Bos CLS Knights Indonesia Minta ABL Evaluasi Kinerja Wasit
BolaSkor.com - Managing partner BTN CLS Knights Indonesia, Christopher Tanuwidjaja, memertanyakan kinerja wasit pada dua gim terakhir final ASEAN Basketball League (ABL) 2018/2019. Pria yang akrab disapa Itop itu merasa CLS Knights Indonesia banyak dirugikan keputusan wasit yang buruk.
CLS Knights Indonesia kini tertinggal 1-2 dari Singapore Slingers pada final ABL 2018/2019. Pasalnya Brandon Jawato dkk. takluk pada gim ketiga dari Slingers dengan skor 63-60 di GOR Kertajaya, (8/5).
Baca Juga:
Semifinal NBA: Raptors dan Nuggets Lumat Lawan Masing-masing
Turun di Kejuaraan Dunia, Zohri Tak Dibebani Target Juara
"Mental kami harus kuat lagi. Bukan mencari alasan karena wasit memang buruk. Liga (ABL) harus mengevaluasi kinerja wasit yang kerap merugikan kami," ujar Itop.
CLS Knights Indonesia harus memenagi gim keempat, Sabtu (11/5) jika tidak ingin gelar juara ABL 2018/2019 jatuh ke tangan Slingers. Itop berharap mental para pemain tak goyah serta tidak memikirkan keputusan wasit.
"Tapi, semuanya harus tetap percaya dan harus fokus serta mental mereka sekali lagi tidak boleh goyah," ujar Itop.*
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Jadwal dan Link Streaming Juventus vs Napoli, Senin 26 Januari 2026
Hasil Premier League: Hajar Crystal Palace 3-1, Chelsea Tembus Empat Besar
Resmi, Persib Bandung Boyong Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Hasil Super League 2025/2026: Gol Berguinho Bawa Persib Kalahkan 10 Pemain PSBS Biak
Alasan Pep Guardiola Cadangkan Erling Haaland
Juara di Indonesia Masters 2026, Alwi Farhan Bidik Medali Olimpiade
Marc Guehi dan Antoine Semenyo Akan Jadi Pemain Vital Manchester City di Sisa Musim
Juventus vs Napoli: Si Nyonya Tua Kuat di Kandang
Hasil Final Indonesia Masters 2026: Alwi Farhan Juara, Raymond/Joaquin Tumbang
Bandung bjb Tandamata Siap Tuntaskan Misi Ganda Seri Ketiga Proliga 2026