Berusia 38 Tahun, Thiago Silva Belum Ingin Pensiun

Thiago Silva masih aktif bermain pada usia 38 tahun.
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 25 September 2022
Berusia 38 Tahun, Thiago Silva Belum Ingin Pensiun
Thiago Silva (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Bek Chelsea, Thiago Silva, sudah memulai karier sepak bola sejak 2002 dan masih aktif bermain saat ini pada usia 38 tahun. Tidak seperti kebanyakan pemain lainnya yang bermain di MLS jelang akhir lain, Silva masih berada di level tinggi sepak bola Eropa.

Ya, Silva bermain di Chelsea yang berada di Premier League dan tampil di Liga Champions. Meski begitu dengan usianya tersebut, Silva masih jadi andalan di pertahanan Chelsea - bukan sebagai pemain cadangan, baik itu di era Thomas Tuchel atau Graham Potter.

Sampai kapan Thiago Silva akan terus bermain? Pertanyaan mengenai jawaban tersebut hanya pemain yang bersangkutan yang mengetahuinya, tetapi bek berpaspor Brasil sudah menetetapkan target: bermain sampai usia 40 tahun.

Silva mengaku sering berbicara dengan mantan rekan setimnya di AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, yang akan berusia 41 tahun. Ibrahimovic jadi contoh baginya untuk terus melanjutkan karier sepak bola profesional.

Baca Juga:

Graham Potter Dapat Peringatan, Chelsea Bukanlah Brighton & Hove Albion

Chelsea Punya Catatan Minor di Liga Champions, Graham Potter Bangga dengan Karakter Tim

Graham Potter Latih Chelsea, Harapan Baru untuk Kepa Arrizabalaga

"Saya sering berbicara dengan Zlatan dan baru-baru ini lebih sering karena Chelsea akan bermain melawan AC Milan di Liga Champions," terang Thiago Silva di laman resmi Chelsea.

"Tujuan saya adalah bermain sampai saya berusia 40 tahun, tetapi saya tidak tahu apakah itu akan menjadi level ini atau kompetisi ini."

"Itu tergantung pada musim ini dan kami akan melihat apa yang akan terjadi di Piala Dunia. Itu juga tergantung pada perpanjangan kontrak tapi ya, tujuan saya adalah bermain sampai saya berusia 40 tahun," tegasnya.

Kontrak Thiago Silva berakhir pada 2023 dengan Chelsea. Tidak hanya di level klub Silva bahkan masih bermain di timnas Brasil dengan catatan 108 caps dan tujuh gol. Dalam kariernya ia sukses memenangi trofi bersama AC Milan, PSG, dan Chelsea.

Chelsea Thiago silva Premier League
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.748

Berita Terkait

Inggris
Transfer Manchester United Tidak Lagi Serampangan
Manchester United kini punya sistem rekrutmen lebih terstruktur. Jason Wilcox memastikan transfer tidak lagi serampangan dan seluruh keputusan melewati proses ketat.
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Transfer Manchester United Tidak Lagi Serampangan
Inggris
Kehadiran Florian Wirtz Menghancurkan Keseimbangan di Lini Tengah Liverpool
Pandit sepak bola sekaligus eks pelatih Arsenal, Arsene Wenger, memiliki teori menarik mengenai Florian Wirtz di Liverpool.
Arief Hadi - Kamis, 06 November 2025
Kehadiran Florian Wirtz Menghancurkan Keseimbangan di Lini Tengah Liverpool
Inggris
Liga Champions: Chelsea Seharusnya Menang di Markas Qarabag
Kapten Chelsea, Reece James, menyesalkan sekaligus kecewa timnya gagal meraih tiga poin kala bermain di markas Qarabag.
Arief Hadi - Kamis, 06 November 2025
Liga Champions: Chelsea Seharusnya Menang di Markas Qarabag
Inggris
Qarabag Ukir Rekor Lawan Tim Inggris, Chelsea Dinilai Lengah Hadapi Tuan Rumah
Chelsea gagal meraih tiga poin dan harus puas dengan hasil akhir 2-2 kala melawan Qarabag pada lanjutan laga Liga Champions.
Arief Hadi - Kamis, 06 November 2025
Qarabag Ukir Rekor Lawan Tim Inggris, Chelsea Dinilai Lengah Hadapi Tuan Rumah
Liga Champions
Chelsea Imbang di Azerbaijan, Enzo Maresca: Perbedaan Besar Ada di Kotak Penalti
Enzo Maresca memberikan penilaian terhadap penampilan Chelsea yang ditahan imbang 2-2 oleh Qarabag.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Chelsea Imbang di Azerbaijan, Enzo Maresca: Perbedaan Besar Ada di Kotak Penalti
Hasil akhir
Hasil Liga Champions: Manchester City Hajar Dortmund, Inter Milan Menang Tipis, Chelsea dan Barcelona Tertahan
Inter Milan, Manchester City, dan Galatasaray di antara tim-tim yang meraih kemenangan penting.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Hasil Liga Champions: Manchester City Hajar Dortmund, Inter Milan Menang Tipis, Chelsea dan Barcelona Tertahan
Jadwal
Jadwal Live Streaming Liga Champions Qarabag vs Chelsea, Kamis 6 November 2025
Link live streaming serta jadwal siaran langsung laga Liga Champions antara Qarabag vs Chelsea di Tofiq Bahramov Stadium.
Arief Hadi - Rabu, 05 November 2025
Jadwal Live Streaming Liga Champions Qarabag vs Chelsea, Kamis 6 November 2025
Inggris
Tempuh Jarak 5.000 Mil, Chelsea Bersiap dengan Cara yang Berbeda Kontra Qarabag
Chelsea akan menghadapi Qarabag di lanjutan laga Liga Champions dan telah menempuh perjalanan jauh ke Baku, Azerbaijan.
Arief Hadi - Rabu, 05 November 2025
Tempuh Jarak 5.000 Mil, Chelsea Bersiap dengan Cara yang Berbeda Kontra Qarabag
Prediksi
Prediksi dan Statistik Qarabag vs Chelsea: Pantang Remehkan Atlilar
Statistik serta prediksi pekan empat fase liga Liga Champions antara Qarabag vs Chelsea di Tofiq Bahramov Stadium.
Arief Hadi - Rabu, 05 November 2025
Prediksi dan Statistik Qarabag vs Chelsea: Pantang Remehkan Atlilar
Inggris
Baru Kebobolan 3 Gol di Premier League, Mikel Arteta Ungkap Resep Kekuatan Pertahanan Arsenal
Arsenal baru kebobolan tiga gol di Premier League dan Mikel Arteta menuturkan resep kekuatan pertahanan The Gunners.
Arief Hadi - Selasa, 04 November 2025
Baru Kebobolan 3 Gol di Premier League, Mikel Arteta Ungkap Resep Kekuatan Pertahanan Arsenal
Bagikan