Bukan Serakah, Liverpool Memang Mau Semua Gelar
BolaSkor.com - Kiper Liverpool, Alisson, menegaskan ambisi timnya pada musim ini. Sang kiper mengklaim, The Reds akan berusaha meraih semua gelar yang memungkinkan pada musim ini.
Liverpool menuntaskan dahaga gelar Premier League pada musim 2019-2020. Ketika itu, The Reds tidak pernah meraih trofi selama 30 tahun.
Sayangnya, Liverpool gagal mempertahankan gelar pada musim berikutnya. Kini, The Reds akan berjuang kembali pada musim ini.
Baca Juga:
Hasrat Dani Alves Pulang ke Barcelona Bertepuk Sebelah Tangan
Dani Alves di Ambang Pemecahan Rekor Bersejarah Sepanjang Masa
Catatan LiverpooL sejauh ini cukup baik. The Reds bersaing di papan atas Premier League dengan tertinggal empat poin dari sang pemuncak, Chelsea.
Selain itu, Liverpool juga sudah menyegel tiket 16 besar dengan dua laga tersisa. Padahal, Liverpool disebut-sebut berada di grup neraka bersama AC Milan, Atletico Madrid, dan Porto.
Pada kompetisi domestik, Liverpool mengamankan posisi pada perempat final Piala Liga Inggris. The Reds juga akan berjuang di Piala FA.
Alisson merasa, Liverpool tidak hanya menargetkan titel Premier League pada musim ini. Hal yang lumrah bagi tim sebesar Liverpool untuk menjadi juara di setiap ajang.
"Sejujurnya, kami menginginkan lebih dari itu. Kami mau lebih. Tentu saja kami ingin menang pada setiap turnamen. Kami ingin juara Liga Champions, Premier League, Piala FA, Piala Liga Inggris, dan semua kompetisi yang mungkin," papar Alisson kepada Sky Sports.
"Menjadi juara pada setiap kompetisi sudah jadi target dan tujuan setiap orang di tim seperti Liverpool."
"Namun, kami harus menghadapinya laga per laga. Kami harus fokus pada tugas memberikan segalanya hingga 100 persen," terang Alisson.
Usai jeda internasional, liverpool akan menghadapi Arsenal, Minggu (21/11). The Gunners memiliki catatan tidak pernah tumbang dalam 10 laga terakhir.
Johan Kristiandi
17.732
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Pertandingan Liga Europa Pekan Ini, Jumat 7 November 2025
Menuver Real Madrid untuk Rekrut Dayot Upamecano Secara Gratis
Hasil Super League 2025/2026: Catatan Mentereng Persita di 8 Laga Terakhir Dihentikan PSBS Biak
AC Milan Cari Bek Baru, Lima Pemain Masuk dalam Radar
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Gol Adam Alis Bawa Persib Comeback di Kandang Selangor
Soal Piala Dunia, Lionel Messi Berbeda Pandangan dengan Cristiano Ronaldo
Transfer Manchester United Tidak Lagi Serampangan
Kehadiran Florian Wirtz Menghancurkan Keseimbangan di Lini Tengah Liverpool
Link Streaming Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025, Live Sebentar Lagi
Robert Lewandowski Berpeluang Membelot ke Atletico Madrid