Cristiano Ronaldo Muak Ditanya Tentang Rencana Pensiun
BolaSkor.com - Cristiano Ronaldo telah memasuki masa penghujung karier sepak bolanya. Namun pertanyaan terkait waktu pensiun yang tepat membuatnya muak.
Ronaldo saat ini telah berusia 37 tahun. Performanya secara perlahan juga mulai menurun.
Itu bisa terlihat dari jumlah golnya yang mulai menurun dalam beberapa musim terakhir. Kondisi tubuh Ronaldo juga sudah mulai rentan cedera.
Baca Juga:
Cristiano Ronaldo Siap Hentikan Kejutan Makedonia Utara
Manchester United Jeblok, Cristiano Ronaldo Ikutan Rugi Puluhan Miliar
Suram di Man United, Ronaldo dan Fernandes Siap Tempur dengan Portugal
Masa-masa sulit sejak pindah ke Manchester United musim panas tahun lalu kian menguatkan anggapan bahwa Ronaldo sudah habis. Itu diperparah dengan terancam absennya Portugal di Piala Dunia 2022.
Namun opsi pensiun tampaknya belum ada di kepala Ronaldo. Ia juga tak ambil pusing dengan anggapan banyak orang yang memintanya untuk pensiun.
"Siapa yang akan memutuskan masa depan saya adalah saya sendiri. Jika saya merasa ingin bermain lebih banyak, saya akan melakukannya karena saya bosnya," kata Ronaldo dilansir dari Daily Mail.
Ronaldo kini tengah fokus membantu negaranya untuk lolos ke Qatar lewat jalur play-off. Portugal akan menantang Makedonia Utara pada laga penentuan, Rabu (30/3) dini hari WIB.
Jika memenangi pertandingan ini, Portugal dipastikan lolos ke Piala Dunia 2022. Ajang tersebut akan menjadi partisipasi kelima Ronaldo di turnamen sepak bola terakbar sejagat raya.
6.514
Berita Terkait
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Meski Ruben Amorim Dipecat, Marcus Rashford Betah di Barcelona dan Enggan Kembali ke Manchester United
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Tularkan Pengalaman sebagai Eks Pemain, Darren Fletcher Ingin Manchester United Juara Piala FA
Soal Pemecatan Ruben Amorim, Legenda Klub Salahkan Direktur Sepak Bola Manchester United
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim