Daftar Calon Waketum dan Anggota Exco dari Caketum PSSI LaNyalla Mattalitti

Ada nama Zainuidn Amali dan Ratu Tisha.
Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Selasa, 14 Februari 2023
Daftar Calon Waketum dan Anggota Exco dari Caketum PSSI LaNyalla Mattalitti
Calon Ketum PSSI 2023-2027, LaNyalla Mattalitti. (Istimewa)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Calon Ketua Umum (Ketum) PSSI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti, mengumumkan komposisi pengurus jika terpilih sebagai Ketum PSSI periode 2023-2027. Ada 5 Wakil Ketua Umum dan 10 Exco pilihan LaNyalla.

"Setelah rapat dengan timses, diputuskan saya tetap akan maju pada KLB tanggal 16 Februari nanti. Dan Insya Allah menang," kata LaNyalla kepada wartawan di Hotel Shangri-La, Jakarta, Selasa (14/2).

Dalam kesempatan itu pria yang sekarang menjabat Ketua DPD RI itu menekankan agar para voter memilih sosok yang tepat untuk Waketum dan Exco.

"Harapan saya para voter untuk memilih orang-orang terbaik yang memiliki Integritas dan kapasitas untuk menyongsong harapan baru dan PSSI yang baru yang akan saya pimpin," lanjutnya.

Baca Juga:

7 Maklumat Sepak Bola Nasional Hasil Diskusi PSSI Pers

Iwan Bule Yakin Akan Lahir Calon Legenda Sepak Bola Indonesia dari Piala Dunia U-20

Menurut pria kelahiran Jakarta dan besar di Surabaya itu, para voter sebagian besar adalah teman lamanya dalam berkecimpung di dunia sepak bola. Makanya mereka sudah tahu kapasitas dan kinerja dirinya dalam persepakbolaan nasional.

"Para voter adalah teman lama dan mereka tahu kinerja saya dalam bekerja untuk sepak bola, " katanya lagi.

Ada 5 Calon Waketum dan 10 Calon Anggota Exco PSSI yang dipilih dan masuk dalam komposisi LaNyalla. Hal itu berdasarkan dari aspirasi para pendukungnya dan tim suksesnya.

"Calon Waketum yaitu Ahmad Riyadh, Gede Widiade, Zainudin Amali, Ratu Tisha, Ahmad Syauqi Soeratno," jelasnya.

Sedangkan 10 nama Calon Anggota Exco PSSI yang dipilih LaNyalla adalah Tommy Apriantono (football science expert), Indra Datuk Rajo Lelo (amateur football expert), Rudi Yulianto (football security expert), Khaerul Anwar (football legal expert), Syafril Nasution (football media expert), Muhammad (youth football expert), Tigor Shalom Boboy (football governance expert), Sigit Widodo (football amateur expert), Yeyen Tumena (ex Nasional Player), Ganis Rumpoko (fanbase development expert/Liverpool alumni).

"Para Exco yang dipilih adalah orang-orang yang mempunyai integritas dan kapasitas di bidangnya. Saya memilih 10 nama Exco,"kata LaNyalla.

"Ini 10 yang kami akomodir, sudah kita komunikasikan kepada seluruh nama-nama yang bersangkutan, serta sudah digodok oleh timses kami. Memang ada 2 sengaja saya kosongkan, dua kosong ini saya akan memberi pada para Exco nanti, para voter, terserah mereka mau menunjuk siapa, saya rasa itu," tambahnya.

Menariknya, dari nama-nama yang dipilih LaNyalla hanya ada satu pengurus lama yakni Ahmad Riyadh. Selebihnya adalah orang-orang baru. Dijelaskan mantan Ketum Kadin Jatim itu, sejak awal mencalonkan diri ia berkomitmen tidak memakai pengurus lama agar ada pembaharuan di tubuh PSSI.

"Saya kan sudah sejak awal punya komitmen tidak akan memakai pengurus lama yang tanda petik, dan saya akomodir satu itu adalah Ahmad Riyad sebagai waketum, dia Ketua Asprov Jawa Timur dan kemarin dia sebagai Exco," jelasnya.

