Liga 2
PSIM Yogyakarta Susul Bhayangkara FC Promosi ke Liga 1 Musim Depan
BolaSkor.com - PSIM Yogyakarta dipastikan menyegel satu tempat di Liga 1 musim depan. Kepastian ini didapatkan Laskar Mataram usai menumbangkan PSPS Pekanbaru di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta, Senin (17/2) sore WIB.
PSIM sebetulnya hanya perlu hasil imbang untuk mengunci tempat sebagai Juara Grup X Babak 8 Besar Liga 2 2024/2025.
Sedangkan lawannya, PSPS, harus meraih kemenangan untuk menjadi juara grup. Laga pun berlangsung menarik.
Baca Juga:
Bhayangkara FC Pastikan Promosi ke Liga 1 Usai Imbang di Markas Persijap Jepara
Persikabo 1973 dan Persikota Tangerang Terdegradasi dari Liga 2
Deltras Vs Persibo Ricuh, Penentuan Runner-Up Grup 3 Liga 2 Diserahkan Komdis PSSI
PSIM unggul terlebih dahulu lewat penalti Rafinha pada menit ke-12. Ia melepaskan sepakan panenka untuk merobek gawang PSPS yang dikawal oleh Rudi Rajak.
PSPS sempat membuka asa setelah Ilham Fathoni menyamakan kedudukan di menit 37'. Gol balasan dari PSPS ini juga dicetak melalui titik putih.
Namun, sepakan kaki kanan Roken Tampubolon pada menit 87 menjadi pembeda. Gol itu memastikan tuan rumah meraih kemenangan dengan skor 2-1.
Kemenangan ini membuat PSIM finis di peringkat kesatu Grup X dengan 15 poin dari enam laga dan berhak atas tiket promosi ke Liga 1 musim depan. Tim asuhan Erwan Hendarwanto menyusul Bhayangkara FC yang terlebih dahulu mengamankan satu tempat di Liga 1 2025/2026.
Lihat postingan ini di Instagram
PSPS Pekanbaru Masih Punya Kesempatan ke Liga 1 Musim Depan
Rizqi Ariandi
7.435
Berita Terkait
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina
Mantan Asisten Ragu Giovanni van Bronckhorst Mau Terima Pinangan PSSI
Persib Sudah Tatap Laga Melawan Bangkok United Usai Dikalahkan Lion City
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Mike Maignan Gabung Inter Milan
Cerita Pengalaman Raymond/Joaquin Kalahkan Sang Idola di Final Australia Open 2025
Bojan Hodak Murka, Bakal Coret Beberapa Pemain Persib Usai Kalah dari Lion City, Siapa Saja Dia?
Mencadangkan Mohamed Salah Jadi Cara Arne Slot Bebas dari Ancaman Pemecatan
Ingin Balas Dendam, Harry Kane Tunggu Arsenal di Babak Gugur
Virgil Van Dijk Rajin Bikin Lawan Liverpool Dapat Tendangan Penalti