Bukan Luis Suarez, Juventus Gantikan Gonzalo Higuain dengan Striker Chelsea
BolaSkor.com - Juventus telah ditinggal penyerang asal Argentina Gonzalo Higuain. El Pipita akan bergabung dengan klub David Beckham di MLS (Major League Soccer), Inter Miami setelah membela Juventus sejak 2016.
Penyerang berusia 32 tahun pergi setelah Andrea Pirlo menegaskan kepadanya tak lagi masuk rencana bermain skuad Juventus. Beberapa nama striker top Eropa pun dikaitkan dengan Il Bianconeri dari Luis Suarez, Edin Dzeko, hingga Edinson Cavani.
Tapi tidak ada di antara mereka yang merapat ke Turin. Malah menurut Sky Sports Italia Juventus telah mencapai kata sepakat dengan durasi kontrak dua tahun kepada penyerang Chelsea, Olivier Giroud.
Baca Juga:
Atletico Madrid Tolak Tawaran Perdana Juventus untuk Alvaro Morata
Striker asal Prancis telah berusia 33 tahun namun memiliki pengalaman bermain besar. Selain itu Juventus memang membutuhkan sosok target man: striker yang dapat menahan bola, membuka ruang, dan mencetak gol.
Pasalnya Juventus telah memiliki penyerang lain yang dapat membantu target man seperti Cristiano Ronaldo dan Paulo Dybala. Usia tidak menjadi masalah bagi Juventus. Giroud dikabarkan menerima kontrak berdurasi dua tahun dan mendapatkan gaji sembilan juta euro per tahun termasuk bonus.
Chelsea membanderolnya sebesar lima juta euro jika ada yang berminat kepada Giroud. Apabila ditinggal Giroud maka Chelsea tinggal memiliki dua penyerang dalam skuad, yakni Timo Werner dan Tammy Abraham.
Opsi lain adalah meminjam kembali Moise Kean, eks striker Juventus yang dibeli Everton pada 2019. Akan tapi Everton tak mau meminjamkannya musim ini.
"Juventus telah meminta comeback Moise Kean sebagai pemain pinjaman sebagai opsi cadangan. Everton tak mau meminjamkannya setelah membayar 30 juta euro satu tahun lalu," tutur pakar transfer asal Italia Fabrizio Romano.
Arief Hadi
15.753
Berita Terkait
Manchester City vs Liverpool: Tidak Mau Ambil Risiko, Pep Guardiola Masih Akan Parkir Rodri
Jadwal Siaran Langsung Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Punya Peran Penting, Liverpool Ingin Ikat Dominik Szoboszlai dengan Kontrak Jangka Panjang
Kemenpora Rampungkan Review 52 Cabor SEA Games 2025, Potensi Rebut 78 Emas
Kata Bojan Hodak Usai Persib Lakukan Epic Comeback Melawan Selangor
Kemenpora Tak Membebani Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Medali Emas di SEA Games 2025 Thailand
Rentetan Kemenangan Beruntun Arsenal Diprediksi Akan Terhenti di Markas Sunderland
Santiago Gimenez Belum Cetak Gol, AC Milan Masukkan Dua Penyerang dalam Daftar Incaran
Manchester United Kembali Dikritik Cristiano Ronaldo, Ini Jawaban Ruben Amorim
Hasil Liga Europa: Calvin Verdonk dan Dean James Kompak Telan Kekalahan