Cerita Wout Weghorst dengan Peran Baru sebagai Pemain Nomor 10

Wout Weghorst tidak asing lagi dengan peran nomor 10.
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 19 Februari 2023
Cerita Wout Weghorst dengan Peran Baru sebagai Pemain Nomor 10
Wout Weghorst (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Nomor 10 bukanlah angka biasa dalam dunia sepak bola. Di masa lalu itu identik dengan playmaker atau gelandang serang, kini nomor 10 juga bisa diidentifikasikan sebagai pemain yang beroperasi di belakang penyerang.

Biasanya pemain itu berada tepat di belakang penyerang dalam formasi 4-2-3-1 dan tidak melulu berperan sebagai gelandang dengan kreativitas bermain, menjadi pembeda laga. Bahkan penyerang kedua (bayangan) di belakang striker utama juga bisa dikategorikan pemain nomor 10.

Contoh pemain itu bisa dilihat di Manchester United dengan peran baru yang diberikan Erik ten Hag untuk Wout Weghorst. Penyerang berusia 30 tahun dipinjam dari Burnley sampai akhir musim oleh Red Devils sebagai pengisi slot yang ditinggal Cristiano Ronaldo.

Weghorst penyerang dengan tinggi badan 1,97 meter dan ideal menjadi target man di lini depan. Namun dalam beberapa laga terakhir dengan kecerdikan yang dimiliki Ten Hag, ia mengubah posisi Weghorst menjadi pemain nomor 10 di belakang penyerang.

Baca Juga:

Resmi Layangkan Penawaran, Investor Qatar Obral Janji Manis untuk Manchester United

Niat Investor Qatar Beli Manchester United Mendapatkan Pertentangan

Manchester United Laris Manis, Sir Jim Ratcliffe Juga Ajukan Penawaran

Melihat pemain dengan postur tubuh jangkung seperti Weghorst di posisi nomor 10 cukup unik, tetapi sejauh ini cukup efisien dan bisa jadi alternatif permainan Man United. Weghorst bahkan memberikan assist kala klub menang 2-0 atas Leeds United.

"Wout, sebagai penyerang kedua, nomor 10. Saya tahu dia dari masa mudanya bahwa dia bisa bermain di sana. Dengan Bruno (Fernandes) di kanan dan (Alejandro) Garnacho di kiri, adalah dinamika untuk mengubah permainan dan saya pikir kami bisa mendapatkan keuntungan darinya," papar Erik ten Hag soal posisi Weghorst.

"Saya pikir Rashford sebagai striker, Wout di posisi nomor 10 dan Bruno di kanan membuat permainan kami lebih tenang."

Mantan pemain AZ Alkmaar, Wolfsburg, Besiktas, dan Heracles Almelo itu pun membenarkan ucapan sang pelatih. Weghorst pernah bermain sebagai gelandang pada masa mudanya sehingga tak asing lagi dengannya, tetapi yang terpenting baginya adalah membantu tim.

"Ya, itu benar-benar di masa muda saya, jujur!" ungkap Weghorst soal posisi nomor 10 di Man United, dikutip dari laman resmi klub.

"Saya pikir saya berusia 17 atau 18 tahun saat itu, masih bermain sebagai amatir di Belanda tetapi tidak, dia (Ten Hag) menyebutkannya kepada saya (di Leeds) pada paruh waktu bahwa itu bisa menjadi opsi untuk melakukan beberapa pergantian taktis."

"Itu terjadi di babak kedua dan berjalan baik untuk diri saya sendiri. Itu sebenarnya baru dan pertama kali saya bermain di sana tetapi saya sangat menyukainya."

"Hal terpenting bagi saya adalah membantu tim. Itu membantu kami memenangkan pertandingan di sana, juga melakukan pekerjaan defensif saya. Saya mengambilnya dan, terutama untuk pertama kalinya, saya pikir saya bisa senang dengan itu," urainya.

