Cara Pemain Borneo FC Jaga Kondisi di Tengah Pandemi Virus Corona
BolaSkor.com - Para pemain Borneo FC tak bersantai-santai selama kompetisi Liga 1 2020 dihentikan sementara. Saat pulang ke daerah asalnya, skuat besutan Edson Tavares tetap berlatih setiap hari.
Borneo FC melakoni partai terakhir Liga 1 pada 13 Maret 2020 lalu. Setelah itu, mereka sempat latihan sebelum kemudian latihan bersama ditiadakan.
Para pemain sudah meninggalkan Samarinda. Salah satunya bek berusia 25 tahun, Andika Kurniawan. Mantan pemain Persiraja ini pulang ke Kota Jambi. Sudah sebulan lebih Andika berlatih sendiri.
Baca Juga:
COO Bhayangkara FC Minta Subsidi Klub Liga 1 Dibayar Penuh Tanpa Potongan
PSSI Tolak Pemotongan Subsidi Klub Liga 1 dan Liga 2 yang Diajukan PT LIB
"Latihannya cuma sendiri, karena pemain dari Kota Jambi ya cuma saya saja. Biasa nge-gym dan jogging untuk jaga kondisi fisik," terang Andika, Selasa (5/5) pagi.
Hal sama juga dilakukan kiper Borneo FC, Gianluca Pandeynuwu. Dirinya kini berada di kampung halaman sang ibunda, Minahasa Selatan. Gianluca mendapat program khusus dari pelatih kiper Borneo FC.
"Saat ini latihannya fokus ke penguatan. Itu program yang dikasi dari pelatih, agar sementara fokusnya itu dulu," tutur Gianluca.
Keduanya pun berharap pandemi virus corona segera tuntas di Indonesia. Dengan begitu, Liga 1 bisa mengikuti jejak V-League (Vietnam) dan K-League (Korea Selatan) yang rencananya bergulir bulan ini. (Laporan Kontributor Putra Wijaya/Bali)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Borneo FC dan Persija Pesaing Terkuat, Atep Bicara Kans Persib Hattrick Juara
Hasil Super League 2025/2026: Borneo FC Raih 8 Kemenangan Beruntun, Malut United Kalahkan Semen Padang
Klasemen Sementara Super League 2025/2026 hingga Pekan Ketujuh: Borneo FC Tak Terbendung, Persija Digusur PSIM
Persija Kembali Kalah karena Main Tidak Efektif, Mauricio Souza Kesal
Hasil Super League 2025/2026: Borneo FC Sempurna Usai Beri Persija Kekalahan Beruntun
Pelatih Persija Tak Heran Borneo FC Ada di Puncak Klasemen dengan Catatan Mentereng
Link Streaming Borneo FC Samarinda vs Persija Jakarta Minggu 28 September 2025, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung Borneo FC Samarinda vs Persija Jakarta, Minggu 28 September 2025
Borneo FC Belum Terkalahkan, Persija Tetap Pede Incar 3 Poin di Segiri
Persija Tergusur dari Puncak Klasemen, Rizky Ridho: Yang Dilihat Nanti di Akhir Musim