Bayern Munchen 2-0 Wolfsburg, Thomas Muller Pecahkan Sejarah Bundesliga

Thomas Muller memecahkan rekor di Bundesliga usai membantu Bayern Munchen menang 2-0 atas Wolfsburg.
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 22 Desember 2019
Bayern Munchen 2-0 Wolfsburg, Thomas Muller Pecahkan Sejarah Bundesliga
Thomas Muller (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Striker Bayern Munchen berusia 30 tahun, Thomas Muller, menorehkan rekor di Bundesliga usai membantu timnya menang 2-0 melawan Wolfsburg di Allianz Arena, Sabtu (21/12) malam WIB.

Pada pekan 17 Bundesliga Bayern menang atas Wolfsburg melalui gol Joshua Zirkzee (85') dan Serge Gnabry (89'). Dalam kurun waktu empat menit di penghujung babak kedua, Bayern memanfaatkan kelengahan lini belakang Wolfsburg.

Muller memberikan assist untuk gol yang dicetak pemain pengganti, Joshua Zirkzee. Itu menjadi assists ke-11 Muller di Bundesliga yang sudah memasuki pekan 17. Menurut catatan Opta belum pernah ada pemain yang melakukannya.

Thomas Muller

Juara Piala Dunia 2014 dengan timnas Jerman memecahkan rekor baru di Bundesliga. Meski musim ini baru mencetak lima gol, pengalaman dan visi bermain Muller nyatanya sangat membantu rekan setimnya.

Muller sebelumnya jarang diberi kesempatan tampil oleh Niko Kovac. Namun setelah Kovac dipecat Bayern, Muller mulai banyak bermain di bawah arahan Hans-Dieter Flick. Perannya masih tetap sama: penyerang kedua dalam taktik 4-2-3-1.

Menurut tambahan catatan dari Squawka, Muller menjadi salah satu dari tiga besar pemain yang mampu mencatatkan 10 assists atau lebih di liga-liga top Eropa. Muller jadi yang pertama bersama Luis Alberto, gelandang Lazio, dan di atas Kevin De Bruyne (10 assists di Manchester City).

Bayern, juara bertahan Bundesliga tujuh kali beruntun, masih terlibat perburuan titel musim ini meski sempat tertatih-tatih di awal musim. Saat ini Die Roten ada di urutan tiga klasemen dengan raihan 35 poin, di bawah RB Leipzig (37 poin) dan Borussia Monchengladbach (35 poin).

Breaking News Bayern munchen Bundesliga Bundesliga Jerman Thomas Muller
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.763

Berita Terkait

Liga Indonesia
Mauricio Souza Kecam Kericuhan di Akhir Laga Arema FC vs Persija
Menurut Mauricio Souza, insiden keributan di akhir laga Arema FC vs Persija tidak boleh terulang.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Mauricio Souza Kecam Kericuhan di Akhir Laga Arema FC vs Persija
Liga Indonesia
Pergantian Pemain di Awal Babak Kedua Jadi Kunci Kemenangan Persija atas Arema FC
Persija melakukan remontada di kandang Arema FC.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Pergantian Pemain di Awal Babak Kedua Jadi Kunci Kemenangan Persija atas Arema FC
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Nonton live Sunderland vs Arsenal dini hari ini pekan ke-11 Premier League 2025/2026. Arsenal datang dengan 10 kemenangan beruntun, tapi Sunderland siap bikin kejutan. Cek link streaming resmi dan jadwal siaran langsungnya di sini sebelum kick-off.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Tonton live streaming Juventus vs Torino di Derby della Mole, Minggu (9/11) pukul 00.00 WIB. Juventus wajib menang demi naik klasemen, tapi Torino siap bikin kejutan. Klik link nontonnya di sini sebelum kick-off!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Hasil akhir
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Kedua tim bermain imbang 2-2.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Lainnya
Tim Indonesia Pamerkan Pakaian Adat Borneo di Pembukaan Islamic Solidarity Games 2025, Tampilkan Simbol Kejayaan dan Kehormatan
Deflie Tim Indonesia berisikan 11 personel yang terdiri dari atlet, pelatih, ofisial, tim headquarter, dan dipimpin langsung oleh Chef de Mission (CdM) Endri Irawan.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Tim Indonesia Pamerkan Pakaian Adat Borneo di Pembukaan Islamic Solidarity Games 2025, Tampilkan Simbol Kejayaan dan Kehormatan
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Persis Solo bermain imbang 2-2 melawan PSIM Yogyakarta di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (8/11) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Inggris
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Pep Guardiola akan melakoni laga ke-1.000 dalam keriernya sebagai pelatih saat mendampingi Manchester City menghadapi Liverpool di Etihad Stadium, Minggu (9/11) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Jadwal
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
AC Milan akan menghadapi Parma pada pertandingan lanjutan Serie A 2025-2026 di Stadion Ennio Tardini.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Persija Jakarta mencatatkan empat kemenangan beruntun usai menumbangkan Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (8/11).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Bagikan