Catatan Rekor di Balik Kekalahan Telak Liverpool atas Aston Villa

Liverpool memilih memainkan pemain akademi pada saat melawan Aston Villa.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Rabu, 18 Desember 2019
Catatan Rekor di Balik Kekalahan Telak Liverpool atas Aston Villa
Aston Villa Vs Liverpool (Twitter Piala Liga Inggris)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Liverpool menelan kekalahan telak 5-0 saat menantang Aston Villa pada laga babak gugur Piala Liga Inggris, di Villa Park, Rabu (18/12) dini hari WIB. Kekalahan itu bisa dimaklumi karena The Reds banyak menurunkan pemain muda.

Liverpool memilih memainkan pemain akademi pada saat melawan Aston Villa. Pemain muda berbakat Liverpool seperti Luis Longstaff, Harvey Elliott, dan Sepp van den Berg, tampil sejak menit pertama. Bahkan, manajer Liverpool yang memegang kendali pada laga itu bukan Jurgen Klopp melainkan Neil Critchley.

Baca Juga:

Atletico Madrid dan Kenangan Spesial Liverpool di Wanda Metropolitano

Semifinal Piala Dunia Antar Klub: Flamengo Ditantang Juara Asia, Liverpool Vs Monterrey

Kontrak Baru Jurgen Klopp, Bukti Kesabaran Klub Menanti Proses Perkembangan di Era Sepak Bola Modern

Susunan pemain Liverpool

Sejatinya, Liverpool punya lebih banyak peluang mencetak gol. The Reds mengkreasikan 15 peluang sepanjang laga. Sementara itu, Aston Villa hanya 11 peluang.

Namun, karena ada perbedaan jam terbang dan kualitas tim, Liverpool kandas dengan lima gol tanpa balas.

Lima gol kemenangan Aston Villa dicetak Conor Hourihane (14'), Morgan Boyes (17' OG), Jonathan Kodjia (37', 45'), dan Wesley Moraes (90+2'). Pada akhirnya, Aston Villa berhak melenggang ke babak semifinal.

Meski kalah, Liverpool menciptakan rekor baru untuk klub. Pada laga tersebut, usia rata-rata pemain yang tampil sebagai starter adalah 19 tahun plus 182 hari. Itu merupakan rata-rata usia termuda starter The Reds di berbagai kompetisi.

Liverpool memang harus mengambil langkah menurunkan pemain akdemi saat melawan Aston Villa. Sebab, tim senior The Reds sedang fokus menghadapi Piala Dunia Antarklub.

Rencananya, Liverpool akan menantang Monterrey pada babak semifinal Piala Dunia Antarklub 2019-2020, di Khalifa International Stadium, Kamis (19/12) dini hari WIB. Pemenang pada laga itu sudah ditunggu Flamengo di laga puncak.

Liverpool Breaking News Aston villa Piala Liga Inggris
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.149

Berita Terkait

Liga Indonesia
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Fajar Fathurrahman dikabarkan bakal bergabung ke Persija Jakarta setelah berpisah dengan Borneo FC Samarinda.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Liga Indonesia
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekalahan tim asuhannya dari Persib Bandung disebabkan oleh dua kesalahan individu.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Liga Indonesia
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Persija Jakarta kembali menelan kekalahan saat bertandang ke markas Persib Bandung. Kali ini, Macan Kemayoran kalah oleh gol tunggal Beckham Putra.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
Bandung bjb Tandamata gagal melanjutkan tren positif usai kalah dari Jakarta Popsivo Polwan. Di laga pembuka musim, Bandung bjb Tandamata menang atas Livin.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
Timnas
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Konferensi pers perdana John Herdman sebagai pelatih Timnas Indonesia batal digelar pada hari ini, Senin (12/1).
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Lainnya
Indonesia Raih 91 Emas SEA Games 2025 dan Rebut Posisi Runner Up, CdM Apresiasi Seluruh Dukungan Berbagai Pihak
Kontingen Indonesia meraih 91 medali emas, 111 medali perak, dan 131 medali perunggu di SEA Games 2025 Thailand.
Tengku Sufiyanto - Senin, 12 Januari 2026
Indonesia Raih 91 Emas SEA Games 2025 dan Rebut Posisi Runner Up, CdM Apresiasi Seluruh Dukungan Berbagai Pihak
Prediksi
Prediksi dan Statistik Liverpool vs Barnsley: Momen Mengakhiri Rentetan Laga Tanpa Kemenangan The Reds
Statistik serta prediksi putaran tiga Piala FA antara Liverpool vs Barnley di Anfield.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Liverpool vs Barnsley: Momen Mengakhiri Rentetan Laga Tanpa Kemenangan The Reds
Hasil akhir
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Laga Serie A antara Fiorentina melawan AC Milan di Stadion Artemio Franchi, Minggu (11/1) malam WIB, berakhir imbang 1-1.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Arsenal mengalahkan Portsmouth 4-1 pada laga putaran ketiga Piala FA yang berlangsung di Fratton Park, Minggu (11/1) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Persija harus bermain dengan 10 pemain, usai Bruno Tubarao mendapat kartu merah pada menit ke-53.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Bagikan