Ikut Beri Sindiran, Presiden Juventus Tegaskan Klub Lebih Besar dari Ronaldo

Andrea Agnelli turut memberikan sindirannya untuk Cristiano Ronaldo.
Arief HadiArief Hadi - Sabtu, 30 Oktober 2021
Ikut Beri Sindiran, Presiden Juventus Tegaskan Klub Lebih Besar dari Ronaldo
Andrea Agnelli dan Cristiano Ronaldo (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kepergian Cristiano Ronaldo dari Juventus masih pahit untuk mantan klubnya itu. Pasalnya Ronaldo pergi dadakan di kala bursa transfer musim panas 2021 lalu akan berakhir.

Itu memaksa Il Bianconeri bergerak di bursa transfer dalam waktu cepat dan merekrut penggantinya (Moise Kean). Alhasil tim arahan Massimiliano Allegri sempat melakukan penyesuaian dan melalui kesulitan di awal musim ini.

Performa tim membaik saat ini meski masih inkonsisten, tapi kepergian Ronaldo secara dadakan dan kembali ke Manchester United menyulitkan Juventus. Tak mau kalah dengan Leonardo Bonucci, Giorgio Chiellini, dan Alvaro Morata, Presiden juventus Andrea Agnelli juga menyindir Ronaldo.

Agnelli setuju dengan Morata, apabila nama klub selalu lebih besar dari satu individu, tak peduli meski jika individu itu telah memenangi segalanya dari rekor personal hingga raihan trofi besar di Eropa.

Baca Juga:

Janji Tak ke Juventus, Koulibaly Sebutkan Tiga Pilihan Destinasi Berikutnya

Statistik Berbicara, Massimiliano Allegri Tak Lebih Baik dari Pirlo

Misi Raiola Bawa Pogba dan Romagnoli ke Juventus

Cristiano Ronaldo di Juventus

“Merupakan suatu kehormatan dan kesenangan untuk memilikinya (Ronaldo di Juventus)," terang Agnelli dikutip dari Calciomercato.

“Kami hanya bisa memuji dia atas apa yang dia lakukan di lapangan dan berterima kasih padanya untuk berapa banyak dia membuat kami bersukacita. Satu-satunya dosa adalah memilikinya dengan satu setengah tahun stadion kosong."

"Tapi Alvaro Morata benar, seragam Juventus yang membutuhkan tanggung jawab. Juventus lebih besar dari semua orang, dari siapa pun yang telah berpartisipasi. Juventus datang sebelum siapa pun," tegas dia.

Kritikan Agnelli itu menambah komentar dari figur-figur di Juventus mengenai pemenang lima Ballon d'Or itu. Sebelumnya Chiellini juga angkat bicara mengenai hal tersebut.

“Saya sudah tahu dia bisa pergi musim panas ini, karena kami mencapai tahap hubungan kerja di mana Cristiano membutuhkan motivasi baru dan tim yang akan bermain untuknya. Ketika dia menemukan tim seperti itu, dia selalu bisa menentukan, karena dia juga melakukannya di Juve," papar Chiellini.

“Juventus sedang memulai proses pembaruan dan mencoba menurunkan usia rata-rata, jadi jelas dia akan menjadi bonus tambahan jika dia bertahan, tetapi adil dia ingin tim lebih fokus pada saat ini daripada masa depan."

“Ronaldo pergi pada 28 Agustus dan tentu akan lebih baik jika dia pergi lebih awal sehingga kami bisa bersiap. Sayangnya, kami membayar harga untuk itu."

"Itu benar-benar menciptakan kejutan bagi sistem dan kami kehilangan poin di pertandingan pembukaan karena itu. Jika dia pergi pada 1 Agustus, maka kami akan punya waktu untuk mengatur ulang dan siap untuk awal musim."

Ronaldo pun masa bodoh dengan segala kritikan itu dan sama sekali tak memikirkannya.

"Sejujurnya, saya berusia 36 tahun. Saya memenangkan segalanya, jadi apakah saya akan khawatir dengan orang-orang yang mengatakan hal buruk tentang saya?" cetus Ronaldo.