LaNyalla juga menyampaikan bahwa dirinya menjemput takdir sebagai Ketua Umum PSSI. Treatment yang dilakukan untuk merawat para voter pun hanya dengan doa kepada Allah SWT.

"Saya hanya berdoa kepada Allah SWT dengan satu keyakinan. Kalau memang diberi amanah menjadi Ketua Umum PSSI untuk membangun sepak bola Indonesia, Insya Allah tidak akan ada yang bisa menghalangi. Tetapi kalau tidak ditakdirkan jadi, didorong-dorong pun pasti juga tak bisa," paparnya.

Calon Waketum LaNyalla :

1. Ahmad Riyadh
2. Gede Widiade
3. Zainudin Amali
4. Ratu Tisha
5. Ahmad Syauqi Soeratno

Calon Anggota Exco LaNyalla :

1. Tommy Apriantono (football science expert)
2. Indra Datuk Rajo Lelo (amateur football expert)
3. Rudi Yulianto (football security expert)
4. Khaerul Anwar (football legal expert)
5. Syafril Nasution (football media expert)
6.Muhammad (youth football expert)
7.Tigor Shalom Boboy (football governance expert)
8. Sigit Widodo (football amateur expert)
9. Yeyen Tumena (ex National Player)
10. Ganis Rumpoko (fanbase development expert/Liverpool alumni)

La Nyalla Mattaliti Pssi Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

The author is a senior journalist who has specialized in Indonesian football issues for the past 10 years. Before focusing on sports, the author was also involved in covering political and economic issues. They have covered numerous national and international events, including the 2023 U-17 World Cup, the 2018 Asian Games, and various SEA Games tournaments. Additionally, the author was previously active in the PSSI Pers organization.
Posts

17.540

Berita Terkait

Italia
Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina
Kiper asal Spanyol itu mengatakan akhirnya menemukan ketenagan dan kedamaian di Fiorentina.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina
Inggris
Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Florian Wirtz menjalani awal yang kurang mengesankan sejak bergabung dengan Liverpool dari Bayer Leverkusen.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT
Ribuan pendukung Persija dikabarkan bakal mendukung langsung tim kesayangannya di Surabaya.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT
Inggris
Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United
Liverpool dan Manchester United akan bertemu di pekan kedelapan Premier League 2025-2026 di Anfield, Minggu (19/9) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United
Liga Indonesia
Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya
Persija akan menghadapi Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (18/10).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya
Inggris
Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham
Salford City, yang dimiliki bersama oleh ikon sepak bola David Beckham dan Gary Neville, telah menyelesaikan transfer mantan striker AC Milan dan Liverpool Fabio Borini.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham
Jadwal
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Chelsea, Sabtu 18 Oktober 2025
Nottingham Forest akan menjamu Chelsea di City Ground pada pekan kedelapan Premier League, Sabtu (18/10).
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Chelsea, Sabtu 18 Oktober 2025
Inggris
Mendapat Dukungan dari Bos Manchester United, Begini Respons Ruben Amorim
Meski menganggap penting dukungan yang diberikan Sir Jim Ratcliffe, pelatih Manchester United Ruben Amorim mengatakan tidak ada yang pasti tentang masa depan sepak bola.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Mendapat Dukungan dari Bos Manchester United, Begini Respons Ruben Amorim
Liga Indonesia
Bojan Hodak Berikan Catatan Usai Persib Gasak PSBS 3-0
Pada laga tersebut, Persib Bandung menang dengan skor 3-0.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 18 Oktober 2025
Bojan Hodak Berikan Catatan Usai Persib Gasak PSBS 3-0
Ragam
5 Kemenangan Paling Mengesankan Arsenal di Markas Fulham
Arsenal akan berkunjung ke markas Fulham, Stadion Craven Cottage, pada lanjutan Premier League, Sabtu (18/10) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
5 Kemenangan Paling Mengesankan Arsenal di Markas Fulham
Bagikan