Liga 1

Breaking News, Laga Persela Vs Persijap Dilanjutkan Rabu 19 Februari 2025 Pagi di Sidoarjo

Laga Persela Vs Persijap dihentikan pada menit ke-79 karena kericuhan suporter.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Rabu, 19 Februari 2025
Breaking News, Laga Persela Vs Persijap Dilanjutkan Rabu 19 Februari 2025 Pagi di Sidoarjo
Kericuhan pada laga Persela Vs Persijap di Tuban Sport Center, Selasa (18/2). (X)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) memberikan kepastian terkait nasib kelanjutan laga terakhir Grup Y Babak 8 Besar Liga 2 2024/2025 antara Persela Lamongan dan Persijap Jepara.

Laga yang berlangsung di Tuban Sport Center, Jawa Timur, Selasa (18/2), itu harus terhenti pada menit ke-79 dalam kedudukan 0-1 untuk keunggulan tim tamu, Persijap Jepara.

Wasit Bangkit Sanjaya terpaksa menghentikan laga setelah sejumlah suporter Persela turun ke lapangan, sehingga pertandingan tak mungkin diteruskan pada saat itu.

Setelah menerima laporan dari match commissioner yang dan hasil rapat darurat yang diikuti oleh para pihak terkait, PT LIB memutuskan pertandingan dilanjutkan pada Rabu (19/2) di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, dalam posisi dropped ball dan dari menit ke-79.

Baca Juga:

Laga Persela Vs Persijap Ricuh, Lawan PSPS di Babak Play-off Promosi Liga 1 Belum Jelas

PSIM Yogyakarta Susul Bhayangkara FC Promosi ke Liga 1 Musim Depan

Bhayangkara FC Pastikan Promosi ke Liga 1 Usai Imbang di Markas Persijap Jepara

"Pertandingan dilanjutkan pukul 9 pagi," kata Direktur Operasional PT LIB, Asep Saputra, saat dikonfirmasi oleh BolaSkor.com.

"Status pertandingannya tanpa penonton," ujar Asep dalam informasi lanjutan yang dibagikan dalam rilis resmi PT LIB.

Dalam rilisnya, PT LIB juga menekankan empat poin yang harus dipatuhi dalam lanjutan pertandingan Persela Vs Persijap pagi nanti. Pertama, pertandingan akan dimulai dengan pemain yang sama, baik di lapangan maupun di bangku cadangan, sebagaimana saat pertandingan dihentikan.

Kedua, tidak diperbolehkan melakukan penambahan atau pergantian pemain cadangan yang terdaftar saat pertandingan dihentikan. Ketiga, pergantian pemain harus sesuai dengan kondisi awal sebelum pertandingan dihentikan. Dan terakhir, pemain yang mendapat kartu merah dalam pertandingan sebelumnya tidak dapat digantikan.

Asep juga mengimbau kepada semua pihak, termasuk klub dan suporter, untuk menjaga ketertiban demi kelangsungan kompetisi yang sportif dan profesional. Setiap tindakan yang mengganggu jalannya pertandingan akan mendapatkan perhatian serius sesuai dengan regulasi yang berlaku.

"Tentu kami mencermati kejadian yang mengarah vandalisme ini dan beberapa hal serupa lainnya di kompetisi sepak bola Indonesia, itu tidak boleh ditolerir," ujar Asep.

Laga Persela Vs Persijap memang sangat krusial karena menjadi penentu tim mana yang berhak menjadi runner-up Grup Y dan bertanding di babak play-off promosi menghadapi peringkat kedua Grup X, PSPS Pekanbaru.

Saat ini peringkat kedua Grup Y ditempati oleh PSKC Cimahi yang berhasil menang atas Bhayangkara FC. PSKC mengumpulkan 8 poin.

Namun, jika Persijap berhasil mempertahankan keunggulan atas Persela di lanjutan pertandingan pagi nanti, maka mereka yang akan menjadi runner-up Grup Y. Sebab, poin Persijap menjadi 9 jika keunggulan atas Persela tak berubah.

