Belajar dari Kasus Penjualan Roberto Baggio, Presiden Fiorentina Enggan Lepas Chiesa

Presiden Fiorentina tak punya niatan jual Federico Chiesa.
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 07 Juli 2019
Belajar dari Kasus Penjualan Roberto Baggio, Presiden Fiorentina Enggan Lepas Chiesa
Federico Chiesa (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Presiden anyar Fiorentina, Rocco Commisso, bersikukuh dengan sikapnya untuk mempertahankan bintang muda La Viola, Federico Chiesa, yang dihubungkan dengan sejumlah klub Eropa seperti: Juventus, Liverpool, dan Tottenham Hotspur.

Commisso belajar dari kasus penjualan ikon sepak bola Italia, Roberto Baggio, ketika dijual dari Fiorentina ke Juventus pada 1990 sebesar delapan juta poundsterling - rekor transfer kala itu, Dia tak mau menjual Chiesa, meski jika ada tawaran masuk sebesar 100 juta euro.

"Saya tidak akan melakukan kesalahan yang sama dengan Chiesa yang pernah dilakukan dalam kasus Baggio. Roby Baggio pemain terhebat sepanjang masa dan mereka (Fiorentina pada 1990) menjualnya hanya untuk (mendapatkan) uang," tegas Commisso kepada Il Sole 24 Ore.

"Saya tidak tahu jika ada klausul khusus (atau tidak) dalam kontrak Chiesa, tapi sejauh yang saya khawatirkan, dia juara kami dan saya tidak akan menjualnya meskipun jika ada tawaran 100 juta euro."

Federico Chiesa

"Saya memiliki impian, kami akan melakukannya satu langkah demi satu langkah (perlahan) dan melihat apa yang terjadi, tapi, saya ingin melakukan sesuatu untuk Florence dan Fiorentina. Saya ingin meninggalkan jejak (warisan) di sini," pungkas Commisso.

Ambisi Commisso untuk membangun skuat Fiorentina sah-sah saja, khususnya dalam mempertahankan pemain-pemain andalan musim lalu. Tapi, Commisso juga harus meyakinkan mereka untuk bertahan dengan merekrut pemain-pemain anyar berkualitas.

Pasalnya, Fiorentina arahan Vincenzo Montella sejauh ini baru merekrut bek kiri berusia 19 tahun, Aleksa Terzic, dari Red Star Belgrade sebesar 1,70 juta euro. Sementara sisanya pemain-pemain pinjaman yang kembali ke Firenze.

Mereka yang kembali dari masa pinjamannya adalah: Riccardo Saponara, Sebastian Cristoforo, Cyril Thereau, Bartlomiej Dragowski, dan Jacob Rasmussen.

Kemungkinan Federico Chiesa Tinggalkan Fiorentina: 50%

Commisso memang sudah bersikap dengan tegas tidak menjual Chiesa. Akan tapi, jika sang pemain ingin hengkang dan mengajukan permintaan transfer, Fiorentina mau tak mau harus menjualnya ketimbang mempertahankan pemain yang sudah tidak berkomitmen lagi.

Rocco Commisso Breaking News Fiorentina Bursa transfer Federico Chiesa
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.325

Berita Terkait

Spanyol
Ada Udang di Balik Batu, Real Madrid Putuskan Puasa Belanja Pemain pada Tengah Musim Ini
Real Madrid memilih puasa belanja pada bursa transfer tengah musim. Di balik keputusan itu, tersimpan rencana besar yang bisa mengguncang bursa transfer musim panas. Ada apa sebenarnya?
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
Ada Udang di Balik Batu, Real Madrid Putuskan Puasa Belanja Pemain pada Tengah Musim Ini
Timnas
Erick Thohir Ungkap Ajakan Uji Coba untuk Timnas Indonesia dari Negara Asia Timur
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengatakan China mengajak Timnas Indonesia untuk uji coba.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Erick Thohir Ungkap Ajakan Uji Coba untuk Timnas Indonesia dari Negara Asia Timur
Italia
Ivan Perisic Sulit Digapai, Inter Milan Beralih ke Jebolan Akademi Arsenal
Transfer Ivan Perisic ke Inter Milan terancam gagal! Nerazzurri kini beralih memburu bek sayap muda Genoa, Brooke Norton-Cuffy, jebolan akademi Arsenal. Ada apa di balik manuver ini?
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
Ivan Perisic Sulit Digapai, Inter Milan Beralih ke Jebolan Akademi Arsenal
Liga Indonesia
Sandy Walsh Terkejut Ditinggal Shayne Pattynama ke Persija Jakarta
Shayne Pattynama menceritakan respons rekan satu timnya di Timnas Indonesia dan Buriram United, Sandy Walsh, saat diberi tahu soal transfernya ke Persija.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Sandy Walsh Terkejut Ditinggal Shayne Pattynama ke Persija Jakarta
Inggris
Liverpool Krisis Bek Kanan, Arne Slot Tidak Mau Panik Belanja Pemain
Arne Slot mengatakan Liverpool hanya akan bertindak di bursa transfer jika itu bijaksana.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Liverpool Krisis Bek Kanan, Arne Slot Tidak Mau Panik Belanja Pemain
Liga Indonesia
Link Streaming Super League Persita Tangerang vs Persija Jakarta, Jumat 30 Januari 2026
Persita Tangerang akan menjamu Persija Jakarta pada pertandingan pekan ke-19 Super League musim ini di Indomilk Arena, Jumat (30/1) mulai pukul 15.30 WIB.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Link Streaming Super League Persita Tangerang vs Persija Jakarta, Jumat 30 Januari 2026
Italia
Napoli Tersingkir dari Liga Champions, Antonio Conte Frustrasi dengan Jadwal Serie A
Napoli, sang pemegang Scudetto, menjadi satu-satunya wakil Serie A yang tersisih dari Liga Champions musim ini.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Napoli Tersingkir dari Liga Champions, Antonio Conte Frustrasi dengan Jadwal Serie A
Liga Indonesia
Diisukan ke Arema FC, Rio Fahmi Pilih Bantu Persija Kalahkan Persita
Ilham Rio Fahmi bertekad membantu Persija mengalahkan Persita, meski di satu sisi dirinya diisukan bakal dipinjamkan ke Arema FC.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Diisukan ke Arema FC, Rio Fahmi Pilih Bantu Persija Kalahkan Persita
Inggris
Frimpong dan Bradley Cedera, Berikut 4 Pemain Liverpool yang Bisa Jadi Bek Kanan Darurat
Kemenangan telak 6-0 atas Qarabag di Liga Champions menyisakan kekhawatiran Liverpool dengan cederanya Jeremie Frimpong.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Frimpong dan Bradley Cedera, Berikut 4 Pemain Liverpool yang Bisa Jadi Bek Kanan Darurat
Liga Indonesia
Janji Shayne Pattynama kepada The Jakmania, Memberikan Segalanya untuk Persija
Shayne Pattynama ingin mencuri hati The Jakmania dengan bertekad membuktikan dengan aksinya bersama Persija di atas lapangan hijau.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Janji Shayne Pattynama kepada The Jakmania, Memberikan Segalanya untuk Persija
Bagikan