Dapat Ancaman Bom, Rumah Harry Maguire Didatangi Polisi

BolaSkor.com - Kapten Manchester United, Harry Maguire, mendapatkan kritik keras terkait performanya di musim 2021-2022. Tak ayal di media sosial hingga pandit sepak bola terus melontarkan kritikan kepada eks bek Leicester City itu.
Tapi dari kabar terbaru ini sudah melewati batas. Maguire beserta keluarganya mendapatkan ancaman bom dan polisi menanggapinya dengan serius. Rumah Maguire disambangi polisi untuk dilakukan pemeriksaan.
Maguire tinggal di rumahnya bersama tunangannya, Fern Hawkins beserta dua putrinya. Anjing khusus pelacak bom dikerahkan polisi untuk menginvestigasi rumah bek berusia 29 tahun tersebut.
Baca Juga:
4 Pemain yang Dapat Dibawa Erik ten Hag ke Manchester United
“Dalam 24 jam terakhir, Harry telah menerima ancaman serius di rumah keluarganya. Dia telah melaporkan hal ini ke polisi yang sekarang sedang menyelidiki masalah ini," demikian juru bicara untuk Maguire berbicara dikutip dari Mirror.
"Keselamatan keluarganya dan orang-orang di sekitarnya jelas merupakan prioritas nomor satu Harry. Dia akan terus bersiap untuk pertandingan akhir pekan ini seperti biasa dan kami tidak akan berkomentar lebih lanjut saat ini.”
Pernyataan dari Kepolisian Cheshire juga telah mengonfirmasi laporan datang mengenai ancaman bom di area Wilmslow. Ancaman bom itu datang selang beberapa hari setelah kekalahan United di Anfield.
Man United kalah 0-4 dan total menderita agregat gol 0-9 dari Liverpool yang menang 5-0 sebelumnya di Old Trafford. Maguire dan juga pemain United lainnya tampil buruk di laga itu, tak ayal kritikan datang.
Melontarkan kritikan sah-sah saja. Akan tapi jika sudah melebihi koridor tertentu, semisal ancaman bom tersebut, sudah kelewat batas dan tidak dapat ditolerir.
Arief Hadi
15.634
Berita Terkait
Pernah Dapat Tawaran dari Manchester United, Jurgen Klopp Ungkap Alasan Pilih Melatih Liverpool
Mental Baja Harry Maguire, dari Bahan Meme hingga Diejek di Parlemen, Kini Menjadi Pahlawan Manchester United
Senne Lammens Bermain, Manchester United Punya Tingkat Kemenangan 100 Persen

Kocak, Bruno Fernandes Unggah Foto Harry Maguire Jadi Pemain Timnas Brasil

Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Liverpool Semakin Melorot, Manchester United Merangkak Naik

Ruben Amorim, Pelatih Ketiga yang Memenangi Dua Laga Tandang Premier League Melawan Juara Bertahan
Alasan Mengapa Benjamin Sesko Tak Menjadi Starter saat Melawan Liverpool di Anfield
Liverpool Kalah 4 Kali Beruntun, Ujian Besar untuk Arne Slot
Sederet Catatan Menarik dari Kemenangan 2-1 Manchester United di Anfield: Liverpool Kalah 4 Kali Beruntun
Hasil Premier League: Dibekap Manchester United 2-1, Liverpool Akhirnya Kalah di Anfield
