Dampak Pandemi Virus Corona, LaLiga Resmi Hentikan Kompetisi Tanpa Batas Waktu
BolaSkor.com - LaLiga memutuskan untuk menghentikan kompetisi musim ini tanpa batas waktu. Keputusan ini diambil saat jumlah korban meninggal di Spanyol akibat pandemi virus corona atau COVID-19 terus meningkat.
Pertandingan LaLiga telah dihentikan sejak akhir pekan pertama Maret. Saat itu penundaan dilakukan selama dua pekan.
Baca Juga:
Mengenang Lorenzo Sanz, Presiden La Septima yang Mengubah Sejarah Real Madrid
10 Pemain Terbaik Versi FIFA 20: Lionel Messi Ungguli Cristiano Ronaldo
Melihat situasi terakhir, LaLiga dan Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) mengatakan bahwa tidak akan ada kompetisi profesional di Spanyol sampai pemerintah memberikan lampu hijau.
"Komisi Pemantau yang dibentuk oleh RFEF-LaLiga saat ini menyetujui penangguhan kompetisi sepak bola profesional sampai otoritas Pemerintah Spanyol memberikan lampu hijau tanpa adanya risiko kesehatan apa pun," ujar LaLiga dan RFEF dalam sebuah pernyataan bersama yang dilansir Sky Sports.
"Baik RFEF dan LaLiga ingin menyampaikan rasa terima kasih terbesar kami kepada semua orang yang mendedikasikan upaya terbaik mereka untuk memberikan layanan kepada warga Spanyol dan juga menyatakan belasungkawa kepada semua orang yang telah meninggal serta sambutan hangat dari dunia sepak bola kepada banyak keluarga yang kehilangan orang yang tercinta."
Saat ini lebih dari 2.000 orang meninggal di Spanyol karena COVID-19, menurut angka terbaru yang dirilis pada Senin (23/3).
Yusuf Abdillah
9.497
Berita Terkait
Robert Lewandowski Berpeluang Membelot ke Atletico Madrid
Blak-blakan, William Saliba Akui Sangat Tergoda Gabung Real Madrid
Klasemen Terkini LaLiga 2025/2026: Barcelona Terus Kejar Real Madrid
Barcelona Kembali ke Jalur Kemenangan, Hansi Flick Senang tapi Kurang Puas
Hasil LaLiga: Lamine Yamal dan Marcus Rashford Sumbang Gol, Barcelona Bekuk Elche 3-1
Jadwal Live Streaming LaLiga Barcelona vs Elche, Senin (03/11) pukul 00.30 WIB
Prediksi dan Statistik Barcelona vs Elche: Jangan Biarkan Madrid Melaju Sendirian
Hasil Pertandingan: Real Madrid Pesta Gol, Juventus Menang di Laga Debut Luciano Spalletti
Link Streaming Real Madrid vs Valencia, 2 November 2025