Super League 2025/2026: Borneo FC Raih 8 Kemenangan Beruntun, Malut United Kalahkan Semen Padang
Hasil akhir
Hasil AFC Challenge League 2025/2026: Egy Maulana Vikri Cetak Gol, Dewa United Banten FC Ditahan Imbang
Dewa United Banten FC ditahan imbang Phnom Penh Crown City FC 1-1, Minggu (26/10).
Rizqi Ariandi - Minggu, 26 Oktober 2025
Hasil AFC Challenge League 2025/2026: Egy Maulana Vikri Cetak Gol, Dewa United Banten FC Ditahan Imbang
Inggris
Keinginan Ruben Amorim Dapatkan Robert Lewandowski Pupus di Tangan Sir Jim Ratcliffe
Pelatih Manchester United Ruben Amorim dikabarkan ingin merekrut mesin gol Barcelona Robert Lewandowski pada musim panas mendatang.
Yusuf Abdillah - Minggu, 26 Oktober 2025
Keinginan Ruben Amorim Dapatkan Robert Lewandowski Pupus di Tangan Sir Jim Ratcliffe
Bagikan