Persela lamongan Persijap jepara PT Liga Indonesia Baru PT LIB Liga 2 Ricuh Kericuhan Suporter Breaking News Asep Saputra
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.770

Berita Terkait

Liga Indonesia
Diaspora Banjiri Super League, Shayne Pattynama Beri Jawaban Menohok untuk Pengkritik
Shayne Pattynama menjawab kritik pihak yang tidak senang pemain diaspora melanjutkan karier di Indonesia. Super League tengah dibanjiri para pemain diaspora.
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Diaspora Banjiri Super League, Shayne Pattynama Beri Jawaban Menohok untuk Pengkritik
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Barcelona vs FC Copenhagen: Blaugrana Menang Telak
Superkomputer Opta memprediksi hasil Barcelona vs FC Copenhagen di Liga Champions 2025/2026. Peluang menang Blaugrana sangat besar meski posisi belum aman.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Barcelona vs FC Copenhagen: Blaugrana Menang Telak
Timnas
Pemain Muda Persija dan Hokky Caraka Curi Perhatian Pelatih Timnas Indonesia
John Herdman mulai menemukan pemain-pemain yang akan menjadi pilihannya. John sejauh ini menyebut dua nama, Dony Tri Pamungkas dan Hokky Caraka.
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Pemain Muda Persija dan Hokky Caraka Curi Perhatian Pelatih Timnas Indonesia
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Borussia Dortmund vs Inter Milan: Nerazzurri Unggul Tipis
Superkomputer Opta memprediksi hasil Borussia Dortmund vs Inter Milan di Liga Champions 2025/2026. Kans menang Nerazzurri tipis, laga diprediksi berjalan sengit!
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Borussia Dortmund vs Inter Milan: Nerazzurri Unggul Tipis
Liga Indonesia
Pelatih Persija Puji Cara John Herdman Membangun Komunikasi dengan Klub
John Herdman berkunjung ke Persija Training Center dan mendapatkan sambutan hangat di sana. Pelatih Persija Mauricio Souza turut mendoakan John Herdman.
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Pelatih Persija Puji Cara John Herdman Membangun Komunikasi dengan Klub
Inggris
Isu Cole Palmer Gabung Manchester United Berembus Kencang, Pelatih Chelsea Buka Suara
Rumor Cole Palmer hengkang dari Chelsea kian kencang. Manchester United disebut paling berpeluang. Bagaimana respons pelatih The Blues soal masa depan sang bintang?
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Isu Cole Palmer Gabung Manchester United Berembus Kencang, Pelatih Chelsea Buka Suara
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Benfica vs Real Madrid: Los Blancos Dekat dengan Kemenangan
Superkomputer Opta memprediksi hasil Benfica vs Real Madrid di Liga Champions 2025/2026. Peluang kemenangan El Real lebih besar, Benfica butuh keajaiban!
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Benfica vs Real Madrid: Los Blancos Dekat dengan Kemenangan
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Pertandingan Liverpool vs Qarabag: The Reds Berpotensi Mengamankan Delapan Besar
Superkomputer Opta memprediksi hasil Liverpool vs Qarabag di Liga Champions 2025/2026. The Reds berpeluang besar menang dan mengamankan tiket delapan besar.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Pertandingan Liverpool vs Qarabag: The Reds Berpotensi Mengamankan Delapan Besar
Liga Indonesia
Transfer Berlangsung Cepat, Shayne Pattynama Tak Berpikir Dua Kali Gabung Persija Jakarta
Shayne Pattynama bercerita proses kepindahannya ke Persija. Ia mengatakan Persija adalah tim yang ingin dibela ketika berkarier di Indonesia.
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Transfer Berlangsung Cepat, Shayne Pattynama Tak Berpikir Dua Kali Gabung Persija Jakarta
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Arsenal vs Kairat: The Gunners Akan Mencapai Kesempurnaan
Superkomputer Opta memprediksi hasil Arsenal vs Kairat di Liga Champions 2025/2026. Peluang menang The Gunners sangat besar, apakah rekor sempurna bakal tercipta?
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Arsenal vs Kairat: The Gunners Akan Mencapai Kesempurnaan
Bagikan