Cara Juventus untuk Pertahankan Alvaro Morata
BolaSkor.com - Dua musim kontrak Alvaro Morata sebagai pemain pinjaman di Juventus telah berakhir. Jika tak ada perubahan maka penyerang berusia 29 tahun asal Spanyol akan kembali memperkuat Atletico Madrid.
Kendati demikian Juventus belum rela ditinggal oleh Morata. Dengan etos kerja, pengalaman, dan kualitasnya, servis Morata masih dibutuhkan Il Bianconeri asuhan Massimiliano Allegri. Apalagi mereka akan ditinggal Paulo Dybala.
Pada musim 2021-2022 Morata jadi pemain penting Juventus dengan catatan sembilan gol dan tujuh assists dari 35 laga Serie A. Itu bukan catatan terbaik Morata, tapi secara kolektif permainannya dibutuhkan tim.
Baca Juga:
Matthijs de Ligt Berikan Kode kepada Klub Peminat
Tak ayal Juventus ingin mendapatkan servisnya kembali. Pada 2020 Juventus mengeluarkan 20 juta euro untuk meminjamnya selama dua musim dari Atletico. Dalam klausul kontrak ada opsi pembelian sebesar 35 juta euro.
Banderol itu dinilai besar untuk Juventus dan mereka menyiapkan cara lain untuk mendapatkan Morata. Sebagaimana dilaporkan pengamat transfer asal Italia, Gianluca Di Marzio, Juventus menyiapkan Moise Kean sebagai pemulus transfer.
Sama-sama berposisi sebagai penyerang, Juventus berharap Atletico bersedia menerima Kean. Kini tinggal menanti keputusan pelatih Atletico, Diego Simeone, untuk menerima Kean atau tidak sebagai pengganti Morata.
Arief Hadi
15.875
Berita Terkait
Superkomputer Bertenaga AI Prediksi Pemenang Duel Atletico Madrid vs Inter Milan
Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Kamis 27 November 2025
Prediksi dan Statistik Atletico Madrid vs Inter Milan: Nerazzurri Limbung
Hasil Liga Champions: Chelsea Bantai Barcelona, Manchester City dan Juventus Beda Nasib
Jadwal Live Streaming Liga Champions Bodo/Glimt vs Juventus, Kick-off Rabu (26/11) Pukul 03.00 WIB
Pemain Italia Beri Peringatan kepada Atletico Madrid soal Inter Milan
Liga Champions: Bahkan Melawan Bodo/Glimt, Juventus Merasa Inferior
Hasil Pertandingan: Barcelona Pesta Gol, Juventus Tertahan, Manchester City Terkapar