Casemiro Hengkang, Real Madrid Percepat Proses Integrasi Aurelien Tchouameni

Aurelien Tchouameni kini jadi pengganti Casemiro di Real Madrid.
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 21 Agustus 2022
Casemiro Hengkang, Real Madrid Percepat Proses Integrasi Aurelien Tchouameni
Casemiro dan Aurelien Tchouameni (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Situasi tak terduga acapkali terjadi di bursa transfer pemain. Itulah yang terjadi kepada Real Madrid. Los Blancos sudah tenang memiliki skuad yang sama seperti saat menjuarai Liga Champions musim lalu, kemudian tiba-tiba satu pemain senior pergi.

Pemain itu adalah gelandang asal Brasil, Casemiro. Pemain berumur 30 tahun sudah berada di Madrid sejak 2013 dan semakin dekat bergabung dengan Manchester United, yang membelinya sebesar 60 juta euro plus 10 juta bonus.

Casemiro sudah sangat sukses di Madrid dengan raihan tiga titel LaLiga, satu Copa del Rey, tiga Piala Super Spanyol, lima titel Liga Champions, tiga Piala Super Eropa, dan tiga Piala Dunia Antarklub.

Man United butuh gelandang bertahan dan Casemiro jawabannya. Perubahan situasi terjadi di Madrid, sebab Casemiro - bersama Luka Modric dan Toni Kroos - merupakan segitiga utama di lini tengah Real Madrid.

Baca Juga:

Hasil Pertandingan: Inter Milan dan Real Madrid Berpesta Gol

Real Madrid Baik-baik Saja Tanpa Casemiro

7 Pemain yang Meraih Kesuksesan Usai Meninggalkan Real Madrid

Madrid besutan Carlo Ancelotti bisa saja mencari pengganti Casemiro di bursa transfer pemain, atau tidak sama sekali.

Aurelien Tchouameni

"Tchouameni, ngomong-ngomong, akan berkembang dan banyak belajar bersama Casemiro," ucap Ancelotti usai Madrid memenangi Piala Super Eropa lawan Eintracht Frankfurt - Casemiro jadi Man of the Match.

Tchouameni (22 tahun) dibeli Madrid dari Monaco pada musim panas ini sebesar 80 juta euro, yang dapat meningkat hingga 100 juta euro dengan bonus tambahan.

Sebagai gelandang bertahan, posisi Tchouameni sama dengan Casemiro dan ia diplot menggantikannya. Namun diksi "diplot" itu sedianya perencanaan untuk masa depan. Tak ayal kepergian Casemiro akan mempercepat proses integrasi Tchouameni di Madrid.

"Seperti yang saya katakan sebelumnya, dia (Tchouameni) pemain yang sangat berbeda dari segi kemampuan dibanding dengan Casemiro," imbuh Ancelotti.

"Dia telah bermain baik hari ini dan telah menunjukkan apa yang diperlihatkannya kepada kami di sesi latihan."

"Dia punya karakter, dia bagus dengan bola di kakinya (teknik bermain), dan bermain baik. Lini tengah tampil baik dan dengan (Federico) Valverde - dia sangat penting dalam fase bertahan."

Ancelotti menuturkannya usai kemenangan 4-1 Madrid atas Celta Vigo di pekan dua LaLiga, Minggu (21/08) dini hari WIB. Tchouameni turun sebagai starter bersama Modric dan kompatriotnya, Eduardo Camavinga.

Dengan kepergian Casemiro, Tchouameni kini harus bekerja keras menjaga konsistensi bermain dan melebur dengan permainan di lini tengah Madrid. Pada usia 22 tahun pengalaman dan pembelajaran akan dimilikinya jika terus bermain.

“Mengenai Casemiro sangat disayangkan, kami telah membuat sejarah bersamanya, dia telah menjadi bagian fundamental bagi kami dan kami akan sangat merindukannya, sebagai pemain dan pribadi," ucap Modric.

"Ini adalah bagian dari sepak bola, saya sedih melihatnya pergi tetapi kami harus terus berjalan tanpa dia dan setiap pemain harus memberikan lebih banyak lagi dalam hal hal yang dia lakukan," tegas pemain asal Kroasia tersebut.

Aurelien Tchouameni Casemiro Madrid Real Madrid LaLiga
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.615

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Manchester City Masuk Perburuan Titel Premier League, Barcelona Menang Dramatis
Dua pertandingan di dua liga top Eropa berbeda berakhir untuk kemenangan Manchester City dan Barcelona.
Arief Hadi - Minggu, 19 Oktober 2025
Hasil Pertandingan: Manchester City Masuk Perburuan Titel Premier League, Barcelona Menang Dramatis
Spanyol
Marcus Rashford Diperlakukan Beda dengan Lamine Yamal, Barcelona Punya Standar Ganda?
Hansi Flick dituding memperlakukan dua pemainnya di Barcelona, Marcus Rashford dan Lamine Yamal, dengan berbeda.
Arief Hadi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Marcus Rashford Diperlakukan Beda dengan Lamine Yamal, Barcelona Punya Standar Ganda?
Jadwal
Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Girona, Sabtu 18 Oktober 2025
Barcelona akan kedatangan Girona pada pertandingan pekan kesembilan LaLiga 2025/2026, di Estadi Olimpic Lluis Companys.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Girona, Sabtu 18 Oktober 2025
Prediksi
Prediksi dan Statistik Barcelona vs Girona: Saatnya Reset
Barcelona mencari kebangkitan saat menjamu Girona di LaLiga 2025/2026. Simak prediksi, kondisi tim, dan statistik pertemuan keduanya.
Johan Kristiandi - Jumat, 17 Oktober 2025
Prediksi dan Statistik Barcelona vs Girona: Saatnya Reset
Spanyol
Siapkan Terobosan, Florentino Perez Berniat Jual Saham Real Madrid
Presiden Real Madrid, Florentino Perez, disebut tengah menyiapkan terobosan besar terkait struktur kepemilikan klub. Namun, belum ada konfirmasi resmi dari pihak Madrid.
Johan Kristiandi - Jumat, 17 Oktober 2025
Siapkan Terobosan, Florentino Perez Berniat Jual Saham Real Madrid
Spanyol
Barcelona Semakin Serius Kejar Dusan Vlahovic
Barcelona dikabarkan serius memburu striker Juventus, Dusan Vlahovic, untuk menggantikan Robert Lewandowski yang mendekati akhir kariernya di Camp Nou.
Johan Kristiandi - Jumat, 17 Oktober 2025
Barcelona Semakin Serius Kejar Dusan Vlahovic
Spanyol
Perpanjang Kontrak hingga 2029, Frenkie de Jong Ingin Menangkan Banyak Trofi bersama Barcelona
Frenkie de Jong resmi memperpanjang kontraknya dengan Barcelona hingga 2029.
Yusuf Abdillah - Kamis, 16 Oktober 2025
Perpanjang Kontrak hingga 2029, Frenkie de Jong Ingin Menangkan Banyak Trofi bersama Barcelona
Inggris
Laris Manis, Manchester United Harus Bertarung untuk Mendapatkan Adam Wharton
Nama Adam Wharton belakangan mencuat setelah banyak klub besar yang menginginkan jasanya.
Yusuf Abdillah - Kamis, 16 Oktober 2025
Laris Manis, Manchester United Harus Bertarung untuk Mendapatkan Adam Wharton
Spanyol
Daftar 25 Nomine Golden Boy 2025: Real Madrid Kirim Tiga Pemain, Manchester United Selipkan Satu
Tuttosport merilis 25 nomine Golden Boy 2025. Real Madrid mendominasi dengan tiga pemain, sementara Manchester United diwakili Leny Yoro. Berikut daftar lengkap kandidat Golden Boy 2025.
Johan Kristiandi - Kamis, 16 Oktober 2025
Daftar 25 Nomine Golden Boy 2025: Real Madrid Kirim Tiga Pemain, Manchester United Selipkan Satu
Spanyol
Cerita Mengejutkan soal Ronaldo, Punya Berat Tubuh 94 Kg dan Pesta Setiap Malam
Mantan pelatih Ronaldo bicara soal kebiasaannya berpesta setiap malam dan memiliki berat tubuh 94 Kilogram (Kg).
Arief Hadi - Senin, 13 Oktober 2025
Cerita Mengejutkan soal Ronaldo, Punya Berat Tubuh 94 Kg dan Pesta Setiap Malam
Bagikan