Cetak Gol Perdana, Lionel Messi Baru Pemanasan
BolaSkor.com - Lionel Messi akhirnya mampu membuka rekening gol bersama Paris Saint-Germain (PSG). Namun La Pulga merasa ini baru pemanasan.
Gol pertama Messi untuk PSG diciptakan ke gawang Manchester City. Kedua tim bertemu pada laga kedua grup A Liga Champions 2021-2022 di Parc des Princes, Rabu (29/9) dini hari WIB.
Dalam pertandingan ini, PSG mengalahkan Manchester City dengan skor 2-0. Messi mencetak gol penutup pada menit ke-74.
Baca Juga:
Hasil Liga Champions: PSG Tumbangkan Man City, Madrid Dipermalukan Tim Debutan
Messi tampil sebagai starter dalam pertandingan ini. Ia membentuk trisula lini depan bersama Kylian Mbappe dan Neymar.
Permainan kombinasi ketiganya masih belum terlalu terlihat. Pertahanan Manchester City sulit ditembus oleh trio ini.
Namun gol Messi tak lepas dari kontribusi Mbappe yang memberikan umpan tumit berkelas. Megabintang Argentina itu menyambutnya dengan tembakan kaki kiri akurat yang menjadi ciri khasnya.
Messi tak bisa menutupi rasa leganya usai mencetak gol. Ia merayakannya dengan cukup emosional.
“Mereka (Man City) adalah lawan yang hebat. Sangat penting bagi kami untuk memenangkan pertandingan setelah hasil imbang melawan Brugge," kata Messi kepada Canal+.
"Saya sangat senang bisa mencetak gol."
Gol ini memang meringankan beban di pundak Messi. Penampilannya bersama PSG memang belum meyakinkan.
Selain itu, Messi juga diterpa rumor perselisihan dengan Mauricio Pochettino. Namun ia memilih menjawabnya lewat penampilan di lapangan.
“Saya tidak bisa bermain akhir-akhir ini dan ini baru pertandingan kedua saya di stadion ini. Saya masih beradaptasi dengan tim baru saya," tambahnya.
"Semakin kami bermain bersama, semakin baik hubungan kami. Kami semua harus tumbuh bersama dan berkembang dan terus memberikan yang terbaik."
Messi dikenal sebagai salah satu pesepak bola terbaik dunia. Gol-gol berikutnya bersama PSG tampak hanya tinggal menunggu waktu.
6.515
Berita Terkait
Rentetan Kemenangan Beruntun Arsenal Diprediksi Akan Terhenti di Markas Sunderland
Santiago Gimenez Belum Cetak Gol, AC Milan Masukkan Dua Penyerang dalam Daftar Incaran
Manchester United Kembali Dikritik Cristiano Ronaldo, Ini Jawaban Ruben Amorim
Hasil Liga Europa: Calvin Verdonk dan Dean James Kompak Telan Kekalahan
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Pertandingan Liga Europa Pekan Ini, Jumat 7 November 2025
Manuver Real Madrid untuk Rekrut Dayot Upamecano Secara Gratis
Hasil Super League 2025/2026: Catatan Mentereng Persita di 8 Laga Terakhir Dihentikan PSBS Biak
AC Milan Cari Bek Baru, Lima Pemain Masuk dalam Radar
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Gol Adam Alis Bawa Persib Comeback di Kandang Selangor
Soal Piala Dunia, Lionel Messi Berbeda Pandangan dengan Cristiano Ronaldo