Catatan Menarik dari Kemenangan Liverpool di Derby Merseyside

Liverpool mengalahkan Everton di Derby Merseyside.
Arief HadiArief Hadi - Selasa, 14 Februari 2023
Catatan Menarik dari Kemenangan Liverpool di Derby Merseyside
Selebrasi gol Mohamed Salah (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Liverpool kembali ke laju kemenangan dan meraih kemenangan pertama di Premier League pada 2023. The Reds bangkit di momen yang tepat pada Derby Merseyside melawan Everton di Anfield, Selasa (14/02) dini hari WIB.

Dua gol kemenangan Liverpool dicetak oleh Mohamed Salah (36') dan Cody Gakpo (49'). Liverpool juga memiliki 60 persen penguasaan bola dengan catatan 16 percobaan tendangan (enam di antaranya tepat sasaran).

Everton praktis tak dapat menciptakan peluang di Anfield dengan 40 persen penguasaan bola, apalagi mereka hanya punya satu tendangan tepat sasaran dari enam percobaan. Jurgen Klopp pun lega Liverpool menang kembali.

Baca Juga:

Hasil Pertandingan: Liverpool Bangkit di Derby Merseyside, Inter Milan Imbang

Daftar Cedera Pemain Liverpool Bertambah, Thiago Alcantara Absen Sebulan

Momen Ketika Liverpool Menyalip Manchester United dalam Perburuan Cody Gakpo

"Lega! Ya, begitulah, itulah perasaan utama sejak peluit akhir. Senang dengan performanya. Malam ini kami harus memainkan permainan yang ingin kami mainkan dan bukan permainan yang ingin dimainkan Everton," papar Klopp di laman resmi Liverpool.

"Anda tidak dapat menghindarinya sepanjang waktu tetapi saya pikir mereka tidak memiliki jumlah bola mati yang sangat tinggi, jadi dengan semua agresivitas yang harus Anda tunjukkan, Anda harus memastikan Anda tidak berlebihan karena setiap bola mati adalah ancaman besar dan sesuatu yang mereka ingin miliki, dan saya pikir kami melakukannya dengan sangat baik."

Performa Liverpool dan kemenangan itu dibutuhkan untuk mengangkat kepercayaan diri tim setelah melalui periode negatif.

"Sepanjang minggu menjelang pertandingan, itu juga benar. Kami membutuhkan permainan ini, kami membutuhkan kinerja. Sekarang kami memilikinya, suporter kami benar-benar pantas mendapatkannya – saya menyukai atmosfernya, bahkan sebelum kami mencetak gol," tambah Klopp.

"Suporter ada di sana, sungguh gila suasana seperti apa yang diciptakan suporter di sini. Malam ini kami tampil bagus dan suporter kami pantas mendapatkannya.

Dari Derby Merseyside edisi ke-242 yang sudah berlangsung, ada catatan menarik yang dirangkum dari berbagai sumber. Berikut penjabaran lengkapnya:

1. Jurgen Klopp memenangi laga ke-250 sebagai pelatih Liverpool di seluruh kompetisi. Itu laga ke-414 Klopp dengan Liverpool, dan ia mencapainya lebih cepat dari tiga pelatih sebelumnya (Paisley 448 laga, Shankly 472 laga, Watson 539 laga).

2. Mo Salah jadi pemain ke-13 yang terlibat pada 100 gol Premier League di satu stadion (71 gol dan 29 assists di Anfield). Dia melakukannya dengan 104 penampilan, dengan hanya Alan Shearer (74 di Ewood Park) dan Thierry Henry (92 di Highbury) yang melakukannya.

3. Rekor Liverpool di Premier League lawan Everton di Anfield sejak 2000: 9 hasil imbang, 1 kekalahan, 13 kemenangan. Liverpool mencetak 40 gol, kebobolan 14 gol, dan mencatatkan 12 clean sheets.

4. Cody Gakpo jadi pemain Liverpool pertama yang mencetak gol Premier League di Derby Merseyside pertama sejak Raul Meireles, pada Januari 2011.

