Berada di Grup Neraka, Peluang Indonesia Lolos ke FIBA Asia Cup 2021 Tetap Besar
BolaSkor.com - Manajer tim nasional basket Indonesia, Fareza Tamrella, optimisitis melihat hasi drawing kualifikasi FIBA Asia Cup 2021. Meski tergabung di grup neraka, peluang tim Garuda lolos tetap besar.
Indonesai tergabung di Grup A bersama Thailand, Filipina, dan Korea Selatan. Dua tim teratas akan otomatis lolos ke FIBA Asia Cup 2021.
Di atas kertas, Filipina dan Korea Selatan merupakan lawan kuat bagi Indonesia. Namun, Fareza tak ingin kehilangan harapan.
"Nah kembali lagi bahwa Korsel dan Filipina itu unggulan pertama dan kedua yang di atas kertas berada di atas kita," ujar Fareza .
Baca Juga:
Klay Thompson Bakal Bergabung dengan LeBron James di Space Jam 2
Ashleigh Barty, Juara Roland Garros yang Sempat Berkarier Kriket
"Tapi balik lagi, bahwa main basket itu di atas lapangan bukan di atas kertas. Kita tak tahu di lapangan siapa yang lebih siap," sambungnya.
Andai gagal merebut posisi satu atau dua, tim nasional basket Indonesia harus berada di peringkat ketiga. Tim yang berada di peringkat ketiga masih berpeluang lolos ke FIBA Asia Cup 2021 melalui fase playoff.
"Nah nantinya ada namanya final kualifikasi, setidaknya kita masih hidup (berpeluang ke putaran final FIBA Asia Cup 2021. Walaupun belum langsung lolos, kita ada kualifikasi lagi untuk peringkat tiga di zona Asia Oseania itu," beber Fareza.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Menilik Performa Xabi Alonso sebagai Pelatih Real Madrid: Keok pada Beberapa Laga Besar
Xabi Alonso Kirim Pesan Mengharukan Usai Berpisah dengan Real Madrid
Breaking News: Michael Carrick Teken Kontrak sebagai Manajer Anyar Manchester United
Kemiripan Timnas Indonesia dengan Timnas Kanada untuk Modal Lolos Piala Dunia
Sudah Hubungi Lebih dari 60 Pemain, John Herdman Ungkap Target Jangka Pendek Bersama Timnas Indonesia