Betapa Buruknya Perlakuan Barcelona kepada Legenda Klub

Pada akhirnya Xavi Hernandez dipecat.
Arief HadiArief Hadi - Jumat, 24 Mei 2024
Betapa Buruknya Perlakuan Barcelona kepada Legenda Klub
Xavi Hernandez (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Karier Xavi Hernandez bertahan dalam kurun waktu tiga tahun sebagai pelatih FC Barcelona. Datang setelah sebelumnya membesut Al-Sadd, legenda Barcelona itu membawa klub juara LaLiga dan Piala Super Spanyol di musim pertama.

Akan tapi, kariernya tak langgeng bersama Barcelona. Blaugrana memutuskan memecatnya di akhir musim 2023-2024 setelah performa tim naik turun musim ini, berujung catatan tanpa gelar di akhir musim.

Pemecatan hal yang lumrah terjadi dalam dunia sepak bola, tetapi yang terjadi di Barcelona saat ini cukup unik. Xavi pada awalnya memutuskan pergi dari klub di akhir musim, tetapi kemudian bertahan atas permintaan klub.

Uniknya, jelang akhir musim Barcelona justru memecatnya. Kabarnya, Joan Laporta (Presiden Barcelona) ingin Hans-Dieter Flick untuk menangani klub menggantikan Xavi.

Baca Juga:

Berawal dari Keinginan Mundur, Xavi Kini Dipecat Barcelona

Hansi Flick Siap Melatih Barcelona jika Xavi Pergi

Robert Lewandowski Beri Sinyal Masa Depannya di Barcelona

"Xavi tidak akan melanjutkan sebagai pelatih tim utama FC Barcelona. Dalam pertemuan di Ciutat Esportiva Joan Gamper, presiden Joan Laporta telah memberi tahu Xavi Hernandez bahwa dia tidak akan melanjutkan jabatan pelatih FC Barcelona pada musim 2024-2025," terang Barcelona di laman resmi klub.

"FC Barcelona ingin mengucapkan terima kasih kepada Xavi atas pekerjaannya sebagai pelatih, serta atas kariernya yang tak ada bandingannya sebagai pemain dan sebagai kapten tim, dan mendoakan kesuksesan masa depannya di dunia."

Dipecatnya Xavi, juga Ronald Koeman di masa lalu setelah status keduanya sebagai legenda klub membuat pelatih asal Spanyol, Quique Sanchez Flores angkat bicara. Ia tak habis pikir dengan cara Barcelona memperlakukan legenda mereka, termasuk cara mereka melepas Lionel Messi di masa lalu.

“Saya tidak seharusnya mengatakan ini, tapi betapa buruknya Barcelona memperlakukan legendanya. Sungguh pukulan yang buruk. Ini mungkin pukulan yang buruk dan benar-benar buruk," ucap Flores dikutip dari Goal.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

"Dengan Koeman, dengan Messi, dengan Xavi sekarang, betapa buruknya. Saya berharap klub-klub memperlakukan legenda mereka dengan baik, dengan sangat baik. Itu akan luar biasa."

"Itu adalah warisan hubungan dari manajer kepada para penggemar. Ini sangat menghubungkan. Memperlakukan legenda dengan baik," urainya.

Barcelona FC Barcelona LaLiga Xavi Hernandez
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.183

Berita Terkait

Spanyol
Piala Super Spanyol: El Clasico di Final, Real Madrid Usung Misi Balas Dendam
Ditegaskan oleh kiper Real Madrid, Thibaut Courtouis, timnya lapar untuk melakukan balas dendam kepada Barcelona di final Piala Super Spanyol.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Piala Super Spanyol: El Clasico di Final, Real Madrid Usung Misi Balas Dendam
Hasil akhir
Hasil Piala Super Spanyol: Real Madrid Menang, Pastikan El Clasico di Final
Real Madrid mengalahkan rival sekota, Atletico Madrid, dengan skor 2-1 di semifinal Piala Super Spanyol dan akan melawan Barcelona di final.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Hasil Piala Super Spanyol: Real Madrid Menang, Pastikan El Clasico di Final
Spanyol
Piala Super Spanyol: Hansi Flick Peringatkan Barcelona Usai Bantai Athletic Bilbao
Barcelona memastikan tiket final Piala Super Spanyol setelah menghancurkan Athletic Bilbao 5-0 pada laga semifinal
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Piala Super Spanyol: Hansi Flick Peringatkan Barcelona Usai Bantai Athletic Bilbao
Spanyol
Piala Super Spanyol: Barcelona Lolos ke Final, Nantikan El Clasico
FC Barcelona selangkah lagi untuk mempertahankan titel Piala Super Spanyol usai menang 5-0 atas Athletic Club di semifinal.
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Piala Super Spanyol: Barcelona Lolos ke Final, Nantikan El Clasico
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Inter Milan Menang, Barcelona ke Final Piala Super Spanyol
Hasil pertandingan pada Kamis (08/01) dini hari WIB melibatkan Inter Milan dan Barcelona di dua ajang berbeda.
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Hasil Pertandingan: Inter Milan Menang, Barcelona ke Final Piala Super Spanyol
Jadwal
Jadwal Siaran dan Link Streaming Barcelona vs Athletic Bilbao, Live di Televisi Nasional
Jadwal siaran langsung dan link streaming Barcelona vs Athletic Bilbao di semifinal Piala Super Spanyol 2025/2026. Duel krusial perebutan tiket final, Kamis (8/1) dini hari WIB. Cek jam tayang dan link nontonnya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Jadwal Siaran dan Link Streaming Barcelona vs Athletic Bilbao, Live di Televisi Nasional
Jadwal
Jadwal Siaran Televisi dan Link Streaming Barcelona vs Athletic Bilbao, Kamis 8 Januari 2026
Jadwal siaran langsung dan link streaming Barcelona vs Athletic Bilbao di semifinal Piala Super Spanyol 2025/2026. Duel panas penentu tiket final, Kamis (8/1) dini hari WIB. Cek jam tayang dan link nontonnya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Jadwal Siaran Televisi dan Link Streaming Barcelona vs Athletic Bilbao, Kamis 8 Januari 2026
Prediksi
Prediksi dan Statistik Barcelona vs Athletic Bilbao: Berburu Tiket Final
Barcelona menghadapi Athletic Bilbao di semifinal Piala Super Spanyol 2025/2026. Barca diunggulkan berkat tren positif, tapi ancaman Williams bersaudara tak bisa diremehkan. Simak prediksi lengkapnya!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Barcelona vs Athletic Bilbao: Berburu Tiket Final
Spanyol
Tinggalkan Al-Hilal, Full-Back Timnas Portugal Kembali ke Barcelona
FC Barcelona mendatangkan rekrutan pertama pada bursa transfer musim dingin 2026. Dia adalah full-back timnas Portugal, Joao Cancelo.
Arief Hadi - Selasa, 06 Januari 2026
Tinggalkan Al-Hilal, Full-Back Timnas Portugal Kembali ke Barcelona
Spanyol
Arti Penting Piala Super Spanyol bagi Barcelona
Gelar juara yang diraih tahun lalu terbukti menjadi pelecut tim asuhan Hansi Flick untuk tampil dominan di paruh kedua musim LaLiga.
Yusuf Abdillah - Selasa, 06 Januari 2026
Arti Penting Piala Super Spanyol bagi Barcelona
Bagikan