Premier League Derby merseyside Liverpool Everton
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.604

Berita Terkait

Inggris
Terlalu Cepat, Senne Lammens Jangan Dibandingkan dengan Peter Schmeichel
Pelatih Manchester United, Ruben Amorim, menilai terlalu cepat membandingkan Senne Lammens dengan legenda klub: Peter Schmeichel.
Arief Hadi - Jumat, 17 Oktober 2025
Terlalu Cepat, Senne Lammens Jangan Dibandingkan dengan Peter Schmeichel
Inggris
Rekrut 9 dan Lepas 10 Pemain, Liverpool Tengah Membentuk Skuad Juara Baru
Transisi besar skuad Liverpool terjadi dengan transfer besar pada musim panas 2025 dan Virgil van Dijk mengakui situasi itu tak mudah.
Arief Hadi - Jumat, 17 Oktober 2025
Rekrut 9 dan Lepas 10 Pemain, Liverpool Tengah Membentuk Skuad Juara Baru
Inggris
Florian Wirtz Belum Cetak Gol dan Beri Assist, Liverpool Dinilai Kemahalan Membelinya
Florian Wirtz belum mencetak gol dan memberi assist di laga kompetitif dengan Liverpool, disinyalir ia tertekan dengan banderol tinggi.
Arief Hadi - Jumat, 17 Oktober 2025
Florian Wirtz Belum Cetak Gol dan Beri Assist, Liverpool Dinilai Kemahalan Membelinya
Inggris
Joshua Zirkzee Salah Mengambil Keputusan kala Menerima Tawaran Gabung Manchester United
Datang dari Bologna pada 2024, Joshua Zirkzee kini jarang bermain di Manchester United.
Arief Hadi - Jumat, 17 Oktober 2025
Joshua Zirkzee Salah Mengambil Keputusan kala Menerima Tawaran Gabung Manchester United
Inggris
Liverpool vs Manchester United: Ruben Amorim Siapkan Kejutan di Lini Tengah
Ruben Amorim menyiapkan strategi baru Manchester United jelang laga kontra Liverpool di Anfield. Manuel Ugarte disebut akan menggantikan peran Casemiro di lini tengah.
Johan Kristiandi - Jumat, 17 Oktober 2025
Liverpool vs Manchester United: Ruben Amorim Siapkan Kejutan di Lini Tengah
Inggris
4 Alasan Manchester United Akan Sulit Kalahkan Liverpool di Anfield
Manchester United akan menantang musuh bebuyutan mereka Liverpool pada pekan kedelapan Premier League yang berlangsung di Stadion Anfield.
Yusuf Abdillah - Kamis, 16 Oktober 2025
4 Alasan Manchester United Akan Sulit Kalahkan Liverpool di Anfield
Inggris
Legenda Manchester United Bicara soal Perbandingan Rio Ferdinand dengan Virgil van Dijk
Liverpool akan melawan Manchester United pada lanjutan laga Premier League dan muncul perbandingan di antara Rio Ferdinand dan Virgil van Dijk.
Arief Hadi - Kamis, 16 Oktober 2025
Legenda Manchester United Bicara soal Perbandingan Rio Ferdinand dengan Virgil van Dijk
Inggris
Klub-klub Top Eropa Bahas Penggunaan Enam Pemain Pengganti
Klub-klub top Eropa, termasuk beberapa dari Premier League, telah mengadakan diskusi tentang penggunaan enam pemain pengganti per pertandingan untuk meringankan beban kerja para pemain.
Yusuf Abdillah - Kamis, 16 Oktober 2025
Klub-klub Top Eropa Bahas Penggunaan Enam Pemain Pengganti
Inggris
Arti Penting Empat Laga Berikut bagi Manchester United
Manchester United sudah ditunggu empat pertandingan penting ke depan, dimulai dengan laga di markas Liverpool, Minggu (19/10).
Yusuf Abdillah - Kamis, 16 Oktober 2025
Arti Penting Empat Laga Berikut bagi Manchester United
Inggris
Buntut Kartu Merah Lawan Liverpool, Enzo Maresca Terkena Hukuman dan Denda
Pelatih Chelsea, Enzo Maresca, mendapat larangan satu pertandingan dan denda 8.000 poundsterling dari FA.
Yusuf Abdillah - Kamis, 16 Oktober 2025
Buntut Kartu Merah Lawan Liverpool, Enzo Maresca Terkena Hukuman dan Denda
Bagikan