Belum Ada Perpanjangan Kontrak untuk Shin Tae-yong
BolaSkor.com - Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, menyebut belum ada pembicaraan perpanjangan kontrak untuk pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong. Pasalnya, kontrak pelatih asal Korea Selatan tersebut baru berakhir pada Desember 2023 mendatang.
Shin Tae-yong gagal memenuhi target juara Piala AFF 2022, setelah kalah agregat 0-2 dari Vietnam di semifinal. Sebelumnya, Shin Tae-yong membawa Timnas Indonesia ke final Piala AFF 2020, sebelum dikalahkan Thailand dengan agregat 2-6.
Baca Juga:
PSSI sudah mengevaluasi Shin Tae-yong. Hasil evaluasi Shin Tae-yong Langsung dilaporkan ke Ketua Umum (Ketum) PSSI Mochamad Iriawan dan jajaran Komite Eksekutif (Exco).
"Belum (perpanjang kontrak), jadi diselesaikan dulu kontraknya. Kan masih ada kontraknya sampai Desember (2023)," ujar Indra Sjafri.
"Kemarin kita sudah menambah kekuatan dengan pemain-pemain naturalisasi, tetapi kan tak bisa bermain secara utuh. Makanya nanti kita berharap di Piala Dunia U-20 nanti lebih fokus lagi dan mudah-mudahan bisa mendapat prestasi," tambahnya
Tengku Sufiyanto
17.859
Berita Terkait
BWF Uji Coba Aturan Baru di Indonesia Masters 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Bonus SEA Games 2025 Tersalurkan, NOC Indonesia: Bentuk Penghargaan Pemerintah untuk Atlet
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
Bandung bjb Tandamata Siap Tancap Gas di Proliga 2026, Andalkan Energi Muda dan Kekuatan Penuh
Real Madrid Tanpa Kylian Mbappe, Diego Simeone Waspadai Vinicius
Pelita Jaya Jakarta Luncurkan Tim untuk IBL 2026, Bertekad Bangun Tradisi Juara