Dani Carvajal Bicara Tuah Real Madrid di Liga Champions

Madrid tak terkalahkan dalam delapan kesempatan terakhir tampil di final Liga Champions.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Kamis, 23 Juni 2022
Dani Carvajal Bicara Tuah Real Madrid di Liga Champions
Dani Carvajal (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Real Madrid kian menegaskan statusnya sebagai penguasa Liga Champions usai meraih gelar ke-14. Penggawa Los Blancos, Dani Carvajal menyadari tuah timnya di ajang kompetisi antarklub terelite Eropa tersebut.

Koleksi 14 trofi memang membuat Madrid menjadi klub tersukses di Liga Champions. Jumlah tersebut dua kali lebih banyak dari yang dikumpulkan AC Milan sebagai tim tersukses kedua di ajang ini.

Madrid juga punya rekor fantastis dalam laga final. Klub ibu kota Spanyol itu tak terkalahkan dalam delapan kesempatan terakhir secara beruntun.

Liverpool menjadi korban terbaru di partai puncak. Tim asuhan Jurgen Klopp takluk 0-1 meski mendominasi jalannya pertandingan.

Baca Juga:

Mudah bagi Vinicius Junior untuk Tolak Godaan PSG

Gabung Real Madrid, Rodrygo Ternyata Lawan Kehendak Sang Ayah

Pengorbanan Mohamed Salah di Final Liga Champions

Carvajal mengakui kemenangan atas Liverpool tak lepas dari tuah Madrid di Liga Champions. Ia dan rekan-rekannya seolah memiliki keyakinan tersendiri meski digempur oleh lawan nyaris sepanjang laga.

"Kami tahu bahwa bahkan jika kami tampil sangat buruk dan bukan hari kami, kami tetap memiliki peluang kami. Jika mampu terus mengatur pukulan palu, kami akan mendapatkan hadiah kami," kata Carvajal kepada Diario AS.

Selain itu, Carvajal cukup yakin tuah Madrid di Liga Champions tak hanya dirasakan timnya. Liverpool sebagai lawan juga terpengaruh mentalnya.

Jika melihat performa sebelum final, Liverpool cukup diunggulkan untuk memenangi laga. Performa Mohamed Salah dan kawan-kawan lebih konsisten sepanjang musim.

Terbukti Liverpool mampu mendikte permainan Madrid. Namun sebuah gol dari Vinicius Junior pada akhirnya menghukum Merseyside Merah.

“Saya pikir tim rival lebih merasakan (tuah tersebut) daripada apa yang kami rasakan. Mereka (Liverpool) berpikir memiliki Madrid sebagai lawan yang tidak kalah di final," tambahnya.

"Di Paris tim kami mencetak gol dan itu pada dasarnya adalah permainannya. Kami tahu apa yang harus dilakukan di setiap momen, bahwa mereka akan meninggalkan ruang dan itulah kuncinya."

Real Madrid Liga Champions Dani carvajal Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Inggris
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Manchester United dikabarkan memasukkan Luis Enrique dalam daftar kandidat pelatih baru. Isu hengkang dari PSG bikin spekulasi kian panas.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Inggris
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Sam Allardyce menilai hanya Carlo Ancelotti yang mampu membenahi Manchester United. Ia menyoroti kualitas manajemen manusia sang pelatih.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Inggris
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Manchester United dikabarkan mengerucutkan pilihan pelatih interim ke dua nama. Waktu pengumuman mulai terungkap usai laga akhir pekan.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Inggris
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Antoine Semenyo mengaku siap berkembang setelah bergabung dengan Manchester City. Sang penyerang berjanji memberi dampak besar di paruh musim.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Liga Indonesia
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Ketua Umum VPC, Tobias Ginanjar Sayidina mengatakan koreo itu sebagai bentuk dukungan kepada timnya agar bisa mengalahkan Persija Jakarta.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Liga Indonesia
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Persija resmi meluncurkan produk reksa dana pendapatan tetap bernama Persija Supergoal.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Italia
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Juventus mengganggu rencana Inter Milan merekrut Tarik Muharemovic. Sementara Davide Frattesi diminati Nottingham Forest dan Galatasaray.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Persib Bandung vs Persija Jakarta berlangsung di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Spanyol
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
Final Piala Super Spanyol akan digelar 12 Januari. Kylian Mbappe berpeluang memperkuat Real Madrid saat menghadapi Barcelona dalam duel panas El Clasico di laga puncak. Simak jadwal dan kabar terbarunya!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
Italia
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
AC Milan secara terbuka mengakui Inter Milan dan Napoli berada di level lebih tinggi musim ini. Pengakuan ini muncul usai Rossoneri gagal menang dan jarak di klasemen semakin melebar. Simak pernyataan lengkapnya!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
Bagikan