"Saya tidur nyenyak di malam hari. Saya pergi ke tempat tidur dengan hati nurani yang sangat baik. Lanjutkan dengan itu karena saya masih akan menutup mulut dan memenangkan banyak hal."

Breaking News Cristiano Ronaldo Juventus Andrea Agnelli
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.325

Berita Terkait

Timnas
Erick Thohir Ungkap Ajakan Uji Coba untuk Timnas Indonesia dari Negara Asia Timur
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengatakan China mengajak Timnas Indonesia untuk uji coba.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Erick Thohir Ungkap Ajakan Uji Coba untuk Timnas Indonesia dari Negara Asia Timur
Italia
Ivan Perisic Sulit Digapai, Inter Milan Beralih ke Jebolan Akademi Arsenal
Transfer Ivan Perisic ke Inter Milan terancam gagal! Nerazzurri kini beralih memburu bek sayap muda Genoa, Brooke Norton-Cuffy, jebolan akademi Arsenal. Ada apa di balik manuver ini?
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
Ivan Perisic Sulit Digapai, Inter Milan Beralih ke Jebolan Akademi Arsenal
Liga Indonesia
Sandy Walsh Terkejut Ditinggal Shayne Pattynama ke Persija Jakarta
Shayne Pattynama menceritakan respons rekan satu timnya di Timnas Indonesia dan Buriram United, Sandy Walsh, saat diberi tahu soal transfernya ke Persija.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Sandy Walsh Terkejut Ditinggal Shayne Pattynama ke Persija Jakarta
Inggris
Liverpool Krisis Bek Kanan, Arne Slot Tidak Mau Panik Belanja Pemain
Arne Slot mengatakan Liverpool hanya akan bertindak di bursa transfer jika itu bijaksana.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Liverpool Krisis Bek Kanan, Arne Slot Tidak Mau Panik Belanja Pemain
Liga Indonesia
Link Streaming Super League Persita Tangerang vs Persija Jakarta, Jumat 30 Januari 2026
Persita Tangerang akan menjamu Persija Jakarta pada pertandingan pekan ke-19 Super League musim ini di Indomilk Arena, Jumat (30/1) mulai pukul 15.30 WIB.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Link Streaming Super League Persita Tangerang vs Persija Jakarta, Jumat 30 Januari 2026
Italia
Napoli Tersingkir dari Liga Champions, Antonio Conte Frustrasi dengan Jadwal Serie A
Napoli, sang pemegang Scudetto, menjadi satu-satunya wakil Serie A yang tersisih dari Liga Champions musim ini.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Napoli Tersingkir dari Liga Champions, Antonio Conte Frustrasi dengan Jadwal Serie A
Liga Indonesia
Diisukan ke Arema FC, Rio Fahmi Pilih Bantu Persija Kalahkan Persita
Ilham Rio Fahmi bertekad membantu Persija mengalahkan Persita, meski di satu sisi dirinya diisukan bakal dipinjamkan ke Arema FC.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Diisukan ke Arema FC, Rio Fahmi Pilih Bantu Persija Kalahkan Persita
Inggris
Frimpong dan Bradley Cedera, Berikut 4 Pemain Liverpool yang Bisa Jadi Bek Kanan Darurat
Kemenangan telak 6-0 atas Qarabag di Liga Champions menyisakan kekhawatiran Liverpool dengan cederanya Jeremie Frimpong.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Frimpong dan Bradley Cedera, Berikut 4 Pemain Liverpool yang Bisa Jadi Bek Kanan Darurat
Liga Indonesia
Janji Shayne Pattynama kepada The Jakmania, Memberikan Segalanya untuk Persija
Shayne Pattynama ingin mencuri hati The Jakmania dengan bertekad membuktikan dengan aksinya bersama Persija di atas lapangan hijau.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Janji Shayne Pattynama kepada The Jakmania, Memberikan Segalanya untuk Persija
Italia
Tottenham Tutup Pintu Randal Kolo Muani, Juventus Cari Alternatif
Keinginan Juventus mendapatkan Randal Kolo Muani menemui jalan buntu setelah Tottenham Hotspur dikabarkan menutup pintu rapat-rapat.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Tottenham Tutup Pintu Randal Kolo Muani, Juventus Cari Alternatif
Bagikan