Angkat Besi Terancam Dicoret dari Olimpiade, PABBSI: Ini Kerugian
BolaSkor.com - Manajer Tim PABBSI, Sony Kasiran, menilai kerugian besar apabila angkat besi dicoret dari Olimpiade. Namun, Sony menyebut akan terus menyiapkan atlet Indonesia.
Tudingan korupsi yang menimpa Federasi Angkat Besi Dunia (IWF) menggegerkan dunia olahraga beberapa waktu lalu. Skandal tersebut bahkan sampai menjadi sorotan IOC.
IOC menyesalkan skandal korupsi kasus uang doping di IWF tersebut. Bahkan, mereka sampai mengancam mencoret angkat besi dari gelaran Olimpiade.
Baca Juga:
Manajer Tim PABBSI Nilai Tudingan Korupsi ke IWF Berbau Politis
Tentunya atlet angkat besi bakal dirugikan andai benar dicoret dari Olimpiade. Sony sendiri mengaku PABBSI tidak bisa berbuat apa pun sampai ada kepastian.
"Kalau angkat besi dicoret dari Olimpiade, itu merugikan sekali dong. Namun, kemungkinan dicoretnya bukan di Olimpiade 2020, melainkan 2024," kata Sony kepada BolaSkor.com.
"Kalau Olimpiade 2020 masih aman sampai sejauh ini. Tetapi pastinya bagaimana, saya tidak tahu. Pastinya kami hanya harus siap dan terus melakukan latihan."
"Dari PABBSI sendiri tidak ada obrolan internal mengenai hal ini. Selain itu, kami juga tidak bisa berbuat apa-apa. Yang penting kami siap terus," imbuh pria yang menjabat eksekutif di Federasi Angkat Besi Asia (AWF) itu.
Untuk Olimpiade 2020 sendiri, PABBSI sudah pasti meloloskan dua atlet. Pertama adalah Eko Yuli Irawan, lalu kemudian Windy Cantika Aisah.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia