Cremonese 0-1 Juventus, Untung Ada Milik
BolaSkor.com - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, mengomentari pertandingan melawan Cremonese pada laga lanjutan Serie A 2022-2023, di Giovanni Zini Stadium, Rabu (4/1). Sang juru taktik memuji penampilan Arkadiusz Milik yang menjadi pencetak gol.
Juventus menghadapi laga yang tidak mudah di markas Cremonese. Kendati menguasai permainan, tetapi La Vecchia Signora mengalami kesulitan ketika memasuki pertahanan tuan rumah.
Baca Juga:
Pejabat Juventus Ramai-ramai Mengundurkan Diri
Presiden Juventus Pastikan Liga Super Eropa Akan Bergulir
Ikut Beri Sindiran, Presiden Juventus Tegaskan Klub Lebih Besar dari Ronaldo
"Kami sadar akan kesulitan. Cremonese adalah tim yang gemar berlari dan kami juga membuat banyak kesalahan teknis. Ini kemenangan yang bagus. Kami selangkah lebih maju," urai Allegri kepada DAZN.
Gol semata wayang pada pertandingan itu baru tercipta pada menit ke-90+1. Tendangan bebas Milik menghujam gawang Cremonese.
Tak pelak Allegri melayangkan sanjungan untuk sang striker. Baginya, Milik berada di momen yang tepat.
"Para pemain melakukannya dengan baik pada babak pertama. Milik mencetak gol yang tepat," ungkap Allegri menyanjung penampilan Milik.
"Namun, tidak mudah untuk menang. Tidak mudah menghadapi Cremonese," timpal mantan pelatih AC Milan itu.
Kini Juventus berada di posisi ketiga klasemen sementara dengan 34 poin dari 16 duel. Juve hanya terpaut dua poin dari AC Milan yang menempati posisi kedua. Sementara itu, jarak ke Napoli yang ada di puncak klasemen adalah tujuh angka.
Johan Kristiandi
18.287
Berita Terkait
Ivan Perisic Sulit Digapai, Inter Milan Beralih ke Jebolan Akademi Arsenal
Sandy Walsh Terkejut Ditinggal Shayne Pattynama ke Persija Jakarta
Liverpool Krisis Bek Kanan, Arne Slot Tidak Mau Panik Belanja Pemain
Link Streaming Super League Persita Tangerang vs Persija Jakarta, Jumat 30 Januari 2026
Napoli Tersingkir dari Liga Champions, Antonio Conte Frustrasi dengan Jadwal Serie A
Diisukan ke Arema FC, Rio Fahmi Pilih Bantu Persija Kalahkan Persita
Frimpong dan Bradley Cedera, Berikut 4 Pemain Liverpool yang Bisa Jadi Bek Kanan Darurat
Janji Shayne Pattynama kepada The Jakmania, Memberikan Segalanya untuk Persija
Tottenham Tutup Pintu Randal Kolo Muani, Juventus Cari Alternatif
Mauricio Souza Pastikan Shayne Pattynama Siap Main di Laga Persita vs Persija