Crutchlow, Dovizioso, dan Misteri Kursi Terakhir Aprilia
BolaSkor.com - Dua pembalap MotoGP, Cal Crutchlow dan Andrea Dovizioso, masih menanti jawaban masa depan keduanya. Crutchlow dan Dovizioso dikabarkan mengincar kursi terakhir Aprilia.
Saat ini, Aprilia baru memiliki satu pembalap untuk MotoGP 2021, Aleix Espargaro. Sementara rekannya, Bradley Smith hanyalah pengganti Andrea Iannone.
Seperti diketahui, Iannone terjerat kasus doping sejak akhir tahun lalu. Namun, hasil sidang pembalap asal Italia tersebut baru diketahui Oktober mendatang.
Baca Juga:
Bersiap Kembali, Marc Marquez Mulai Latihan Fisik Pasca Cedera
MotoGP: Tanpa Marquez, Repsol Honda Bagai Berlayar Tanpa Kompas
Kebetulan terdapat dua pembalap yang nasibnya belum jelas di MotoGP. Pertama adalah Crutchlow, lalu Dovizioso yang tengah memimpin klasemen sementara.
Crutchlow sendiri telah mengindikasikan tertarik bergabung dengan Aprilia. Pembalap asal Inggris Raya itu menilai Aprilia memiliki motor yang menjanjikan.
"Apa yang akan terjadi, terjadilah. Akan tetapi, jika ada kesempatan untuk saya di MotoGP musim depan, saya masih ingin bergabung dengan Aprilia," ujar Crutchlow.
"Menurut saya, ini akan menjadi solusi bagi semua pihak. Saya bisa melakukan pekerjaan dengan baik dan motor mereka punya potensi untuk masuk podium," lanjutnya.
Seperti Crutchlow, beberapa waktu lalu Dovizioso juga mengindikasikan masih berniat tampil di MotoGP. Namun, pembalap asal Italia tersebut belum mengungkapkan tim tujuannya.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Fokus Piala Dunia 2026, Gianluigi Donnarumma Tunda Pernikahan
Prediksi dan Statistik Liverpool vs Leeds United: Lanjutkan Tren di 2026
Napoli Yakin Rasmus Hojlund Tak Akan Kembali ke Manchester United
Masih Pemulihan, BWF Setujui Pelindungan Ranking Gregoria Mariska Tunjung Selama Setahun
Pemintaan Bojan Hodak kepada I League Terkait Kiprah Persib di 16 Besar ACL Two
Cara Ikut Voting PSSI Awards 2026, Suara Suporter Jadi Penentu
Persija Bersaing di Papan Atas, Jordi Amat Sebut Tekanan Jadi Lebih Besar
Bek Persib Bandung Federico Barba Dikabarkan Makin Dekat Menuju Klub Serie B Pescara
Deretan Momen Tak Terlupakan Timnas Indonesia Sepanjang 2025: Pemecatan STY, Penunjukan Patrick Kluivert, Gagal ke Piala Dunia 2026
Hasil Premier League 2025/2026: Arsenal Makin Kokoh di Puncak Klasemen, Manchester United dan Chelsea Kompak Imbang