Bayern Munchen 2-3 PSG: Mbappe-Neymar Hancurkan Kesempurnaan Hansi Flick

Munchen asuhan Flick sebelumnya sudah tak terkalahkan dalam 16 laga terakhir di ajang Liga Champions.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Kamis, 08 April 2021
Bayern Munchen 2-3 PSG: Mbappe-Neymar Hancurkan Kesempurnaan Hansi Flick
Kylian Mbappe dan Neymar. (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kemenangan Paris Saint-Germain (PSG) atas Bayern Munchen pada leg pertama perempat final Liga Champions 2020-2021 punya makna istimewa. Les Parisiens tidak hanya sukses membalas dendam tapi juga menghancurkan kesempurnaan Hansi Flick.

Dalam laga yang berlangsung di Allianz Arena, Kamis (8/4) dini hari WIB, kedua finalis musim lalu tersebut bertarung sengit. Namun PSG akhirnya mampu mencuri kemenangan dengan skor 3-2.

PSG bahkan mampu unggul dua gol lebih dulu lewat aksi Kylian Mbappe (2') dan Marquinhos (28'). Namun Munchen yang tampil di kandang sendiri sempat bangkit dengan menyamakan kedudukan melalui Eric Choupo-Moting (37') dan Thomas Muller (60').

Baca Juga:

3 Alasan PSG Bisa Balaskan Dendam Kontra Bayern Munchen

Kontra PSG, Ujian Bayern Munchen Tanpa Robert Lewandowski

Bayern Munchen 2-3 PSG: Mbappe Menggila, PSG Sukses Balaskan Dendam

Hansi Flick (tengah)

Mbappe menjadi penentu kemenangan PSG lewat aksi individu yang ciamik pada menit ke-68. Sepakan mendatarnya yang melalui sela kaki Jerome Boateng membuat Manuel Neuer terkecoh.

Hingga pertandingan usai, Munchen gagal menyamakan kedudukan. Hasil ini membuat Die Roten asuhan Flick merasakan kekalahan perdananya di ajang Liga Champions.

Sebelum menghadapai PSG, Flick sudah 16 kali memimpin Munchen berlaga di Liga Champions. Ia berhasil membukukan 15 kemenangan dan satu hasil imbang.

Kekalahan ini membuat Flick sangat kecewa. Apalagi Munchen lebih menguasai pertandingan dan menciptakan banyak peluang.

"Dengan peluang mencetak gol yang kami miliki, hasilnya bisa berbeda. Namun kami puas dengan cara kami bermain," kata Flick kepada Sky Sports.

"Namun Tim ini tidak pernah menyerah. Kami akan mencoba segalanya untuk mencapai semifinal."

Duet Neymar-Mbappe

Mbappe memang menjadi aktor utama kemenangan PSG di kandang Munchen. Namun peran Neymar juga tak boleh dilupakan.

Kedua pemain tersebut kian membuktikan diri sebagai duet maut. Saat Mbappe mencetak dua gol, Neymar juga mampu menorehkan dua assist.

"Seperti yang saya katakan di Barcelona, saya suka jenis permainan seperti ini.

Jalannya laga memang tidak selalu berjalan sesuai keinginan saya, tetapi saya di sini bukan untuk bersembunyi," kata Mbappe.

"Saya suka jenis pertandingan ini dan menjadi penentu."

