Berkat Bujukan Luca Toni, Franck Ribery Putuskan Gabung Fiorentina

Franck Ribery telah resmi bergabung dengan Fiorentina usai 12 tahun memperkuat Bayern Munchen.
Arief HadiArief Hadi - Rabu, 21 Agustus 2019
Berkat Bujukan Luca Toni, Franck Ribery Putuskan Gabung Fiorentina
Franck Ribery (Laman Resmi Fiorentina)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Penyerang sayap berusia 36 tahun, Franck Ribery, telah resmi bergabung dengan klub Serie A, Fiorentina. Ribery direkrut gratis oleh La Viola setelah kontraknya tak lagi diperpanjang Bayern Munchen.

"ACF Fiorentina mengumumkan bahwa klub telah merekrut Franck Ribery. Pemain baru akan dikenalkan besok (22/8 waktu setempat) pada pukul 5.30 malam di ruang media Manuela Righini di Artemio Franchi," demikian pernyataan resmi di laman Fiorentina.

Pemain asal Prancis memilih Fiorentina sebagai pelabuhan barunya setelah 12 tahun bermain untuk Bayern. Peran Luca Toni, eks striker Fiorentina dan Bayern Munchen, sangat krusial di balik keputusan Ribery memilih Fiorentina.

Baca Juga:

Fiorentina Jadi Klub ke-12 Kevin-Prince Boateng dalam 14 Tahun

Belajar dari Kasus Penjualan Roberto Baggio, Presiden Fiorentina Enggan Lepas Chiesa

Bek Kiri Fiorentina Merapat, Inter Milan Kosongkan Tempat Lepas Dalbert ke Nice

Franck Ribery

"Saya bahagia, saya di sini dengan keluarga saya. Saya telah berbicara kepada Fiorentina selama sepekan terakhir, begitu juga dengan Toni, yang memberitahu saya bahwa Fiorentina klub hebat yang ada di kota yang indah," tutur Ribery, dikutip dari Football-Italia.

"Saya bahagia berada di sini, meskipun bahasanya (berbeda). Bahasa saya tidak sempurna, tapi tidak masalah," lanjut produk akademi Boulogne itu.

Pengalaman bermain Ribery, yang pernah membela Olympique Marseille, Galatasaray, dan Bayern, akan sangat berguna bagi Fiorentina asuhan Vincenzo Montella. Proses adaptasi Ribery akan dibantu dua kompatriotnya, Valentin Eysseric dan Cyril Thereau.

Ribery jadi rekrutan kedelapan Fiorentina di musim panas ini setelah klub merekrut: Erick Pulgar, Aleksa Terzic, Kevin-Prince Boateng, Pol Lirola, Milan Badelj, Riccardo Baroni, dan Pietro Terracciano.

Breaking News Fiorentina Franck Ribery Bursa transfer Luca Toni Vincenzo Montella
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.325

Berita Terkait

Liga Europa
Daftar Tim yang Lolos ke Fase Gugur Europa League 2025-2026
Dari 24 tim yang lolos ke fase gugur, delapan di antaranya otomatis mendapatkan tempat di babak 16 besar.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Daftar Tim yang Lolos ke Fase Gugur Europa League 2025-2026
Hasil akhir
Hasil Liga Europa: AS Roma Nyaris Terpeleset, Calvin Verdonk Bantu Lille ke Playoff
Liga Europa 2025-2026 sudah selesai menggelar Matchday 8 fase liga, Jumat (30/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Hasil Liga Europa: AS Roma Nyaris Terpeleset, Calvin Verdonk Bantu Lille ke Playoff
Liga Indonesia
Mulai Berlatih, Layvin Kurzawa Janji Tunjukan Kualitas Bersama Persib Bandung
Layvin Kurzawa akhirnya menjalani latihan perdananya bersama tim anyarnya Persib Bandung. Sesi latihan digelar di lapangan pendamping Stadion GBLA, Rabu (28/1).
Tengku Sufiyanto - Jumat, 30 Januari 2026
Mulai Berlatih, Layvin Kurzawa Janji Tunjukan Kualitas Bersama Persib Bandung
Hasil akhir
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Lolos ke Perempat Final Usai Hajar Kirgizstan
Selanjutnya Indonesia akan menghadapi Irak pada Sabtu (31/1) mendatang untuk menentukan juara Grup A.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 30 Januari 2026
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Lolos ke Perempat Final Usai Hajar Kirgizstan
Liga Indonesia
Bojan Hodak Ogah Buru-buru Mainkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Layvin Kurzawa belum bisa bergabung karena belum mendapatkan Kartu Izin Tinggal Terbatas (KITAS).
Tengku Sufiyanto - Jumat, 30 Januari 2026
Bojan Hodak Ogah Buru-buru Mainkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Liga Indonesia
Persija Jakarta Akan Gunakan Rantis Saat Tandang ke Persita Tangerang
Sejatinya kedua belah pihak berharap tim tamu bisa datang ke Indomilk Arena dengan menggunakan bus dan bukan rantis.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 29 Januari 2026
Persija Jakarta Akan Gunakan Rantis Saat Tandang ke Persita Tangerang
Spanyol
Performa Alvaro Arbeloa Tidak Memuaskan, Real Madrid Siap Tunjuk Unai Emery
Real Madrid mulai pasang kuda-kuda menghadapi situasi pelik di kursi pelatih. Nama Unai Emery mencuat sebagai kandidat kuat. Ada apa di balik layar Bernabeu?
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Performa Alvaro Arbeloa Tidak Memuaskan, Real Madrid Siap Tunjuk Unai Emery
Liga Indonesia
The Jakmania Boleh Datang ke Tangerang, Persita Siapkan 750 Tiket
Persita Tangerang akan menjamu Persija Jakarta di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (30/1) pukul 15.30 WIB.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 29 Januari 2026
The Jakmania Boleh Datang ke Tangerang, Persita Siapkan 750 Tiket
Inggris
Menengok Nasib Mason Greenwood Usai Meninggalkan Manchester United: Sudah Cetak 20 Gol di Musim Ini
Mason Greenwood menemukan kembali performa terbaiknya setelah berpisah dari Manchester United. Bersinar di klub barunya, sang striker berpotensi membuat Setan Merah menyesal.
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Menengok Nasib Mason Greenwood Usai Meninggalkan Manchester United: Sudah Cetak 20 Gol di Musim Ini
Italia
Dapat Angin Segar, Juventus Percaya Diri Rekrut Randal Kolo Muani
Juventus mendapat sinyal positif dalam perburuan Randal Kolo Muani. Penyerang PSG itu dikabarkan tertarik ke Turin meski proses transfer diprediksi penuh rintangan.
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Dapat Angin Segar, Juventus Percaya Diri Rekrut Randal Kolo Muani
Bagikan