Beto Minta Suporter Penuhi Stadion Patriot saat Timnas U-23 Melawan Hong Kong
BolaSkor.com - Striker Timnas Indonesia U-23, Beto Goncalves, meminta suporter untuk memenuhi Stadion Patriot Candrabhaga saat Skuat Garuda Mdua menghadapi Hong Kong. Dukungan suporter membuat motivasi para pemain Timnas U-23 semakin besar untuk memenangkan pertandingan.
"Kita harus antisipasi permainan Hong Kong, apalagi tim ini adalah tim yang kuat jadi kita fokus juga di tim kita," kata Beto.
"Jadi coach (Luis Milla) sudah memberikan masukan untuk kami untuk pertandingan besok. Intinya kita fokus dan berharap stadion juga full akan menambah motivasi kita," tambahnya.
Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Hong Kong U-23, pada laga terakhir Grup A cabang olahraga sepak bola Asian Games 2018 di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Senin (20/8) malam WIB.
Timnas Indonesia U-23 sudah dipastikan lolos ke babak 16 besar Asian Games 2018. Timnas U-23 berada di posisi peringkat ketiga klasemen sementara Grup A dengan raihan 6 poin dari 3 laga. Skuat Garuda Muda selisih satu angka dari Hong Kong U-23 yang ada di atasnya.
Sedangkan Palestina U-23 berada di puncak klasemen dengan raihan 8 angka dari 4 laga. Palestina U-23 sudah memastikan tiket ke babak 16 besar.
Meski sudah dinyatakan lolos, Timnas U-23 berpeluang menjadi juara Grup A atau hanya empat tim peringkat ketiga terbaik. Timnas U-23 melaju ke babak 16 besar Asian Games 2018 jika menjadi juara Grup A, asalkan mengalahkan Hong Kong U-23 di laga terakhir. Skuat Garuda Muda melaju ke babak 16 besar Asian Games 2018 sebagai peringkat ketiga terbaik dengan keputusan di mana menahan imbang atau kalah dari Hong Kong U-23 berapa pun skornya.
Tengku Sufiyanto
17.654
Berita Terkait
Timur Kapadze: Saya Bersedia Melatih Timnas Indonesia, Insya Allah
Timnas Indonesia U-22 Dapat Kekuatan Tambahan Jelang SEA Games 2025, Tiga Pemain Diaspora Anyar Gabung Latihan
Adellia Persembahkan Medali Emas Ke-4 Indonesia di Islamic Solidarity Games 2025
Depak Alfredo Vera, Madura United Datangkan Eks Asisten Alexandre Gama
Jadwal Pertandingan Timnas Argentina pada Jeda Internasional November 2025: Tantang Angola
Krisis Lini Depan, AC Milan Pertimbangkan Rekrut Striker West Ham
Benjamin Sesko Cedera Lutut, Ruben Amorim Bisa Meniru Taktik Mikel Arteta