Cetak Gol Kemenangan Chelsea, Azpilicueta Dipuji Tuchel

Azpilicueta dianggap sebagai sosok pemimpin ideal.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Kamis, 17 Maret 2022
Cetak Gol Kemenangan Chelsea, Azpilicueta Dipuji Tuchel
Cesar Azpilicueta (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Cesar Azpilicueta tampil sebagai pahlawan Chelsea saat bertandang ke markas Lille pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2021-2022. Ia menjadi penentu kemenangan tim tamu.

Dalam laga yang berlangsung di Stade Pierre-Mauroy, Kamis (17/3) dini hari WIB, Chelsea mengalahkan Lille dengan skor 2-1. Hasil ini membuat The Blues unggul 4-1 secara agregat dan berhak melaju ke perempat final.

Meski begitu, kemenangan ini tidak diraih dengan mudah. Lille memberikan perlawanan sengit sepanjang laga.

Baca Juga:

Hasil Pertandingan: Chelsea Melenggang, Juventus Tersingkir, Liverpool Hentikan Tren Positif Arsenal

Chelsea Kembali Menang Kontra Lille, Thomas Tuchel Ukir Catatan Spesial

Sahabat Mantan Presiden AS Berminat Beli Chelsea

Proses gol Cesar Azpilicueta

Tuan rumah bahkan unggul lebih dulu lewat penalti Burak Yilmaz pada menit ke-38. Hadiah tersebut diberikan wasit usai Jorginho melakukan handball di kotak terlarang.

Chelsea menyamakan kedudukan pada injury time babak pertama lewat tembakan Christian Pulisic. Skor 1-1 pun bertahan hingga jeda.

Azpilicueta akhirnya mencetak gol kemenangan Chelsea pada menit ke-71. Ia melakukan overlap untuk menyambut umpan silang Mason Mount.

"Saya hanya meletakkan kaki saya dan melakukannya dengan lutut saya. Tentu saja, saya senang, karena saya tidak terlalu terbiasa mencetak gol dan jelas gol kemenangan membawa kami ke perempat final," kata Azpilicueta di situs resmi UEFA.

Pujian Tuchel
'
Performa Azpilicueta berbuah pujian khusus dari sang pelatih, Thomas Tuchel. Pemain berusia 32 tahun itu dianggap menunjukkan totalitasnya sebagai kapten.

“Azpilicueta mungkin contoh sempurna sebagai seorang pemimpin. Dia hanya melakukan apa yang dia lakukan, dan dia melakukannya di saat-saat baik dan buruk," kata Tuchel.

"Ketika dia memiliki periode tidak bermain secara teratur, bermain sebagai bek sayap yang mungkin bukan posisi terbaiknya, dia tetap ada di sana. Itu sikap yang diperlukan untuk menjadi kapten Chelsea dan dia sudah menjadi legenda.”

Chelsea Cesar Azpilicueta Thomas Tuchel Liga Champions Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Italia
Puas dengan Kinerja Luciano Spalletti, Juventus Siapkan Perpanjangan Kontrak
Juventus dikabarkan tengah menyiapkan kontrak baru untuk pelatih Luciano Spalletti hingga 2028.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Puas dengan Kinerja Luciano Spalletti, Juventus Siapkan Perpanjangan Kontrak
Liga Indonesia
Pernah Bermain di Thailand, Frans Putros Minta Persib Waspadai Ratchaburi FC
Bek Persib Bandung, Frans Putros meminta timnya untuk mewaspadai Ratchaburi FC saat kedua tim bertemu di babak 16 besar AFC Champions League Two 2025/2026.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Pernah Bermain di Thailand, Frans Putros Minta Persib Waspadai Ratchaburi FC
MotoGP
Marc Marquez Ungkap 3 Nama Pesaing Terberat di MotoGP 2026
Juara dunia MotoGP 2025, Marc Marquez, mengungkapkan sejumlah nama yang akan menjadi pesaing terberatnya pada 2026.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Marc Marquez Ungkap 3 Nama Pesaing Terberat di MotoGP 2026
Italia
AS Roma Ingin Reuni dengan Mohamed Salah
AS Roma dikabarkan tengah mempertimbangkan langkah untuk memulangkan Mohamed Salah dari Liverpool.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
AS Roma Ingin Reuni dengan Mohamed Salah
Inggris
Gagal Kalahkan Sunderland, Pep Guardiola Soroti Penyelesaian Akhir Manchester City
Pep Guardiola harus puas dengan hasil imbang 0-0 setelah menghabiskan malam pertama Tahun Baru dengan kurang produktif di markas Sunderland.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Gagal Kalahkan Sunderland, Pep Guardiola Soroti Penyelesaian Akhir Manchester City
Jadwal
Link Streaming Cagliari vs AC Milan, Sabtu 3 Januari 2026
AC Milan akan bertamu ke markas Cagliari pada pertandingan lanjutan Serie A 2025/2026, di Stadion Unipol Domus, Sabtu (3/1) puiul 02.45 WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Link Streaming Cagliari vs AC Milan, Sabtu 3 Januari 2026
Ragam
3 Opsi Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Chelsea mengawali tahun 2026 dengan memecat Enzo Maresca. Beberapa nama diisukan jadi calon penggantinya.
Arief Hadi - Jumat, 02 Januari 2026
3 Opsi Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Liga Indonesia
Persija Berharap PSM dan Persik Bisa Adang Laju Persib serta Borneo FC
Persaingan di empat besar sangat ketat memasuki pekan ke-16 Super League musim ini. Persib yang ada di puncak klasemen hanya unggul dua poin dari Persija.
Rizqi Ariandi - Jumat, 02 Januari 2026
Persija Berharap PSM dan Persik Bisa Adang Laju Persib serta Borneo FC
Liga Indonesia
Ketua Badan Tim Nasional Sumardji Dapat Tugas Baru dari PSSI
Ketua Badan Tim Nasional, Sumardji, ditunjuk sebagai pelaksana tugas (plt) Ketua Asprov PSSI Lampung.
Rizqi Ariandi - Jumat, 02 Januari 2026
Ketua Badan Tim Nasional Sumardji Dapat Tugas Baru dari PSSI
Timnas
Masuki Hari Kedua Januari 2026, Ketua BTN Ungkap Rencana Pengumuman John Herdman
Pengumuman John Herdman sebagai pelatih Timnas Indonesia tidak akan lewat dari bulan Januari.
Rizqi Ariandi - Jumat, 02 Januari 2026
Masuki Hari Kedua Januari 2026, Ketua BTN Ungkap Rencana Pengumuman John Herdman
Bagikan