Daftar Lengkap Nomine Ballon d'Or 2019: Liverpool Kirim Tujuh Wakil
BolaSkorcom - Majalah France Football telah mengumumkan 30 nama yang nantinya bisa meraih penghargaan Ballon d'Or 2019 pada Selasa (22/10) dini hari WIB. Dari sekian nama tersebut, Liverpool mendominasi dengan mengirim tujuh wakil.
Kesuksesan Liverpool di Liga Champions 2018-2019 menjadi pembeda. Tidak heran, bintang-bintang The Reds seperti Sadio Mane, Roberto Firmino, dan Mohamed Salah menjadi nomine.
Baca Juga:
Manchester United 1-1 Liverpool: Kemenangan Beruntun The Reds Terhenti di Old Trafford
Sederet Fakta Menarik North West Derby, Liverpool Masih Kesulitan Menang di Old Trafford
Mourinho Balas Komentar Klopp soal Sindirannya Terhadap Gaya Main Defensif Man United
Sementara itu, lawan Liverpool di final, Tottenham Hotspur memiliki dua wakil yakni Hugo Lloris dan Son Heung-Min. Adapun, Manchester City yang meraih kesuksesan di kompetisi domestik punya lima pemain di dalam daftar nomine.
Selain itu, nama-nama langganan seperti Cristiano Ronaldo, Lionel Messi, dan Antoine Griezmann juga masuk dalam daftar. Sedangkan, Neymar tidak terpilih karena memang menghabiskan sebagian besar musim lalu pada ruang pemulihan.
Selain Ballon d'Or, France Football juga mengumumkan 10 nomine Yachine Trophy 2019. Penghargaan untuk kiper terbaik tersebut menghadirkan nama-nama beken seperti Alisson Becker, Jan Oblak, dan Samir Handanovic.
Satu yang tak kalah menarik adalah daftar nomine Kopa Trophy 2019. Sebanyak 10 pemain muda terpilih masuk dalam daftar. Joao Felix, Matthijs de Ligt, Moise Kean, dan Vinicius Junior akan bersaing dengan enam bintang muda lainnya.
Berikut ini adalah daftar lengkap nomine Ballon d'Or, Yachine Trophy, Kopa Trophy dan Ballon d'Or Feminin (penghargaan untuk pesepak bola wanita terbaik):
Johan Kristiandi
18.137
Berita Terkait
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim