Berprestasi di Lapangan dan Akademis, Atlet Cricket Indonesia Jadi Brand Ambassador Universitas Leipzig
BolaSkor.com - Prestasi membanggakan diukir atlet cricket Indonesia, Nurul Sa’adah, di Universitas Leipzieg, Jerman. Nurul terpilih sebagai brand ambassador kampus ternama itu setelah menyelesaikan short coursenya. Nurul mengambil fokus di Sports Management Universitas Leipzig. Kesempatan menimba ilmu di Jerman didapat Nurul berkat prestasinya di cricket.
Atlet asal DKI Jakarta itu merupakan pemegang rekor T20i partnership saat melawan Filipina pada Desember 2019. Ia mencetak 257 partnership run atau melebih rekor sebelumnya yang dipegang atlet asal Afghanistan, Hazratullah Zaza, dengan 236 run.
“Alhamdulillah, saya terpilih sebagai ITK Ambassador University Leipzig untuk kawasan Asia. Semua prestasi ini, saya dapatkan berkat dukungan pak Azis Syamsudin (ketua Persatuan Cricket Indonesia) yang memberikan dukungan penuh untuk bisa mendapatkan beasiswa dari University Leipzig Jerman," kata Nurul.
Perjuangan Nurul dalam mengukir prestasi di bidang akademis belum berhenti. Putri dari empat bersaudara itu tengah mengajukan beasiswa di University Technology Sydney Sports and Exercise Science Psychology untuk 2021.
Baca Juga:
Lebih dari Setengah Penduduk Tokyo Tolak Penyelenggaraan Olimpiade 2020
Angkat Besi Terancam Dicoret dari Olimpiade, PABBSI: Ini Kerugian
“Saya akan terus meniti karir dalam bidang pedidikan ilmu keolahragaan selagi masih ada kesempatan. Ke depan, saya ingin mengabdikan diri untuk membangun dunia olahraga Indonesia," kata Nurul.

“Ayo kita memburu beasiswa sehingga kita bisa bersama-sama membangun olahraga Indonesia. Kesempatan bagi atlet Indonesia untuk mendapatkan beasiswa cukup besar tetapi mereka hanya kurang informasi saja. Terus terang, semua fasilitas tersedia dan kita hanya tinggal bawa badan saja untuk mengikuti pendidikan ketika mendapatkan beasiswa. Makanya, saya akan berusaha mensosialisasikannya agar atlet-atlet dari cabang olahraga lainnya bisa mendapatkannya," imbuh dia.
Prestasi Nurul yang mantan atlet sofball ini cukup bersinar di cricket. Dia sukses membawa Tim Cricket DKI Jakarta meraih satu medali emas nomor T20, satu medali perunggu Super 8’s pada Pra PON 2015. Kemudian, merebut dua medali emas nomor Super 8’s dan T20 pada PON Jawa Barat 2016.
Secara terrpisah, Ketua Umum PP PCI, Azis Syamsudin mengapresiasi upaya Nurul Sa'adah yang ingin menimba ilmu di luar negeri dengan memanfaatkan beasiswa.
"PP PCI akan mensupport penuh. Dan, Nurul Sa'adah ini patut menjadi ikon bagi atlet-atlet lain. Jadi, olahraga Indonesia bisa lebih baik ke depannya dengan keberadaan atlet yang menimbah ilmu sport science lulusan universitas luar negeri," kata Azis.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Jelang HUT Ke 97, Persija Luncurkan Buku Foto Bertajuk We Rise Again
Asisten Arne Slot di Liverpool Disebut Masuk Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Persija vs PSIM di SUGBK, 29500 Tiket Sudah Terjual
Persija vs PSIM, Rizky Ridho Ungkap Penyesalan karena Absen Akibat Akumulasi Kartu Kuning
Fans MU Merapat, Cuma Main eFootball Bisa Nonton Langsung di Old Trafford
Stamford Bridge Panggung yang Tepat untuk Barcelona Buktikan Kemampuan
Enzo Maresca Sebut Resep Chelsea untuk Meredam Gaya Bermain Barcelona
Pemain Everton Kena Kartu Merah karena Berkelahi dengan Rekan Satu Tim, Ruben Amorim Iri
Hokky Caraka Beberkan Bekal Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
Manchester United Dibekuk 10 Pemain Everton, Ruben Amorim Frustrasi