Buang Rasa Sedih, Ciro Alves Melantangkan Ambisi untuk Kalahkan Persebaya


BolaSkor.com - Striker Persib, Ciro Alves mengaku merasakan kesedihan jelang melawan Persebaya di laga pekan ke-30 Liga 1 2022/2023 yang akan digelar di Stadion Joko Samudro Gresik, Senin (13/3).
Ciro Alves sedih lantaran di dua laga sebelumnya Persib mengalami kekalahan. Masing-masing 1-2 dari Barito Putera dan 0-2 dari Persik Kediri.
"Tapi sekarang saya ingin memainkan laga yang bagus dan kami fokus untuk menghadapi Persebaya," ujar Ciro Alves di Graha Persib, Kota Bandung, Minggu (12/3).
Baca Juga:
Persija Dikalahkan Persik, Borneo FC Hajar PSIS 6-1
Ladeni Persib Bandung, Persebaya Bertekad Putus Tren Negatif
Striker asal Brasil ini akui saat ini Persib berada dalam situasi yang sulit untuk bisa menggeser PSM Makassar dari puncak klasemen sementara Liga 1 2022/2023. Sebab kedua tim memiliki selisih 13 poin.
"Tapi pemain termasuk saya harus lebih berjuang demi nama Persib dan coach (Luis Milla), karena dia sudah melakukan tugas dengan luar biasa. Kami paham dengan situasi laga dan kami fokus bersiap untuk berjuang memainkan pekerjaan terbaik hingga laga yang terakhir," imbuhnya.
Terkait mengenai cetak gol, Ciro Alves tak menampik akan berusaha melakukannya. Apalagi ia memiliki catatan bagus apabila berhadapan dengan Persebaya.
Pemilik nomor punggung 77 itu selalu mencetak gol ke gawang Persebaya, baik saat masih berseragam Persikabo 1973 maupun saat membela Persib. Terakhir, ia membawa kemenangan bagi Maung Bandung setelah berhasil mengalahkan Bajul Ijo dengan skor 2-1 di putaran pertama lalu.
"Saya tahu Persebaya sekarang sedang dalam tren yang kurang bagus. Tapi di pertemuan terakhir ketika kami bertemu dengan Persebaya mereka sulit dikalahkan dan tentunya kami menaruh respek besar kepada Persebaya dan begitu pula sebaliknya. Ini akan menjadi laga sulit dan ini menjadi pertemuan dua tim besar."
"Bagi saya, saya selalu mencoba untuk mencetak gol atau memberi assist kepada rekan setim, saya selalu mencoba memberi yang terbaik ketika berada di dalam lapangan. Tapi apakah berhasil mencetak gol atau tidak itu bukan yang jadi prioritas, yang terpenting adalah tim bisa mendapatkan tiga poin," jelas Ciro Alves mengakhiri.(Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Kembali Dipanggil Timnas Indonesia U-23, Kakang Rudianto Ogah Buang Kesempatan

Marc Klok Bangga Persib Jadi Klub yang Menyumbang Pemain Terbanyak ke Timnas Indonesia di Round 4

Eliano Reijnders Yakin Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026

Bojan Hodak Bocorkan Kunci Keberhasilan Persib Bandung Tekuk Bangkok United

Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Kemenangan Bersejarah Persib Bandung di Kandang Bangkok United

Link Streaming Bangkok United vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 Rabu 1 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi

Jadwal Siaran Langsung Bangkok United vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026, Rabu 1 Oktober 2025

Bangkok United vs Persib Bandung, Pratama Arhan Antuasias Hadapi Rekan Setimnya di Timnas Indonesia
AFC Champions League Two: Kepercayaan Diri Tinggi dari Skuad Bangkok United dan Persib Bandung
Merawat Ingatan 3 Tahun Tragedi Kanjuruhan, Peristiwa Kelam Sepak Bola Indonesia
