Bayern Munchen Ogah Lepas David Alaba
BolaSkor.com - Pelatih Bayern Munchen, Hansi Flick, menampik rumor bakal melepas David Alaba. Flick menyebut Alaba sebagai sosok penting di lini belakang Die Bayern.
Bayern Munchen melakukan eksperimen dengan mengubah posisi David Alaba pada musim 2019-2020. Alaba yang biasa bermain di sisi kiri pertahanan dipindah ke tengah.
Rupanya David Alaba mampu tampil impresif di posisi bek tengah. Terbukti, Alaba menjadi andalan di lini belakang Bayern Munchen sepanjang musim ini.
Alhasil, raksasa sepak bola Inggris, Chelsea pun berniat merekrut David Alaba. The Blues berniat merekrut pemain asal Austria itu.
Baca Juga:
Sejumlah Pemain Bayern Munchen Absen di Training Camp
Bayern Munchen 2-0 Wolfsburg, Thomas Muller Pecahkan Sejarah Bundesliga
Akan tetapi, Hansi Flick ogah melepas David Alaba. Menurut pelatih yang menjabat hingga akhir musim itu, Alaba adalah sosok penting bagi Bayern Munchen.
"David Alaba bermain baik sebagai bek tengah untuk saat ini. Namun, Bayern Munchen tidak berniat menjual Alaba saat," kata Hansi Flick.
"David Alaba tidak untuk dijual. Dia bisa menjadi pemimpin Bayern Munchen. Alaba memiliki kriteria pemain yang bisa menjadi sosok hebat di belakang."
"Terkait di lini kiper, Bayern Munchen mendatangkan kiper muda hebat dalam diri Alexander Nubel. Namun, dia baru bergabung pada Juli nanti," lanjutnya.
Saat ini, Bayern Munchen tengah menjalani pemusatan latihan di Doha. Die Roten melakukan hal tersebut dalam rangka menyiapkan untuk paruh kedua Bundesliga.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Tottenham Tutup Pintu Randal Kolo Muani, Juventus Cari Alternatif
Mauricio Souza Pastikan Shayne Pattynama Siap Main di Laga Persita vs Persija
Manchester City Lolos Langsung ke 16 Besar Liga Champions, Pep Guardiola: Terima Kasih, Jose Mourinho
Jelang Lawan Persita, Pemain Anyar Persija Diminta Cepat Beradaptasi
Daftar Tim yang Lolos ke Fase Gugur Europa League 2025-2026
Hasil Liga Europa: AS Roma Nyaris Terpeleset, Calvin Verdonk Bantu Lille ke Playoff
Mulai Berlatih, Layvin Kurzawa Janji Tunjukan Kualitas Bersama Persib Bandung
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Lolos ke Perempat Final Usai Hajar Kirgizstan
Bojan Hodak Ogah Buru-buru Mainkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Persija Jakarta Akan Gunakan Rantis Saat Tandang ke Persita Tangerang