Atletico Madrid Tolak Tawaran Perdana Juventus untuk Alvaro Morata
BolaSkor.com - Niat Juventus untuk membawa pulang Alvaro Morata nampak tak main-main. Bianconeri kabarnya sudah melemparkan tawaran resmi kepada Atletico Madrid untuk mewujudkan ambisinya tersebut.
Nama Morata memang masuk dalam bursa daftar penyerang buruan Juventus. Rumor tersebut pertama kali dihembuskan oleh agen papan atas Italia, Giovanni Branchini.
Padahal sebelumnya, Juventus santer diberitakan sudah menjalin kesepakatan dengan Luis Suarez. Si Nyonya Tua juga dikaitkan dengan Edin Dzeko dan Edinson Cavani.
Baca Juga:
Tertarik dengan Alvaro Morata, Juventus Harus Berani Keluar Uang Rp 2,6 Triliun
Alvaro Morata Masuk Bursa Calon Penyerang Baru Juventus
Sodorkan Matias Vecino, Inter Milan Rayu Atletico Madrid Turunkan Harga Alvaro Morata
Ketertarikan Juventus kepada Morata nyatanya bukan sekadar rumor belaka. Dilansir dari Marca, raksasa Italia itu sudah memberikan tawaran sebesar 50 juta euro kepada Atletico.
Sayang tawaran perdana itu ditolak mentah-mentah oleh Atletico. Los Rojiblancos tak berniat menjual Morata karena baru mempermanenkan statusnya dari Chelsea.
Namun bukan berarti negosiasi kedua kubu sudah berakhir. Atletico menantang Juventus menebus klausul pelepasan Morata sebesar 150 juta euro.
Dari laporan yang sama, Morata dikabarkan berminat untuk kembali ke Juventus. Ia bahkan sudah meminta izin kepada pelatih Atletico, Diego Simeone.
Juventus selama ini dikenal sebagai klub yang ahli dalam urusan bernegosiasi. Kasus Morata ini tentu bisa menjadi ajang pembuktian status tersebut.
Morata memang menjadi pilihan realistis bagi Juventus. Selain berpengalaman tampil di Serie A, karakter permainannya juga sudah diketahui Andrea Pirlo karena pernah menjadi rekan satu tim.
6.514
Berita Terkait
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Napoli: Panas di Papan Atas
Prediksi dan Statistik Fiorentina vs AC Milan: Rossoneri Rawan Tergelincir
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak