Cegah Corona, PBSI Lakukan Pengecekan Suhu Tubuh di Pelatnas
BolaSkor.com - PBSI menerapkan regulasi baru di tempat pemusatan latihan nasional (Pelatnas), Cipayung, Jakarta Timur. Setiap penghuni dan tamu akan dicek suhu tubuhnya sebelum masuk.
Hal ini dilakukan demi mencegah virus corona. PBSI mencoba menerapkan aturan yang dikeluarkan Kementrian Kesehatan (Kemenkes).
“Saat ini kami melakukan pencegahan sesuai standar dari Kementerian Kesehatan saja. “Semuanya baik penghuni maupun tamu di Pelatnas akan diperiksa. Saya rasa ini suatu hal yang wajar, apalagi di Pelatnas ini ada banyak aset negara yang harus dilindungi," kata Kepala bidang Pembinaan Prestasi PBSI, Susy Susanti.
“Selain itu semuanya termasuk staf dan karyawan juga akan diberikan informasi lagi mengenai bagaimana cara cuci tangan yang benar, bagaimana menjaga kebersihan dan sebagainya. Ini demi kebaikan bersama," sambungnya.
Baca Juga:
Dampak Virus Corona: Derby d'Italia dan Beberapa Laga Serie A Ditunda
Untuk atlet, PBSI juga memberikan penanganan khusus. Setiap atlet yang baru pulang atau ingin berangkat ke turnamen di luar negeri akan dicek kesehatannya.
“Pemeriksaan juga kami lakukan bagi atlet dan pelatih yang baru pulang bertanding dari luar negeri. Kami harus memastikan semua sehat dan dalam keadaan baik," ujar Susy.
“Kami bekali semuanya secukupnya. Selain, mereka memang diimbau untuk menjaga kebersihan diri. Sering cuci tangan, badan juga harus fit, dan harus minum vitamin," tutur peraih medali emas Olimpiade Barcelona itu.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal