David Moyes Iri Lihat Cara Manchester United Perlakukan Ole Gunnar Solskjaer

Moyes merasa diperlakukan tak adil oleh Manchester United.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Selasa, 21 Juli 2020
David Moyes Iri Lihat Cara Manchester United Perlakukan Ole Gunnar Solskjaer
David Moyes dan Ole Gunnar Solskjaer (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manajemen Manchester United memberikan dukungan penuh kepada Ole Gunnar Solskjaer untuk mengembalikan kejayaan klub. Hal ini ternyata membuat seorang David Moyes iri.

Seperti diketahui, Moyes merupakan mantan manajer Manchester United. Ia bahkan diberi kehormatan menjadi pengganti Sir Alex Ferguson yang pensiun pada 2013 silam.

Namun Moyes tak sampai semusim bertahan di Old Trafford. Ia dipecat pada April 2014 setelah Manchester United meraih sejumlah hasil buruk.

Baca Juga:

David de Gea Kembali Blunder, Ole Gunnar Solskjaer Masih Setia Pasang Badan

Solskjaer Fokus Rebut Empat Besar Ketimbang Ributkan Pembatalan Sanksi Manchester City

Cara Ole Gunnar Solskjaer Tangani Skuat Manchester United di Tengah Pandemi Virus Corona

Perlakuan inilah yang membuat Moyes iri kepada Solskjaer. Padahal ia merasa menghadapi situasi yang tak jauh berbeda dengan manajer berkebangsaan Norwegia tersebut.

"Ole memiliki awal yang sulit, tetapi perbedaan antara Ole dan saya adalah dia diberi waktu," kata Moyes dilansir Goal.

Solskjaer ditunjuk menjadi caretaker Manchester United pada Desember 2018 untuk menggantikan Jose Mourinho. Ia mampu mengemban tanggung jawab itu dengan gemilang hingga akhirnya dipermanenkan tiga bulan kemudian.

Namun sejak dipermanenkan, Solskjaer dan Manchester United justru harus menjalani masa-masa sulit. Performa mereka menurun drastis sehingga gagal finis di empat besar pada akhir musim.

Situasi Solskjaer kian bertambah sulit setelah Manchester United tampil tak konsisten pada awal musim ini. Desakan agar dirinya diganti mulai terdengar di media sosial lewat tagar #OleOut.

Berbagai rumor terkait pemecatan Solskjaer sempat mencuat di media. Namun petinggi Manchester United nampak lebih bersabar kali ini.

Hasilnya, Solskjaer mampu membawa Manchester United bangkit. Performa Marcus Rashford dan kawan-kawan kian solid di masa pandemi.

Meski iri, Moyes tak ragu melontarkan pujian. Ia menilai Solskjaer memang sosok yang tepat untuk menangani Manchester United.

"Dia membawa pemain dari akademi yang selalu diperjuangkan Manchester United. Mereka memiliki beberapa pemain muda yang sangat luar biasa dari akademi mereka sendiri sekarang," tambahnya.

Moyes yang kini menangani West Ham United akan menghadapi mantan klubnya tersebut dalam lanjutan Premier League 2019-2020, Kamis (23/7) dini hari wib. Ia akan memburu tiga poin demi membawa The Hammers terhindar dari zona degradasi.

Ole gunnar Solskjaer David Moyes Manchester United Breaking News Premier League
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Liga Indonesia
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Kapten Pelita Jaya Jakarta, Andakara Prastawa, memprediksi Persija Jakarta mampu mengalahkan Persib Bandung di kandangnya dengan skor tipis.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Inggris
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Pep Guardiola memberi sinyal Antoine Semenyo akan masuk dalam daftar pemain yang dipersiapkan untuk laga putaran ketiga Piala FA melawan Exeter City
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Liga Indonesia
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Ribuan The Jakmania menyambangi sesi latihan Persija di Depok pada Jumat (9/1). Kedatangan mereka untuk memberikan dukungan jelang duel Persib vs Persija.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Inggris
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Chelsea akan memulai era baru di bawah pelatih baru Liam Rosenior saat bertandang ke Charlton Athletic pada laga putaran ketiga Piala FA.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Liga Indonesia
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Bruno Tubarao menceritakan pengalamannya ketika menjalani laga derbi di Brasil, tepatnya saat membela Ceara SC.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Lainnya
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Bandung bjb Tandamata mengawali ProIiga 2026 dengan manis usai menumbangkan Jakarta Livin Mandiri.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Inggris
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Liam Rosenior telah menciptakan momen Jose Mourinho-nya sendiri selama konferensi pers pertamanya sebagai pelatih Chelsea.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Ragam
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Persib Bandung dan Persija Jakarta memiliki catatan sejarah bertanding sejak 1931.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Chelsea akan menjalani laga tandang melawan Charlton Athletic pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 yang akan digelar di The Valley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Dari lima perwakilan Indonesia di babak delapan besar, dua berhasil lolos ke semifinal.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Bagikan