Bayern munchen Paris Saint-Germain Liga Champions Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Spanyol
Pagari Fermin Lopez, Barcelona Gerak Cepat Ajukan Kontrak Baru
Barcelona telah melayangkan tawaran resmi kontrak baru kepada playmaker muda mereka, Fermin Lopez.
Yusuf Abdillah - Senin, 26 Januari 2026
Pagari Fermin Lopez, Barcelona Gerak Cepat Ajukan Kontrak Baru
Italia
Jadi Pemain Kunci Juventus, Khephren Thuram Emoh Hengkang ke Inter Milan
Di bawah asuhan Luciano Spalletti, Khephren Thuram semakin mendapatkan peras penting di Juventus.
Yusuf Abdillah - Senin, 26 Januari 2026
Jadi Pemain Kunci Juventus, Khephren Thuram Emoh Hengkang ke Inter Milan
Inggris
5 Pemain Manchester United yang Meningkat Performanya di Bawah Michael Carrick
Michael Carrick baru memimpin dua pertandingan sejak menggantikan Ruben Amorim, namun beberapa pemain Manchester United sudah menunjukkan peningkatan.
Yusuf Abdillah - Senin, 26 Januari 2026
5 Pemain Manchester United yang Meningkat Performanya di Bawah Michael Carrick
Berita
Rayakan HUT ke-42, RS Setia Mitra Gelar Turnamen Futsal untuk Dorong Gaya Hidup Sehat
RS Setia Mitra merayakan HUT-42 dengan spesial. Mereka merayakannya dengan menggelar turnamen futsal perdana.
Rizqi Ariandi - Senin, 26 Januari 2026
Rayakan HUT ke-42, RS Setia Mitra Gelar Turnamen Futsal untuk Dorong Gaya Hidup Sehat
Italia
Ada Udang di Balik Batu, Real Madrid Berharap Mario Gila Dibeli AC Milan
AC Milan membidik bek Lazio, Mario Gila, di bursa transfer. Diam-diam Real Madrid ikut tersenyum karena klausul penjualan yang bisa menghadirkan dana segar. Ada skenario tersembunyi?
Johan Kristiandi - Senin, 26 Januari 2026
Ada Udang di Balik Batu, Real Madrid Berharap Mario Gila Dibeli AC Milan
Inggris
Bawa Manchester United Menang Derby dan Tekuk Arsenal, Michael Carrick Jawab Peluang Dipermanenkan
Manchester United menang beruntun atas Manchester City dan Arsenal. Michael Carrick bicara peluang dipermanenkan usai Setan Merah tembus empat besar Premier League.
Johan Kristiandi - Senin, 26 Januari 2026
Bawa Manchester United Menang Derby dan Tekuk Arsenal, Michael Carrick Jawab Peluang Dipermanenkan
Klasemen
Klasemen Terkini LaLiga: Barcelona Ogah Terlalu Lama di Belakang Real Madrid
Barcelona kembali ke puncak klasemen LaLiga 2025/2026 usai menggeser Real Madrid. Selisih tipis di papan atas membuat persaingan juara kian memanas jelang pekan krusial.
Johan Kristiandi - Senin, 26 Januari 2026
Klasemen Terkini LaLiga: Barcelona Ogah Terlalu Lama di Belakang Real Madrid
Italia
Massimiliano Allegri Bersyukur Milan Mampu Menahan Roma
Massimiliano Allegri mensyukuri hasil imbang AC Milan kontra AS Roma di Stadio Olimpico. Rossoneri gagal menang, jarak dengan Inter Milan kini makin mengkhawatirkan!
Johan Kristiandi - Senin, 26 Januari 2026
Massimiliano Allegri Bersyukur Milan Mampu Menahan Roma
Klasemen
Klasemen Terkini Premier League: Manchester United Tembus Empat Besar, Manchester City Dekati Arsenal
Premier League makin panas! Manchester United naik ke posisi empat besar usai menang dramatis di markas Arsenal. Manchester City terus membayangi, persaingan puncak klasemen kian sengit.
Johan Kristiandi - Senin, 26 Januari 2026
Klasemen Terkini Premier League: Manchester United Tembus Empat Besar, Manchester City Dekati Arsenal
Klasemen
Klasemen Terkini Serie A: Milan Imbang, Inter Mulai Menjauh
Persaingan Serie A makin panas! AC Milan gagal meraih kemenangan, sementara Inter Milan kian menjauh di puncak klasemen usai pekan ke-22. Juventus terus menekan zona Liga Champions.
Johan Kristiandi - Senin, 26 Januari 2026
Klasemen Terkini Serie A: Milan Imbang, Inter Mulai Menjauh
Bagikan