Wout Weghorst Manchester United
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.604

Berita Terkait

Inggris
4 Alasan Manchester United Akan Sulit Kalahkan Liverpool di Anfield
Manchester United akan menantang musuh bebuyutan mereka Liverpool pada pekan kedelapan Premier League yang berlangsung di Stadion Anfield.
Yusuf Abdillah - Kamis, 16 Oktober 2025
4 Alasan Manchester United Akan Sulit Kalahkan Liverpool di Anfield
Inggris
Legenda Manchester United Bicara soal Perbandingan Rio Ferdinand dengan Virgil van Dijk
Liverpool akan melawan Manchester United pada lanjutan laga Premier League dan muncul perbandingan di antara Rio Ferdinand dan Virgil van Dijk.
Arief Hadi - Kamis, 16 Oktober 2025
Legenda Manchester United Bicara soal Perbandingan Rio Ferdinand dengan Virgil van Dijk
Inggris
Klub-klub Top Eropa Bahas Penggunaan Enam Pemain Pengganti
Klub-klub top Eropa, termasuk beberapa dari Premier League, telah mengadakan diskusi tentang penggunaan enam pemain pengganti per pertandingan untuk meringankan beban kerja para pemain.
Yusuf Abdillah - Kamis, 16 Oktober 2025
Klub-klub Top Eropa Bahas Penggunaan Enam Pemain Pengganti
Inggris
Arti Penting Empat Laga Berikut bagi Manchester United
Manchester United sudah ditunggu empat pertandingan penting ke depan, dimulai dengan laga di markas Liverpool, Minggu (19/10).
Yusuf Abdillah - Kamis, 16 Oktober 2025
Arti Penting Empat Laga Berikut bagi Manchester United
Inggris
Laris Manis, Manchester United Harus Bertarung untuk Mendapatkan Adam Wharton
Nama Adam Wharton belakangan mencuat setelah banyak klub besar yang menginginkan jasanya.
Yusuf Abdillah - Kamis, 16 Oktober 2025
Laris Manis, Manchester United Harus Bertarung untuk Mendapatkan Adam Wharton
Inggris
Liverpool vs Manchester United: Anfield Angker untuk The Red Devils
Liverpool akan menjamu Manchester United pada lanjutan Premier League 2025/2026 di Anfield, Minggu (19/10). Setan Merah belum pernah menang di Anfield sejak 2016, mampukah mereka mematahkan kutukan itu?
Johan Kristiandi - Kamis, 16 Oktober 2025
Liverpool vs Manchester United: Anfield Angker untuk The Red Devils
Inggris
Liverpool vs Manchester United: Tuan Rumah Kehilangan 5 Pemain Utama
Liverpool dipastikan kehilangan lima pemain penting, termasuk Alisson Becker dan Wataru Endo, jelang duel panas kontra Manchester United di Anfield, Minggu (19/10). Siapa yang bakal menggantikan mereka?
Johan Kristiandi - Kamis, 16 Oktober 2025
Liverpool vs Manchester United: Tuan Rumah Kehilangan 5 Pemain Utama
Ragam
3 Alasan Manchester United Akan Membungkam Liverpool di Anfield
Manchester United diyakini mampu menumbangkan Liverpool di Anfield pada lanjutan Premier League 2025/2026. Dari kondisi skuad pincang hingga mental nothing to lose jadi modal utama Setan Merah.
Johan Kristiandi - Kamis, 16 Oktober 2025
3 Alasan Manchester United Akan Membungkam Liverpool di Anfield
Italia
Manchester United Menyiakan Bakat Rasmus Hojlund dan Scott McTominay
Legenda Manchester United, Peter Schmeichel, menilai Red Devils menyiakan bakat Rasmus Hojlund dan Scott McTominay yang kini bersinar dengan Napoli.
Arief Hadi - Kamis, 16 Oktober 2025
Manchester United Menyiakan Bakat Rasmus Hojlund dan Scott McTominay
Inggris
Mateo Retegui Masuk Daftar Calon Striker Baru Manchester United
Manchester United dikabarkan mengincar Mateo Retegui dari Al-Qadsiah untuk memperkuat lini depan pada bursa transfer musim dingin 2026. Setan Merah siap menyiapkan dana 60 juta euro demi sang striker Italia.
Johan Kristiandi - Kamis, 16 Oktober 2025
Mateo Retegui Masuk Daftar Calon Striker Baru Manchester United
Bagikan